5 Hero Dota 2 yang Tampil di Anime Dragon’s Blood, Netflix

-Selain Dragon Knight, ada karakter Hero dota lainnya yang bakal muncul di anime Dota: Dragon’s Blood.
-Kelima Hero ini akan berperan sebagai kawan dan musuh satu sama lain di adaptasi animenya nanti.

Belum lama ini, Netflix resmi mengumumkan adaptasi anime dari game Dota 2 bertajuk Dragon’s Blood. Dalam kerja sama dengan Valve tersebut, anime Dragon’s Blood akan menceritakan babak lore yang sebelumnya tidak diperlihatkan di dalam game.

Setiap Hero Dota 2 punya banyak cerita masing-masing. Bahkan, beberapa dari mereka berbagi pengalaman dan perjalanannya. Di anime Dragon’s Blood, akan ada 5 Hero Dota 2 yang nantinya tampil sebagai karakter.

Penasaran dengan siapa saja Hero Dota 2 yang akan muncul dan seperti apa ceritanya? Simak penuturan KINCIR berikut, yuk!

1. Dragon Knight

Via istimewa

Yap, dari trailer pertamanya, cerita di anime Dragon's Blood ini memang menceritakan kisah Davion sang Dragon Knight. Tampaknya, cerita di Dota: Dragon's Blood akan membawa pengalaman Davion untuk menjadi Kesatria Naga sejati. Dia pun akan menghadapi sosok Naga Tua bernama Slyrak yang akan membawanya mendapat pengalaman berharga seumur hidupnya.

Dragon Knight yang kita kenal di Dota 2 bisa berubah menjadi naga. Di sinilah kita akan melihat asal-usul kenapa Davion bisa mendapatkan bentuk naganya, nanti. Selain itu, masih ada banyak misteri yang berada di dunia Dota 2 dan tampaknya, akan tersingkap di anime ini.

2. Mirana

Via istimewa

Mengikuti promosi karakter dan daftar cast dari pengisi suaranya, telah terkonfirmasi bahwa Mirana juga akan jadi karakter di anime Dragon’s Blood ini. Bahkan, dirinya terlihat bersanding dengan Davion. Bisa jadi, keduanya akan sama-sama menemukan takdir mereka di bagian cerita Dragon’s Blood ini.

Dalam kisah Hero miliknya, Mirana diceritakan mendapat restu Dewi Bulan, yakni Selemen yang juga akan tampil di anime tersebut. Kita pun bisa melihat bahwa Mirana sempat tidak menunggangi macan miliknya, Sagan dan bisa jadi, pertemuan antara keduanya baru diceritakan di anime tersebut.

3. Luna

Via istimewa

Selain Mirana, Luna juga akan jadi karakter yang mendapatkan perannya di anime ini. Luna dan Mirana sama-sama diketahui sebagai rival dan di dalam lore-nya, mereka sempat bersiteru satu sama lain. Di sini, Luna akan memimpin pasukan Dark Moon yang terlihat tengah bersiap untuk berperang.

Bisa jadi, Luna akan jadi karakter antagonis minor di dalam cerita Dragon’s Blood ini. Pasalnya, mereka diketahui tengah berencana menyerang kuil di Nightsilver Woods sementara Mirana menjadi penjaga untuk situs suci tersebut.

4. Invoker

Via istimewa

Sang penyihir paling berbakat dari seluruh semesta, Invoker juga dipastikan hadir dalam anime ini. Carl yang tampaknya telah cukup tua terlihat menarasikan bahwa ada “bahaya besar” yang akan terjadi. Belum jelas seperti apa bahaya yang dimaksud oleh sang Invoker.

Di dalam game, Mirana hafal dengan nama Invoker dan sepertinya, mereka berdua akan jadi kawan akrab. Sementara itu, Invoker yang dikenal sebagai penyihir paling kuat juga tampaknya akan menceritakan babak lain yang membuka cerita baru di luar perjalanan Dragon Knight.

5. Underlord

Via istimewa

Terakhir, tampaknya Underlord akan berperan besar di anime Dragon’s Blood ini. Pasalnya, ada karakter bernama Kaden yang bisa jadi merupakan mentor dari Davion. Sementara itu, Underlord memiliki item bernama Kaden’s Blade yang bisa saja dia dapatkan setelah membunuh Dragon Knight lainnya ini.

Underlord yang merupakan iblis ini merupakan salah satu petinggi dimensi Foulfel. Dirinya bisa membuka portal untuk masuk ke dunia manusia bahkan di waktu yang tidak terduga. Belum jelas apa motif dari Underlord ini dan apa keterlibatannya dengan cerita besar yang ada di Dragon’s Blood.

***

Nah, mana dari kelima Hero Dota 2 ini yang ingin kalian lihat penampilannya sebagia karakter anime, nih? Jangan sungkan untuk bagikan kesan kalian di kolom komentar bawha, ya! Terus ikutin juga berita game dan tulisan menarik lainnya hanya di KINCIR.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.