Apa, sih, yang bakalan lo lakukan kalau lo adalah tokoh detektif dalam anime? Pastinya, lo bakalan berusaha sekeras mungkin untuk melumpuhkan dan membuat penjahat menjadi jera, ‘kan? Nah, hebatnya, para sosok kriminal dalam anime detektif ini justru enggak mudah untuk ditaklukkan.
Penjahat dalam anime detektif memang ganggu banget. Apa yang mereka lakukan bener-bener meresahkan para penegak hukum, masyarakat, dan tentunya pembela kebenaran dalam anime-anime itu. Namun, tahukah lo bahwa meskipun mencelakakan orang lain, para penjahat ini sangatlah menarik dan mampu membius lo dengan pesona mereka?
Penasaran? Berikut lima sosok kriminal penuh pesona dalam anime detektif. Yuk, simak!
1. Vermouth (Detective Conan)
Siapa yang enggak tertarik sama cewek yang pinter, cantik, dan juga punya gaya elegan? Lo bisa melihat itu dalam diri Vermouth, seorang tokoh antagonis dalam Detective Conan. Dikenal dengan nama lain yaitu Sharon atau Chris Vineyard, namanya diambil dari nama minuman beralkohol. Layaknya minuman beralkohol, Vermouth memang memabukkan. Kalau lo enggak hati-hati sama dia, lo akan kehilangan arah dan nyawalah taruhannya.
Keahlian Vermouth adalah menyamar. Hanya dengan bertemu sekali saja, dia udah bisa mempelajari karakter orang dan menirukan suaranya. Penggunaan topeng silikon pun menambah kesempurnaan penyamarannya. Contohnya, menyamar sebagai Dokter Tomoaki Araide dan menyamar sebagai Chris, anaknya sendiri yang udah meninggal.
Vermouth juga orang yang manipulatif dan penuh rahasia, seperti kata-kata yang selalu dia ucapkan: “a secret makes a woman woman”. Dia bisa mempengaruhi lo untuk membantunya melancarkan rencana-rencana jahat. So, enggak mengherankan kalau dia adalah andalan dari bos Organisasi Hitam.
2. Yoichi Takato (The Kindaichi Case Files)
Cowok ganteng, cerdas, jago sulap, dan percaya diri kayaknya cocok banget buat dijadiin pacar. Namun, jangan salah, kriteria itu ada dalam diri pembunuh sadis Yoichi Takato.
Yoichi Takato tadinya hanya seorang asisten sulap. Namun, enggak ada yang nyangka bahwa dia adalah anak pesulap ternama yang meninggal karena manipulasi sulap dari orang yang iri. Dia pun bertekad untuk membalas dendam dengan cara yang kejam.
Baca juga 7 Karakter Cewek Kece dalam Serial Kriminal
Susah banget buat menangkap Yoichi. Karena kehebatannya dalam memanipulasi pandangan orang dan buat kabur. Enggak cuma itu, dia bahkan hobi banget nantangin Kindaichi buat menangkapnya.
3. Anubis (Detective School Q/Tantei Gakuen Q)
Bila sosok Anubis betul-betul ada di dunia nyata dan pedekate sama lo, mungkin lo enggak bakal berpikir berulang kali buat menerima cintanya. Anubis adalah petinggi dalam organisasi kejahatan Meiosei, organisasi buatan King Hades yang bertugas sebagai perencana pembunuhan. Anubis bukan cuma punya IQ tinggi. Dia juga sangat gesit, percaya diri, enggak doyan tampil, dan tentunya super ganteng.
Dalam versi komik, tokoh Anubis memang enggak ada, karena yang ada justru tokoh-tokoh dengan kode nama Cerberus, Sir Charon, dan lain sebagainya. Well, memang jadi enggak seru bagi penikmat komik Q Detective School, tetapi gaya super cool Anubis tetep patut diacungi jempol.
4. Light Yagami (Death Note)
Awalnya, sulit buat menaruh Light Yagami atau Kira ke dalam kategori penjahat. Karena Yagami “hanya” membunuh mereka yang telah berbuat jahat di muka Bumi. Namun, biar bagaimana pun, mengambil nyawa banyak orang jelas hal serius. Apalagi, terkadang definisi jahat dan baik itu bias.
Menemukan Death Note yang jatuh ke Bumi, Light Yagami, memutuskan buat menggunakannya sebagai tempat untuk menuliskan nama para penjahat. Tujuannya agar mereka mati dan enggak ada kriminal lagi. Light Yagami adalah murid jenius yang penuh perhitungan. Nama-nama yang dia tulis ke dalam Death Note udah melalui pertimbangan khusus.
Meski begitu, diduga Light Yagami mengalami sebuah kondisi bernama God/Messiah Complex. Pengidap gangguan yang satu ini menganggap kalau diri mereka adalah Tuhan dan Maha Memutuskan segala sesuatu. Ngeri juga, lho, kalau kebablasan! Enggak heran kalau Light Yagami bisa dianggap tokoh antihero.
Baca juga fakta menarik Light Yagami, Protagonis yang Antagonis
5. Manusia Bayangan (Detective Conan)
Gebetan lo boleh cakep dan cantik serta manipulatif layaknya para penjahat yang udah disebutin sebelumnya. Namun, enggak ada yang bisa mengalahkan pesona "dia yang misterius".
Siapa di antara lo yang pernah dapet surat tanpa nama? Bunga dari pemuja rahasia? Lo memang enggak tahu siapa pemuja rahasia lo itu. Lo juga enggak tahu dia sesuai kriteria lo apa enggak. Namun, sosoknya yang diliputi rahasia membuat jantung lo selalu berdebar dan mendadak hidup jadi enggak membosankan.
Kepoin juga 5 Anime Detektif yang Enggak Kalah Keren dari Detective Conan
Balik ke sosok "dia yang misterius", lo tentunya tahu kalau sosok ini digambarin sebagai manusia bayangan dalam anime Detective Conan. Yap, sosok ini tak lain adalah para tersangka dalam setiap episode detektif tersebut. Mereka selalu sulit ditebak dan bikin deg-degan. Persis kayak pemuja rahasia yang bikin hidup kita jadi seru dan punya makna. Well, tanpa adanya para tersangka misterius, apa gunanya hidup Shinichi Kudo.
***
Seandainya para 'penjahat-penjahat' ini datang ke dalam kehidupan lo, menawarkan pesona dan cinta mereka, apakah lo mau? Atau lo lebih baik nikah sama orang biasa yang punya kehidupan tenang?