5 Karakter yang Cocok Gantikan Naruto sebagai Hokage Kedelapan

Naruto diprediksi tewas pada chapter terbaru manga Boruto mendatang.
-Deretan karakter di bawah ini dianggap cocok untuk menjadi penerus sang Hokage Ketujuh.

Belum lama ini, beredar kabar yang menyebutkan Naruto Uzumaki akan tewas dalam waktu yang dekat. Hal ini terungkap dalam chapter 51 dari manga Boruto ketika sang Hokage Ketujuh menggunakan mode baru yang menurut Kurama akan mengancam nyawanya.

Oleh karena itu, penggemar pun berspekulasi bahwa sang Hokage akan tewas pada chapter berikutnya. Tentunya, jika Naruto benar-benar dibuat tewas, muncul pertanyaan baru terkait siapa karakter yang akan menggantikan posisinya sebagai Hokage selanjutnya.

Enggak mungkin sebuah desa enggak memiliki Hokage selaku pemimpin tertinggi yang bertugas untuk melindungi seluruh warganya dalam waktu lama. Makanya, pasti akan langsung ada karakter baru yang menggantikan Naruto sebagai Hokage.

Di bawah ini KINCIR bakal membahas deretan karakter yang cocok menggantikan Naruto sebagai Hokage kedelapan. Penasaran siapa saja? Yuk, simak!

1. Kakashi Hatake

Via Istimewa

Kakashi Hatake memang pernah menjabat sebagai Hokage Keenam. Namun, enggak menutup kemungkinan kalau dia akan kembali lagi sebagai Hokage jika Naruto benar-benar tewas. Sebab, hal ini pernah dilakukan oleh Hiruzen Sarutobi selaku Hokage Ketiga yang kembali lagi menjabat posisi tersebut setelah Minato Namikaze (Hokage Keempat) tewas.

Lagipula, secara kekuatan Kakashi masih cukup mampu untuk melindungi Konohagakure meski kini sudah enggak memiliki Sharingan lagi. Buktinya, dia berhasil menciptakan jurus baru bernama Purple Lightning untuk menggantikan Raikiri yang kini sudah enggak bisa dia gunakan karena tidak memiliki Sharingan. Bedanya, Purple Lightning bisa digunakan untuk menyerang jarak jauh ataupun dekat dengan kekuatan yang dahsyat.

Selain itu, Kakashi masih memiliki satu faktor lain yang membuatnya cocok untuk menggantikan Naruto sebagai Hokage, yaitu tingkat intelektualnya. Soalnya, kepandaian seorang pemimpin juga sangat penting untuk mencegah bahaya yang akan datang ke wilayahnya, bukan sekadar punya kekuatan dahsyat saja. Hal ini jugalah yang membuat Kakashi lebih unggul ketimbang Naruto yang bisa dibilang kurang pandai dari segi akademis.

2. Sasuke Uchiha

Via Istimewa

Sasuke Uchiha bisa dibilang menjadi kandidat terkuat untuk menggantikan Naruto sebagai Hokage jikalau dia benar-benar tewas. Bagaimana enggak, dia memiliki kekuatan yang setara dengan sang Hokage Ketujuh dan kerap bertualang sendirian sembari melacak ancaman bagi Desa Konoha. Berkat hal tersebut, Sasuke bahkan sampai disebut sebagai ‘Hokage Bayangan’ karena melindungi Konohagakure secara diam-diam.

Dari segi kekuatan, seharusnya Sasuke sudah enggak perlu diragukan lagi meski hanya memiliki satu tangan. Sebab, dia masih memiliki Rinnegan yang memiliki berbagai macam teknik dahsyat yang umumnya hanya dimiliki oleh klan Otsutsuki. Enggak lupa juga mata Sharingan yang menjadi ciri khas klan Uchiha yang kini sudah ditingkatkan oleh Sasuke hingga level Eternal Mangekyo Sharingan.

Dengan mata Eternal Mangekyo Sharingan tersebut, Sasuke bisa menggunakan wujud penuh dari Susanoo serta mengeluarkan dan mengontrol api abadi yang disebut Amaterasu. Seluruh kekuatannya tersebut pun membuat Sasuke cukup bisa mengatasi berbagai ancaman desa seorang diri.

3. Sakura Haruno

Via Istimewa

Seandainya Sasuke ikut tewas bersama Naruto di chapter manga Boruto berikutnya, ada karakter lain lagi yang cocok untuk menjadi Hokage Kedelapan. Sosok tersebut adalah Sakura Haruno yang merupakan mantan rekan setimnya Sasuke dan Naruto saat masih aktif sebagai ninja. Meski kekuatannya enggak sedahsyat keduanya, Sakura masih dianggap layak untuk menjadi bagian dari trio Sannin Legendaris versi modern.

Kekuatan yang menjadi andalan dari cewek berambut merah jambu ini tentunya adalah segel Byakugou yang membuatnya mendapat predikat sebagai ninja medis paling ahli setelah Tsunade. Sebab, dengan segel tersebut dia memiliki kekuatan regeneratif yang super cepat sehingga dapat menyembuhkan luka sendiri dengan sekejap. Hal ini membuat dia enggak memerlukan banyak perlindungan saat menjabat sebagai Hokage.

Selain itu, Sakura juga memiliki teknik Kuchiyose no Justu untuk memanggil Katsuyu, siput yang bisa membelah dirinya dan menyembuhkan orang lain. Hal ini bisa digunakannya untuk menyembuhkan seluruh warga desa sekaligus jika ada musuh yang menyerang dan menghancurkan Konohagakure.

4. Konohamaru Sarutobi

Via Istimewa

Mungkin banyak dari kalian yang menyadari kalau posisi Hokage kerap diisi oleh mantan murid ataupun karakter yang memiliki hubungan darah dari Hokage sebelumnya. Hal inilah kemudian yang membuat Konohamaru Sarutobi menjadi kandidat terkuat sebagai Hokage kedelapan. Sebab, selain memegang status sebagai muridnya Naruto, Konohamaru juga merupakan cucu dari Hokage Ketiga.

Namun, selain faktor ‘orang dalam’, Konohamaru juga punya berbagai keunggulan yang membuatnya layak menjadi Hokage. Mulai dari jurus Rasengan yang diwariskan dari Naruto hingga teknik elemen api yang menjadi andalan dari klan Sarutobi.

Selain itu, jiwa kepemimpinan Konohamaru juga sudah terbukti saat dia menjadi ketua dari tim 7 yang diisi oleh Boruto, Mitsuki, dan Sarada. Selama menjadi pemimpin dari tim tersebut, Konohamaru kerap melakukan keputusan yang tepat dan bertanggung jawab atas setiap tindakannya. Hal ini tentunya menjadi modal yang kuat baginya untuk menjadi pemimpin dari sebuah desa.

5. Shikamaru Nara

Via Istimewa

Shikamaru Nara memegan jabatan sebagai penasihat sejak masa Kakashi menjabat sebagai Hokage hingga era Naruto sebagai Hokage Ketujuh. Dia pun bisa dibilang sebagai orang kepercayaan sekaligus tangan kanan dari sang Hokage Ketujuh. Makanya, enggak menutup kemungkinan kalau pada akhirnya dia naik jabatan jikalau sang Hokage Ketujuh benar-benar tewas.

Dari segi kekuatan, Shikamaru memang terbilang biasa saja kalau mau dibandingkan dengan Sasuke atau Sakura. Teknik andalannya adalah jurus pengikat bayangan yang merupakan ciri khas dari klan Nara. Dengan jurus tersebut, dia bisa ‘membekukan’ lawannya serta membuat sang musuh menirukan gerakannya, layaknya bayangan.

Meski begitu, Shikamaru memiliki satu keunggulan yang membuatnya sangat layak untuk menjadi seorang Hokage. Hal tersebut adalah otaknya yang membuat dia mendapatkan predikat sebagai jenius di Konohagakure. Sejak masih berstatus sebagai chunnin, Shikamaru sudah dipercaya untuk menjadi ahli strategi berkat otak jeniusnya tersebut. Tentunya, hal ini sangat berguna saat ada musuh menyerang Konohagakure.

***

Nah, itulah deretan karakter yang cocok menggantikan Naruto sebagai Hokage. Dari sejumlah karakter tersebut, manakah yang menurutk kalian paling cocok untuk menjadi Hokage? Atau mungkin kalian punya pilihan karakter lain? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik seputar anime lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.