Penggemar berat DC pastinya enggak asing dengan salah satu film animasi yang berjudul Justice League Dark (2017). Sebagai informasi, film animasi tersebut digarap oleh sineas yang sudah malang melintang di dunia film superhero, yaitu Jay Oliva. Kini, Oliva kembali lagi dengan karya terbaru yang diadaptasi dari salah satu komik terpopuler di Filipina, yaitu Trese.
Komik Trese diadaptasi menjadi sebuah serial anime berjudul sama yang ditayangkan secara eksklusif di Netflix. Fakta menariknya, Trese merupakan serial anime pertama persembahan BASE Entertainment, studio film yang berbasis di Singapura dan Indonesia. Selain menyutradarai, Oliva juga berperan sebagai eksekutif produser Trese bersama Tanya Yuson dan Shanty Harmayn dari BASE Entertainment. Biar enggak penasaran, yuk, simak dulu trailer Trese di bawah ini!
Trese berkisah tentang seorang karakter bernama Alexandra Trese yang merupakan seorang penyembuh sekaligus pejuang yang melindungi umat manusia dari makhluk dunia gaib. Jika kalian lihat pada trailer di atas, Trese menampilkan nuansa sihir dan kegelapan yang cukup mirip dengan Justice League Dark. Oliva pun mengungkapkan bahwa dia memang menggunakan pengalamannya di Justice League Dark saat penggarapan Trese.
Lewat konferensi pers virtual Trese (9/6), Oliva berkata, “Ketika kalian melihat ada elemen Justice League Dark di Trese itu karena berdasarkan apa yang telah saya kerjakan di DC. Trese lebih condong ke cerita detektif sehingga cukup mirip dengan Justice League Dark. Jika kalian perhatikan Justice League Dark, para karakter berusaha memecahkan misteri yang membawa mereka ke villain sesungguhnya. Saya memang penggemar berat hal-hal yang berbau detektif.”
Trese bakal terbagi dalam enam episode dan semua episodenya sudah bisa kalian tonton di Netflix mulai hari ini (11/6). Untuk versi dub bahasa Inggris, pemeran Emily Fields di serial Pretty Little Liars, yaitu Shay Mitchell, berperan sebagai pengisi suaranya Trese. Selain Mitchell, Trese juga dibintangi oleh Nicole Scherzinger, Darren Criss, dan aktor Hollywood lainnya.
Jangan lupa tonton keseruan Trese dan ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!