arti tanda hitam leher film godzilla minus one

Penjelasan Tanda Hitam di Leher Noriko pada Ending Film Godzilla Minus One

Pada awal Juni 2024 ini, secara mengejutkan film Godzilla Minus One akhirnya bisa disaksikan lewat layanan streaming Netflix oleh masyarakat Indonesia. Film garapan sutradara Takashi Yamazaki ini sebenarnya sudah rilis di bioskop Jepang sejak November 2023 lalu. Namun, akhirnya baru bisa disaksikan di Indonesia pada pertengahan 2024 ini secara streaming.

Selain Godzilla, film yang mengambil latar di Jepang setelah Perang Dunia II ini juga menampilkan sejumlah karakter manusia. Salah satunya adalah perempuan bernama Noriko Ōishi yang menjadi salah satu korban keganasan Godzilla ketika sang monster menyerang kota. Namun, di ending filmnya terungkap bahwa Noriko selamat dari serangan tersebut dan sedang berada di rumah sakit.

Arti tanda hitam pada leher Noriko di ending Godzilla Minus One

Menariknya, ada hal berbeda nan mencurigakan yang terdapat di bagian tubuh Noriko pada ending film Godzilla Minus One. Pasalnya, pada bagian leher Noriko terdapat bercak gelap yang seolah hidup di dalam tubuhnya. Lantas, apakah maksud dari bercak gelap yang terdapat pada leher Noriko di ending film Godzilla Minus One?

Istimewa

Melansir IGN, Takashi Yamazaki selaku sutradara film Godzilla Minus One akhirnya mengungkap arti dari tanda hitam di leher Noriko tersebut. Yamazaki mengatakan bahwa tanda hitam tersebut adalah bagian dari sel tubuh Godzilla atau G-cells yang masuk ke badan Noriko ketika ia kena serangan sang monster.

G-cells ini yang membuat tubuh Godzilla bisa beregenerasi dan itu juga jadi alasan mengapa Noriko bisa selamat dari serangan dahsyat tersebut. Melihat alur di bagian ending, potensi kehadiran sekuel jadi sangat besar. Masih ada tanda tanya yang belum terjawabkan

Adegan G-cells dalam tubuh Noriko dan juga potongan tubuh di laut menjelang ending pun menandakan kalau kisah film Godzilla Minus One berpotensi untuk lanjut. Sayangnya, sampai saat ini masih belum ada kabar lebih lanjut terkait sekuel film Godzilla Minus One.

Nah, bagaimana tanggapan kamu dengan adanya bagian tubuh Godzilla di dalam badannya Noriko? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.