Sebentar lagi, penggemar Fairy Tail akan dibuat takjub dengan musim akhir serial anime adaptasi manga karya Hiro Mashima. Baru-baru ini, situs resmi Fairy Tail menampilkan poster visual yang memukau. Poster terbaru ini memberi kesan kembalinya Natsu Dragnel dan kawan-kawan yang udah siap untuk kembali melancarkan serangkaian aksi mendebarkan.
Sebelumnya, telah dirilis poster visual yang memamerkan dua karakter andalan, Natsu dan Zeref. Yap, artinya, musim final ini akan mempertemukan Natsu sang Dragon Slayer dengan Zeref, antagonis utama. Hal ini pun dikuatkan lewat video promosi spesial yang diluncurkan setelahnya.
Poster terbaru season final ini bisa lo lihat via akun resmi Twitter Fairy Tail.
【キービジュアル解禁!!】ギルドメンバーが集結したキービジュアルを解禁!公式サイトもぜひチェックしてみてください! https://t.co/ucRHAqWLzP #フェアリーテイル #FT #fairytail pic.twitter.com/kCteRN3rDn
— TVアニメ FAIRY TAIL 公式 (@fairytail_PR) September 16, 2018
Poster di atas menampilkan para karakter utama yang siap beraksi. Dengan Natsu berada di posisi paling depan, ada Lucy, Gray, Erza, Juvia, Gajeel, Wendy, beserta dua makhluk Exceed, Happy dan Carla. Di belakang mereka yang sedang berlari dengan penuh semangat, tampak sosok Mavis Vermilion yang kita kenal sebagai pendiri guild Fairy Tail. Tampaknya, season final ini akan menghadirkan pertempuran yang luar biasa untuk menjadi akhir yang meninggalkan kesan mendalam buat penggemar.
Fairy Tail pertama kali hadir sebagai manga untuk majalah Weekly Shounen Magazine terbitan Kodansha pada 2006. Manga ini langsung diadaptasi menjadi serial anime oleh A-1 Pictures sejak 2009. Serial manganya sendiri udah tamat pada tahun lalu. Seakan enggak puas begitu aja, Mashima menghadirkan sekuel berjudul Fairy Tail 100 Years Quest yang dirilis di aplikasi Magazine Pocket pada 25 Juli 2018 dan Weekly Shounen Magazine.
Musim terakhir serial anime Fairy Tail akan tayang perdana pada 7 Oktober mendatang. Nah, dengan berbagai promo yang udah dihadirkan, tentunya lo udah enggak sabar, dong, menyimak pertarungan besar antara guild Fairy Tail melawan Zeref beserta gerombolan Alvarez Empire? Ceritain, dong, bagaimana ekspektasi lo mengenai season final Fairy Tail!