-Logia dikatakan sebagia buah iblis yang sangat mematikan, tapi hal ini membuktikan jika Paramecia lebih baik.
-Semuanya kembali kepada pengguna buah iblis Paramecia yang harus mengembangkan kekuatannya.
Para pengguna buah iblis Paramecia tersebar di lautan One Piece. Mereka adalah orang yang beruntung bisa mendapatkan kekuatan untuk jadi superhuman berkat kekuatan unik yang mampu mereka bangkitkan. Berbeda dengan pengguna Logia bertipe elemen yang bisa mengubah tubuh sepenuhnya dan mengeluarkan elemen tersebut.
Sejak diperkenalkan, buah iblis Logia dikatakan sebagai yang terbaik dari Paramecia dan Zoan. Padahal, buh iblis Paramecia bisa jadi punya keunggulan tersendiri. Hal-hal ini membuktikan jika buah iblis Paramecia bisa tampil lebih baik dari para pengguna Logia. Berikut adalah alasan-alasannya.
1. Punya Banyak Kekuatan Unik
Berbeda dengan kekuatan buah iblis Logia yang bertipe elemen, para pengguna Paramecia bisa mendapatkan banyak kekuatan unik. Tengok saja betapa kuatnya buah iblis Gura Gura no Mi milik Whitebeard yang bisa menciptakan gempa, atau Soru Soru no Mi milik Big Mom yang bisa membuatnya mengendalikan jiwa.
Kekuatan buah iblis Paramecia lebih unik. Mereka bisa membuat bagian tubuhnya menghasilkan sesuatu, atau mempengaruhi keadaan sekitaranya. Bahkan, enggak jarang mereka bisa mengubah bentuk musuhnya langsung, seperti Hobi Hobi no Mi milik Sugar yang bisa membuat musuhnya berubah jadi mainan tidak berdaya.
2. Kekuatan Superhuman untuk Mengubah Tubuhnya Sendiri
Seperti pengguna Logia, sebenarnya beberapa tipe Paramecia bisa mengubah tubuh penggunanya. Tengok saja Luffy yang bisa mengubah seluruh badannya menjadi karet karena buah iblis Gomu Gomu no Mi miliknya. Bahkan, ketika tidak sadar sekalipun, tubuh Luffy masih menjadi karet, berbeda dengan para pengguna Logia yang butuh kesadaran untuk mengendalikannya.
Di sisi lain, ada juga beberapa buah iblis Paramecia yang hanya bisa mengubah sebagian tubuhnya. Tengok saja keahlian Baby 5 untuk mengubah bagian-bagian tubuhnya menjadi beragam senjata berapi engan buah iblis Buki Buki no Mi miliknya.
3. Bisa Membangkitkan Kekuatan ke Taraf Maksimal
Donquixote Doflamingo serta Katakuri adalah dua pengguna buah iblis Paramecia yang sempat mengeluarkan versi "Awakened" miliknya. DEngan kekuatan ini, mereka bisa mengubah semua hal di luar tubuhnya untuk berada di bawah kendali buah iblis miliknya. Ini merupakan bukti jika buah iblis Paramecia bisa tampil sangat kuat.
Beberapa teori mengatakan bahwa para pengguna Conqueror Haki bisa membangkitkan kekuatan ini apabila buah iblisnya digabungkan dengan kekuatan tersebut. Dengan Haki yang lebih kuat juga, para pengguna buah iblis Paramecia bisa membangkitkan bentuk lain, seperti Gear 4 milik Luffy dengan Armament Haki yang sangat kuat.
4. Buah Iblis Paramecia Lebih Kuat Tergantung Penggunanya
Para pengguna buah iblis Paramecia bisa tampil sangat kuat dengan berlatih. Kenaikkan kemampuan fisik akan membuat kekuatannya jadi jauh lebih kuat. Tengok saja Luffy yang bisa membangkitkan Gear 4 miliknya selepas latihan dua tahun bersama Rayleigh. Dengan memfokuskan Armament Haki di kedua tangannya, tinju karet miliknya jadi lebih keras dan sangat mematikan.
Di sisi lain, para pengguna Paramecia ini bisa mengalahkan para pengguna Logia dengan latihan Haki yang konstan. Logia memiliki kelemahan besar jika dihadapkan dengan haki lawan yang lebih kuat. Jika kekuatan fisik mereka tidak dilatih, ini membuat mereka sangat mudah dikalahkan.
5. Buah Iblis Paramecia Lebih Mudah Ditemukan
Buah iblis Paramecia lebih common alias lebih mudah ditemukan. Sampai saat ini, jumlah penggunanya sudah melebihi angka ratusan. Angkatan Laut, misalnya, sempat dicurigai punya brankas buah iblis dari kekuasaan mereka di lautan selama puluhan tahun dan membuat anggotanya bisa mendapat kekuatan dengan mudah.
Bagi mereka yang tidak memiliki buah iblis, sangat besar kemungkinannya bisa menemukan buh iblis tipe ini di lautan. Tengok saja kru Blackbeard yang tengah berburu buah iblis dan beberapa dari mereka seperti Shiryu, berhasil mengambil kekuatan buah iblis Paramecia dari Absalom.