5 Karakter Marvel yang Dirumorkan Kembali di Avengers: Infinity War

Sejak perilisan video cuplikannya, karakter-karakter di Avengers: Infinity War berhasil menarik perhatian penggemar. Salah satu topik yang paling hangat adalah tentang jagoan-jagoan yang enggak muncul di cuplikan. Menjelang perilisannya, para penggemar pun bertanya-tanya apakah para jagoan yang enggak

Hal itu enggak terlepas dari cerita yang kerap menampilkan berbagai macam karakter. Enggak bisa dimungkiri bahwa karakter masa lalu punya peluang untuk hadir kembali. Meski terkadang kembalinya sebuah karakter sekadar mengingatkan mereka masih punya peran di semesta Marvel Cinematic Universe (MCU). Contohnya kayak kelima karakter ini yang kuat dirumorkan bakal kembali untuk Avengers: Infinity War.

 

1. Heimdall

Via Istimewa

Cuplikan film Avengers: Infinity War nunjukin adegan Thor diselamatkan oleh Star-Lord dan para Guardians of the Galaxy setelah melayang di Angkasa sendirian. Tentunya, adegan cuplikan ini memunculkan pertanyaan dan spekulasi. Soalnya, di akhir Thor: Ragnarok (2017), dia enggak sendirian. Masih ada Loki, Valkyrie, dan para Asgardian lainnya, termasuk Heimdall.

Yap, Heimdall menjadi salah satu prajurit penting bagi Thor. Dalam mitologinya, Odin memberi Heimdall penglihatan. Sementara, dalam film Thor: The Dark World (2014) Heimdall mengatakan bahwa dia dapat melihat seluruh jiwa di sembilan alam. Bisa jadi sebelum Thor diselamatkan para Guardians,

Di adegan post-credit Thor: Ragnarok, terlihat pesawat yang dinaiki Thor, Heimdall, dan para Asgardian dicegat pesawat besar yang diperkirakan adalah pesawat induk milik Thanos. Dia bisa jadi karakter kunci dalam Avengers: Infinity War. Keberadaannya pun memunculkan teori bahwa Heimdall dimanfaatkan oleh Thanos untuk mencari keberadaan Soul Stone lewat kekuatan spesialnya.

 

2. Clint Barton

Via Istimewa

Clint Barton alias Hawkeye dirumorkan bakal hadir di Avengers: Infinity War. Namun, banyak penggemar yang ragu karena sosoknya enggak dimunculkan dalam cuplikan film. Bisa jadi, Marvel memang enggak mau memunculkan semua karakternya. Mungkin disimpan sebagai kejutan nantinya.

Kemungkinan pertama, Clint Barton bakal hadir di Avengers: Infinity War yang sudah berganti identitas  menjadi Ronin. Kemungkinan kedua, kehadirannya di Avengers: Infinity War masih ada, dengan catatan dia enggak ikut dalam perang Infinity Stone. Dia bisa aja menjadi Ronin untuk menyembunyikan identitasnya. Soalnya, dia dan anggota tim Captain America lainnya adalah buronan setelah kejadian di Avengers: Civil War (2016).

 

3. The Collector

WARNING: AVENGERS INFINITY WAR SPOILERS

Boom. You lookin for this?

WARNING: AVENGERS INFINITY WAR SPOILERS#InfinityWar #AvengersInfinityWar pic.twitter.com/TLyD4ID9e3

— ᴀɴᴛʜᴏɴʏ (@infinitystxnes) November 26, 2017

Meski belum benar-benar resmi, The Collector bisa jadi salah satu karakter penting di Avengers: Infinity War. Kalau dilihat dari adegan post-credit Thor: Dark World (2014), Lady Sif dan Volstagg mempercayakan reality stone pada The Collector. Kemungkinannya untuk muncul di salah satu film penutup fase 3 MCU ini sangat besar. Thanos yang sedang dalam misi mengumpulkan Infinity Stone pasti akan datang kepadanya untuk merebut Reality Stone.

Hal tersebut diperkuat dalam cuplikan Avengers: Infinity War di Super Bowl LII. Terlihat saat Gamora, Drax, Star Lord, dan Mantis mengunjungi suatu tempat yang bisa jadi adalah The Collector Museum. Ditambah, ada bocoran adegan Avengers: Infinity War yang memperlihatkan Thanos sedang menginterogasi The Collector.

 

4. Valkyrie

Via Istimewa

Sama kayak Heimdall, keberadaan Valkyrie di penghujung Thor: Ragnarok (2017) juga jadi pertanda kehadirannya di Avengers: Infinity War. Soalnya, mereka semua berada di kapal yang sama bersama Loki dan para Asgardian. Enggak menutup kemungkinan juga kalau Valkyrie bergabung dengan Guardians of the Galaxy, termasuk jadi salah satu superhero cewek yang bakal melawan pasukan Thanos.

Tentu bakal menarik melihat aksi Valkyrie bersama superhero cewek lainnya menghalau musuh dengan kemampuan bela dirinya. Soalnya, superhero Marvel yang terlibat kebanyakan cowok. Apalagi, nampaknya Marvel pengin lebih menonjolkan superhero cewek semenjak Black Panther (2017).

 

5. Nick Fury

Via Istimewa

Nick Fury sempat dipastikan enggak akan hadir di Avengers: Infinity War. Namun, ada kabar bahwa aktor Samuel L. Jackson yang memerankan Nick Fury ikut berangkat syuting dengan aktor-aktor Avengers lainnya. Spekulasi pun bermunculan bahwa Jackson berusaha menyembunyikan fakta sebenarnya. Bisa jadi, dia akan memberi kejutan dengan tampil di Avengers: Infinity War.

Kalaupun Nick Fury hadir di Avengers: Infinity War, menurut lo, perannya masih penting enggak, sih?

***

Karakter di atas punya peran masing-masing yang bisa ngingetin lo dengan perilakunya di masa lalu. Kehadiran mereka juga bisa jadi kejutan tersendiri yang bikin penggemar terpukau sekaligus bernostalgia. Nah, kira-kira karakter mana yang paling lo harapkan muncul di Avengers: Infinity War?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.