fakta menarik pengisi suara topaz honkai star rail yoshino nanjo cover

Lebih Dekat dengan Yoshino Nanjo, Pengisi Suara Topaz di Honkai: Star Rail

Di dalam game Honkai: Star Rail, Topaz adalah salah satu karakter kesukaan banyak orang karena mudah untuk digunakan. Pengisi suara dari karakter Topaz versi Jepang adalah Yoshino Nanjo yang telah berkarir cukup lama dengan pencapaian melimpah.

Kali ini, KINCIR akan memberikan tujuh fakta menarik dari pengisi suara Topaz di Honkai: Star Rail yaitu Yoshino Nanjo. Penasaran seperti apa Yoshino Nanjo yang telah mengisi banyak karakter-karakter yang kamu kenali? Yuk, simak artikel berikut ini.

7 Fakta pengisi suara Topaz, Yoshino Nanjo di Honkai: Star Rail

Pengisi suara anime

seluruh karakter Yoshino Nanjo via istimewa

Untuk kamu yang baru mengenal Yoshino Nanjo sebagai pengisi suara di game Honkai: Star Rail, ternyata dia telah menulis banyak karakter anime. Biasanya, kamu akan menemukan dia dari beberapa anime yang tidak pernah kamu dengan sebelumnya.

Tapi, sebagian karakter anime yang disuarai olehnya memiliki kepopuleran besar seperti Ayase Eli dari Love Live, Kokoro Akechi dari Milky Holmes, Naoto Miura dari Clockwork Planet, Sonia dari Berserk, dan masih banyak yang lainnya.

Seorang voice actor kawakan dari Jepang

Yoshino Nanjo sebagai Krile via istimewa

Sama seperti Topaz dan Honkai: Star Rail, ternyata Yoshino Nanjo telah memulai karier sebagai pengisi suara karakter game sejak tahun 2006. Beberapa karakter datang dari banyak judul terkenal seperti Final Fantasy, Soulcalibur, Grandblue Fantasy, dan masih banyak game-game lainnya.

Dari sekian banyak karakter yang diisi olehnya, ada satu yang sangat menonjol dan sangat dikenal oleh banyak penggemar yaitu Krile Maya Baldesion dari game Final Fantasy XIV. Dia juga kembali menyuarai karakter Ayase Eli di dalam game Love Live School Idol Festival. Kamu juga pasti pernah mendengarnya sebagai salah satu karakter di Mobile Legends yaitu Layla.

Penyanyi yang hebat

Yoshino Nanjo via istimewa

Selain mengisi suara karakter anime dan game, Yoshino Nanjo juga paling dikenal sebagai salah satu penyanyi terbaik pada masa. Selain menjalani karier solo miliknya, Yoshino Nanjo juga pernah berada di dalam sebuah grup dengan nama Fripside. Bersama dengan Fripside, Yoshino Nanjo telah mengisi banyak 

Kamu juga pasti pernah mendengar salah satu lagu dari anime Love Live yang memiliki sebuah grup dengan nama μ’s yang sangat terkenal. Biasanya, Yoshino Nanjo akan memiliki lagu-lagu bersamaan dengan anime yang memiliki karakternya.

Pengalaman yang melimpah

Yoshino Nanjo via istimewa

Wanita karier yang satu ini lahir di prefektur Shizuoka pada tanggal 12 Juli 1984. Saat ini, Yoshino Nanjo sudah menginjak umur 40 dan masih aktif dalam bidang entertainment. Mulai dari melakukan konser, mengisi suara anime, membuat lagu, dan masih banyak yang lainnya.

Pada awalnya, Yoshino Nanjo mulai terjun di dunia industri pada tahun 2009 bersama dengan grup Fripside yang merilis lagu Only My Railgun. Setelah itu, dia mulai menelusuri dunia anime dari serial Love Live yang akan membersamanya dengan merilis lagu grup dan juga konser.

Memiliki banyak pencapaian

Animax Musix Yoshino Nanjo via istimewa

Dalam dunia musik solo miliknya, Yoshino Nanjo telah merilis setidaknya sudah merilis sepuluh album semenjak tahun 2013. Album dengan posisi paling tinggi di Oricon Chart adalah Issai wa Monogatari di posisi ketujuh pada tahun 2017 lalu.

Saat bersama dengan grup idol μ’s, dia bersama dengan delapan member lainnya mendapatkan beberapa penghargaan seperti salah satunya Best Singing Award pada acara 9th Seiyuu Awards. Kemudian pada acara 13th Seiyu Awards, Yoshino Nanjo berhasil mendapatkan Influencer Awards.

Gamer professional

Sama seperti kebanyak anak muda di era ini, Yoshino Nanjo ternyata mengaku menjadi bagian para games yang sangat suka bermain game-game terbaru. Dia lebih suka menghabiskan waktu berlibur di dalam rumah sambil bermain game kesukaannya.

Ada beberapa game yang telah dikatakan olehnya sebagai yang terbaik yaitu Final Fantasy XIV, Pikmin, Tamagotchi, dan masih banyak yang lainnya. Dia juga mengaku telah banyak menghabiskan waktu untuk bermain game hingga tidak tidur semalaman.

Kucing adalah hewan kesukaannya

MV Yoshino Nanjo via Crunchyroll

Salah satu hewan kesukaan milik Yoshino Nanjo adalah kucing, dia sangat suka bermain dan bersenang-senang dengan mereka. Bahkan, Yoshino Nanjo memiliki dua ekor kucing di tempat dia tinggal dengan nama Mugi dan Chibi.

Walaupun begitu, ternyata Yoshino Nanjo sempat memelihara seekor anjing yang sekarang dia tinggal bersama dengan rumah lamanya. Dia juga sangat suka untuk mengambil gambar kucing dan juga hewan-hewan lainnya.

***

Dari seluruh fakta menarik tentang Yoshino Nanjo di atas, mana yang paling untuk dan mungkin belum pernah kamu ketahui sebelumnya? Tulis jawabanmu di kolom komentar ya! Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar kamu tidak tertinggal informasi seputar game dan lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.