Cerita Jempolan, Ini 7 Film Anime yang Diadaptasi dari Novel

-Anime berikut ini mengambil novel sebagai bahan ceritanya.
-Di sana kalian akan mendapatkan suguhan cerita yang unik serta sentimentil.

Film animasi Jepang selalu berhasil menyihir penontonnya dengan balutan visual yang menarik. Dari mulai anime klasik hingga film kekinian, semuanya punya gaya artistik tersendiri. Enggak jarang, cerita di dalamnya juga memuat banyak hal menarik.

Jika biasanya serial anime mengusung cerita adaptasi dari manga, ternyata ada juga, lho, film panjang yang terinspirasi dari novel. Bahkan, beberapa karya novel yang diangkat ditulis oleh sastrawan terbaik di Negeri Sakura tersebut. Nah, penasaran film animasi Jepang mana saja yang punya cerita menarik dari adaptasi novel? Simak penuturan KINCIR berikut.

1. Howl’s Moving Castle (2004)

Via istimewa

Salah satu film terbaik yang pernah dilahirkan oleh Studio Ghibli adalah How's Moving Castle. Ternyata, anime ini diadaptasi langsung dari novel karya penulis asal Inggris, Diana Wynne Jones tahun 1986. Sang penulis menuturkan bahwa inspirasi ini datang dari seorang murid yang pernah memintanya menulis tentang "sebuah istana yang bisa berpindah tempat".

2. Penguin Highway (2018)

Via istimewa

Pada 2018 lalu, Studio Colorido pernah membuat sebuah film animasi adaptasi dari novel Penguin Highway karya Tomihiko Morimi. Novel ini sangat unik karena menceritakan fiksi ilmiah berbalut fantasi yang cukup absurd. Ceritanya, ada fenomena aneh yang terjadi kala pinguin tiba-tiba muncul di sebuah kota dan sang protagonis Aoyama dihadapkan dengan petualangan aneh.

3. I Want to Eat Your Pancreas (2015)

Via istimewa

Jika kalian lebih suka film bergenre drama, coba tengok anime bertajuk I Want to Eat Your Pancreas. Adaptasi novel karya Yoro Sumino. Sebelumnya, sang penulis merilis tulisannya dalam bentuk webseries di situs pembaca cerita online di Jepang. Mendapatkan popularitas yang tinggi, Aniplex pun merilis animasi dari karya Sumino ini. Kalian bakal dibuat kagum dengan balutan soundtrack-nya yang sangat bikin trenyuh.

4. I Am A Cat (1982)

Via istimewa

Salah satu film animasi klasik bertajuk I Am A Cat (1982) diadaptasi dari novel dengan judul sama karya Natsume Soseki. Sang penulis adalah nama penting di kesusastraan Jepang lantaran karyanya selalu menyediakan kritik sosial. Kali ini, di filmnya kalian bisa lihat sentimentalisme seekor kucing kepada majikan dan orang-orang di sekitarnya dengan balutan komedi dan satire yang menggelitik.

5. Night on the Galactic Railroad (1985)

Via istimewa

Kenji Miyazawa adalah salah satu penulis penting di Jepang. Karyanya yang banyak dipublikasikan sebelum Perang Dunia membawa elemen unik yang mengisahkan beberapa daerah di Jepang. Salah satunya adalah Night on the Galactic Railroad yang menceritakan sebuah jalur unik di Prefektur Iwate. Film animasinya pun berhasil menghidupkan karakter manusia kucing yang tampil sangat imut.

6. Arrietty (2010)

Via istimewa

Satu lagi karya Studio Ghibli yang mengusung adaptasi dari novel, yakni Arrietty yang rilis pada 2010 silam. Film ini diadaptasi dari novel bertajuk The Borrowers karya Mary Norton. Film ini juga jadi salah satu kerja sama Ghibli dengan Disney di mana kedua studio tersebut membawa kolaborasi visual yang menarik dalam filmnya yang menceritakan fantasi seorang liliput bernama Arrietty.

7. Human Lost (2019)

Via istimewa

Kalian bisa melihat salah satu film anime unik dengan gaya tiga dimensi bertajuk Human Lost. Jadi salah satu anime yang rilis di Netflix, film ini merupakan adaptasi dari novel klasik No Longer Human karya Osamu Dazai. Uniknya, film ini membawa nuansa fiksi ilmiah yang cukup kental dan memelintir ceritanya dengan cukup baik dengan cerita novelnya.

***

Berbeda dengan adaptasi manga, cerita di dalam novel punya banyak variasi yang menarik. Enggak berbicara soal kepahlawanan, justru cerita di dalamnya bisa memikat lewat elemen narasi yang menarik seperti penokohan serta jalan cerita yang enggak mudah ditebak.

Kalau menurut kalian sendiri bagaimana? Jangan sungkan untuk bagikan kesan kalian di kolom komentar bawah, ya! Terus ikutin juga berita game serta tulisan menarik lainnya hanya di KINCIR.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.