Review Anime Spy X Family Season 2 Episode 1

Review Anime Spy X Family Season 2 Episode 1

Review Anime Spy X Family Season 2 Episode 1
Genre
  • Action
  • Comedy
Actors
  • Haori Sayami
  • Takuya Eguchi
  • Tanezaki Atsumi
Director
  • Kazuhiro Furuhashi
Release Date
  • 07 October 2023
Review Anime Spy X Family Season 2 Episode 1
Rating
3 / 5

*Spoiler Alert: Review anime Spy X Family Season 2 Episode 1 mengandung bocoran yang bisa saja mengganggu kamu yang belum menonton.

Spy X Family Season 2 diawali dengan episode pertama yang menyenangkan, meski enggak terlalu berhubungan dengan konflik besar yang mengakhiri musim pertamanya. Keberadaan Donovan Desmond juga enggak disebutkan di sini. Episode ini murni menggambarkan suka cita di keluarga “palsu” yang dibangun oleh Loid Forger. 

Bagaimana episode ini menghibur kita semua? Cek di review anime Spy X Family Season 2 Episode 1 ini!

Review Anime Spy X Family Season 2 Episode 1

Anya bermain mata-mata

Anya dan Franky bermain mata-mata (Sumber: Istimewa)

Yor kembali menjalankan misinya sebagai pembunuh bayaran yang kali ini mengincar anggota kelompok kiri Red Circus. Sialnya, Yor enggak menyadari bahwa masih ada satu anggota yang hidup dan menembaknya mengenai bokongnya. Akhirnya, Yor pun kembali dalam keadaan lesu karena menahan rasa sakitnya. Namun, Loid salah paham menganggap Yor mulai tidak suka dengan keluarga palsu yang diciptakannya dan menganggap hal ini sebagai ancaman.

Karena itu, Loid pun mengambil langkah untuk mengajak Yor berkencan. Meski begitu, dengan ratusan rencana yang disiapkannya, Yor sama sekali enggak merasa lebih baik. Anya pun khawatir dan mengikuti keduanya bersama Franky. Di tengah permainan mata-mata mereka, Anya pun berhasil menghentikan rencana jahat anggota Red Circus dan “menyelamatkan” keutuhan keluarganya.

Pencegahan konflik

Review anime Spy X Family Season 2 Episode 1 (Sumber: Istimewa)

Episode ini sedikit banyak berpusat di permasalahan rumah tangga yang menurut Loid bisa memengaruhi misinya untuk mendekati Donovan Desmond sebagai keluarga baik-baik dan terpandang di kota. Untuk menjalankan misi ini, Loid enggak bisa membiarkan baik Yor maupun Anya merasa enggak dianggap di keluarga ini. Makanya, ketika Yor terlihat bad mood, Loid pun langsung menganggap ini sebagai alarm bahaya dalam misinya.

Episode ini bisa dibilang santai dan enggak tergesa-gesa, namun juga lambat untuk ukuran episode pembuka musim kedua. Meski begitu, KINCIR enggak bisa bilang episode ini buruk. Hanya, agaknya episode ini enggak terlalu kuat untuk membuka musim kedua ini. Namun, KINCIR cukup menghargai sinopsis yang super singkat di awal dan tetap memberikan gambaran utuh buat kamu yang mungkin baru mengikuti anime ini. 

Yor dalam Spy X Family Season 2 Episode 1 (Sumber: Istimewa)

Episode ini jadi terasa terlalu panjang untuk konflik yang sebenarnya kecil. Di Season 1, KINCIR sempat mengungkapkan bahwa Spy X Family jadi terlalu ringan untuk anime tentang mata-mata. Hal ini pula yang KINCIR rasakan di episode pembuka ini. Meski anime ini memang enggak murni tentang mata-mata, melainkan bagaimana seorang mata-mata mendapatkan misi rahasia yang menarik, yaitu membangun keluarga. 

Sayangnya, dalam manga-nya pun, memang enggak terlalu banyak aksi yang menunjukkan bagaimana mata-mata bekerja. Anime ini pun jadi terasa seperti slice of life dibanding action dan comedy. Tentu ini pendapat yang enggak populer melihat betapa digemarinya anime ini karena Anya.

Pada akhirnya, karena anime ini terlihat lebih berpusat ke Anya dibandingkan Loid, jadi ada hal yang terasa enggak masuk akal untuk sebuah anime aksi. Salah satunya di episode ini ketika Anya bisa membuat bom kacang dengan cepat bermodalkan kemampuannya membaca pikiran. 

Baru Pemanasan

Loid dan Yor berkencan (Sumber: Istimewa)

Spy X Family Season 2 Episode 1 ini memang terlihat seperti episode pemanasan. Enggak ada aksi yang mendebarkan, konflik yang hadir pun hanyalah konflik rumah tangga biasa. Meski begitu, episode ini cukup menghibur, khususnya buat kamu yang menunggu aksi keluarga unik ini. Buat KINCIR, episode ini cukup menyenangkan untuk ditonton dan berhasil melepaskan rasa kangen terhadap tingkah laku Anya yang ajaib.

***

Menurut kamu, apakah Spy X Family Season 2 Episode 1 ini cukup memuaskan? Atau kamu menunggu aksi besar lainnya dianimasikan? Share pendapat kamu di kolom komentar!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.