Seorang laki-laki asal Jepang Bernama Tarue Totsugeki yang diketahui fans garis keras Hunter X Hunter baru-baru ini jadi bahan pembicaraan. Pasalnya, Totsugeki bikin aksi yang bikin geger jagat maya. Bayangkan saja, demi menunggu manga lanjutan Hunter x Hunter, ia melakukan 1.000 pukulan dalam sehari.
Kegiatan ini diunggah dalam YouTube miliknya, bahkan ada siaran langsung selama prosesnya tersebut.
Tarue Tosugeki adalah pemuda biasa asal Jepang yang memang diketahui punya kecintaan berlebih terhadap Hunter x Hunter. Bayangkan saja, ia sudah memulai aksi ini sejak tahun 2020 silam! Tepatnya pada tanggal 16 Januari, yakni satu tahun lebih setelah bab terakhir keluar.
Totsugeki terinspirasi dari salah satu karakter di dalam Hunter x Hunter yang cukup ikonis, yaitu Isaac Netero yang mendedikasikan hidupnya untuk bela diri. Perjalanan panjang yang dilalui oleh Netero ternyata membuat hati Totsugeki tergerak dan akhirnya berniat melakukan 1.000 pukulan dalam sehari sampai manga Hunter x Hunter dilanjutkan.
Sangking niatnya, baju Gi (seragam karate) yang dipakainya sampai terlihat compang-camping. Padahal, awal mulanya Gi milik Totsugeki masih mulus dan seperti baru.
Setelah dua tahun berselang, impian Totsugeki terwujud. Sang mangaka, yaitu Yoshihiro Togashi tiba-tiba punya akun Twitter dan mengunggah sebuah foto. Gambar inilah yang akhirnya bikin para penggemar Hunter x Hunter termasuk Totsugeki bernapas lega.
Togashi mengunggah gambar ketika ia tengah menggarap chapter lanjutan anime andalannya tersebut. Dari sini, Totsugeki justru makin membara. Pada tanggal 25 Mei 2022 kemarin ia merayakannya dengan melakukan 10.000 kali pukulan dalam siaran langsungnya yang berjalan selama 10 jam 41 menit.
Aksi ini masih bisa kamu tonton di kanal Youtube-nya, soalnya sampai hari ini ia masih mengunggah video hasil pukulannya tersebut.
Bagaimana menurut kamu? Silakan tulis jawaban di kolom komentar, ya! Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar enggak ketinggalan berita seru seputar manga dan serial lainnya.