(One Piece) 7 Petarung Tangan Kosong Terbaik dengan Pukulan Terkuat

-Karakter One Piece ini buktikan kekuatan fisiknya sangat berbahaya.
-Mereka memiliki jurus tinjuan paling mematikan.


Kekuatan buah iblis tidak menjadi satu-satunya sumber kekuatan para karakter di One Piece. Para karakter di dalamnya punya banyak jurus andalan termasuk penguasaan fisik. Enggak jarang, petarung tangan kosong di One Piece juga enggak kalah mengerikan.

Para petarung tanpa senjata ini punya penguasaan bela diri hingga kekuatan Haki yang sangat mengerikan. Hal ini membuatnya bisa memberikan serangan yang mematikan. Kira-kira, siapa saja karakter One Piece yang punya jurus pukulan mematikan? Yuk, simak pilihan KINCIR berikut ini.

1. Monkey D. Garp

Via Istimewa

Sebagai sosok kakek dari Luffy, Garp adalah pahlawan Angkatan Laut. Uniknya, Garp tidak memiliki kekuatan buah iblis apapun. Latihan berat dan kemampuan fisik membuatnya punya Armament Haki yang sangat kuat. Bajak laut di era Roger sangat menakuti Garp pada masanya.

Tidak aneh jika dia diujuluki “Garp the Fist” karena kepalan tangannya sangat mematikan. Kalian bisa bayangkan nasib Luffy yang sering dipukul kakeknya jika ketahuan bandel.

2. Sengoku

Via Istimewa

Mantan Fleet Admiral di Angkatan Laut, Sengoku adalah salah satu pemakan buah iblis Mythical Zoan yang sangat kuat. Sengoku bisa berubah menjadi patung budha. Kekuatan unik ini membuatnya bisa membangkitkan kemampuan magis hingga tinjunya dipercaya punya kekuatan suci.

Shockwave dari tangannya bisa membuat banyak pertahanan rontok. Belum diketahui sejauh apa batas kekuatan Sengoku. Di peperangan Marineford, terlihat Sengoku bisa menghantam Whitebard dan Blackbeard bergantian bahkan dirinya tidak terluka sama sekali di peperangan besar tersebut.

3. Sakazuki

Via Istimewa

Sebagai Admiral, Sakazuki atau yang berjuluk Akainu adalah sosok Angkatan Laut yang sangat hebat. Dia mendapatkan promosi menjadi Fleet Admiral setelah Sengoku mengundurkan diri. 

Sakazuki memiliki buah iblis bertipe Logia dengan elemen magma. Tinju Magma miliknya sangat mematikan dan dipercaya bisa melukai apapun. Bahkan, Ace pun tewas dengan jurus ini setelah logia api miliknya kalah dari elemen magma.

4. Monkey D.Luffy

Via Istimewa

Protagonis utama One Piece, Monkey D. Luffy punya gaya tarung tangan kosong yang unik. Hal ini disebabkan karena saat kecil dirinya memakan buah iblis karet dan membuatnya sangat elastis. Luffy bisa meninju dari jarak jauh dan merentangkan anggota tubuh lainnya.

Setelah menjalani latihan dua tahun bersama Rayleigh, Luffy membuat banyak jurus mematikan. Salah satu tinju andalannya di Gear 4 adalah King Kong Gun yang memaksimalkan semua potensi fisiknya untuk satu hantaman. Biasanya, Luffy sendiri langsung pingsan setelah memukul dengan jurus ini karena fisiknya langsung capek.

5. Sabo

Via Istimewa

Setelah memperoleh buah iblis milik Ace, Mera Mera no Mi, Sabo kelihatan tampil lebih kuat. Dia belajar banyak ilmu bela diri setelah diasuh oleh Monkey D. Dragon menjadi Pasukan Revolusoner. Sabo mewarisi teknik beladiri khusus dengan jurus “Cakar Naga” miliknya.

Dengan memakan Mera Mera no Mi, Sabo juga mewarisi Tinju Api milik Ace atau yang sering disebut hiken. Ketika dikombinasikan dengan gaya tarungnya, Sabo terlihat sangat kuat. Bahkan Komandan Divisi pertama Blackbeard seperti Jesus Borgess juga takluk ketika mereka berhadapan di Dressrosa.

6. Eustass Kid

Via Istimewa

Dalam sebuah pertarungan dengan Shanks, diceritakan Kid kehilangan salah satu lengannya. Hal ini membuatnya harus membuat tangan palsu dari besi yang dia kendalikan dari kemampuan buah iblis Paramecia miliknya. Tangan baru ini membuat Kid punya kepalan tangan lebih besar.

Kid terlihat belum tampil maksimal dalam membangkitkan kekuatannya. Tapi, di Sabaody serta pertarungan di Onigashima menjadi panggung bahwa Kid layak bersanding dengan Luffy dan Law yang kini tengah menantang Kaido dan Big Mom.

7. Elizabello II

Via Istimewa

Terakhir ada sosok Elizabello II, seorang raja yang sempat ikut turnamen di Colosseum Dressrosa. Elizabello disebut sebagai Raja Tinju dan pukulan miliknya sangat kuat. Jika berkonsentrasi cukup lama, Elizabello bisa menghempaskan apapun yang ada di depannya.

Menurut cerita, Elizabello mempersiapkan kuda-kuda untuk tinju terbaiknya dengan waktu yang lama. Setelah dua minggu menahan posisi untuk melepaskan tinjunya, Elizabello bisa menghancurkan benteng dari kapalnya yang masih ada di laut.

***

Nah, itu tadi tujuh karakter One Piece yang punya kekuatan pukulan paling dahsyat. Mana karakter yang jadi favorit kalian, nih? Jangan sungkan untuk bagikan kesan di kolom komentar dan terus ikutin berita terbaru seputar game lainnya hanya di KINCIR.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.