Austin St John, Si Ranger Merah, Akan Hadir di Popcon Asia 2018

Seperti yang udah dikabarin sebelumnya kalau ajang Popcon Asia atau Popular Culture Convention Asia akan kembali digelar tahun ini pada September mendatang. Popcon Asia 2018 merupakan perhelatan ketujuh kalinya festival budaya pop terbesar Indonesia ini diselenggarakan. Pada tahun ini, Popcon Asia 2018 akan menghadirkan berbagai konten menarik. Seperti, Dreadout, Dear Nathan, Hello Salma, Foxtrot Six, dan Gundala. 

Dengan mengusung tema "Clash of Pop", Popcon Asia 2018 juga dipastikan akan menjadi wadah bagi para pegiat dan penikmat budaya pop untuk beradu dan bersaing dalam mengasah kreativitas serta potensi mereka. Kabar terbaru, Popcon Asia juga akan turut mengundang aktor dari serial Mighty Morphin Power Rangers, Austin St. John, pemeran Ranger Merah.

Dalam rangka hari jadi ke-25 serial Power Rangers, POPCON Inc. ingin jika sang Ranger Merah bisa turut bergabung untuk merayakan bersama-sama dengan para penggemarnya Power Rangers di Tanah Air. Popcon Asia merupakan ajang budaya pop pertama Austin St. John di Benua Asia. Diundangnya John ke ajang Popcon Asia merupakan upaya untuk memuaskan dahaga para pencinta budaya pop.

“Popcon Asia memposisikan diri sebagai ajang pop culture yang wajib dikunjungi di Indonesia. Kita selalu mencoba untuk menghadirkan popstar untuk agar pencinta pop culture di Tanah Air bisa merasa terpuaskan. Pada Popcon Asia 2017 lalu, kami membawa tiga Ranger sekaligus dari waralaba Power Rangers, Walter Jones (Ranger Hitam pertama serial Mighty Morphin Power Rangers), dan Yoshi Sudarso bersama Peter Sudarso, (Ranger Biru serial Power Rangers Dino Charge dan Power Rangers Ninja Steel)," ungkap Yenny Wangsawidjaja, CEO POPCON Inc. 

FYI, Austin St. John telah membintangi setidaknya 97 episode Power Rangers sepanjang 1993 hingga 2002. Walaupun dia sempat mendapat kostum dengan warna yang berbeda, sebagai Ranger Emas Zeo di serial Power Rangers Zeo (1996), sosoknya sebagai Ranger Merah enggak bisa lepas dari ingatan penggemar.

Buat lo yang merupakan salah satu penggemar Power Rangers dan ingin merayakan seperempat abad waralaba ini bareng Austin St. John, jelas wajib datang ke Popcon Asia 2018. Tiketnya sendiri dihargai Rp75 ribu (satu hari) dan Rp130 ribu (dua hari) khusus early bird. Tertarik pesan tiketnya? Langsung aja kunjungi situs resmi Popcon.Asia.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.