7 Tempat Paling Mengerikan dalam Anime

Dunia fantasi ala anime kadang membuat kita terpesona dan bermimpi untuk bisa hidup di dalamnya. Dunia anime biasanya digambarkan penuh dengan petualangan, keseruan, karakter, serta hewan yang bikin kita berimajinasi. Akan tetapi, hal ini enggak berlaku buat beberapa tempat mengerikan di anime yang udah Viki rangkum. Boro-boro mau nikmatin, kesempatan hidup di tempat-tempat ini tipis banget.  Lo akan dibuat sibuk buat bertahan hidup, karena di tempat ini, bertahan hidup adalah hal yang utama.

Jika seandainya lo masuk ke dunia anime, lo wajib banget hindari tempat-tempat mengerikan ini.

 

1. Honnouji Academy – Kill La Kill

Via Istimewa

Sekolah harusnya jadi tempat yang menyenangkan karena kita bisa ketemu teman-teman yang asik dan bisa nongkrong bareng disela-sela pelajaran. Akan tetapi, hal ini enggak berlaku buat Akademi Honnouji dalam anime Kill La Kill. Selain banyak bully yang mengancam keselamatan, sekolah yang satu ini dikuasai oleh diktator. Komite siswa dipenuhi oleh siswa jahat yang punya kekuatan super berkat seragam ajaib yang mereka kenakan. Imbasnya, banyak siswa enggak bersalah yang berjatuhan akibat ulah brutal mereka.

 

2. Heavenly Host Academy – Corpse Party

Via Istimewa

Apa jadinya kalau tempat angker dengan masa lalu yang berdarah dijadikan lokasi untuk sekolah dasar? Mungkin jadinya bakalan kayak SD Heavenly Host yang ada di anime Corpse Party. Anak-anak yang sekolah di sini jadi korban pembunuhan misterius. Sedangkan sisanya menjadi terjebak dan dipaksa untuk bertahan hidup mati-matian menghindari serangan dari iblis yang enggak ada hentinya memburu.

 

3. Area Luar Dinding – Attack on Titan

Via Istimewa

Tempat yang satu ini dijamin bakal bikin lo ngeri maksimal. Sejak munculnya raksasa alias Titan yang misterius, kehidupan manusia jadi terancam. Lo akan hidup dibayang-bayangi kengerian setiap saat. Seperti yang udah lo tahu, Titan gemar memburu manusia dan langsung dimakan bulat-bulat. Belum lagi ancaman kelaparan yang tiap hari melanda. Manusia pun jadi enggak brutal sama Titan karena berebut sumber makanan. Jadi, lo bisa coret tempat yang satu ini dari daftar tempat di anime yang ingin lo kunjungi.

 

4. Semesta Berserk

Via Istimewa

Bertempat di dunia yang kelam, lo enggak akan pernah ngerasa aman di sini. Semesta dalam anime Berserk penuh dengan monster dan iblis jahat yang mengintai di tiap sudut. Intinya lo akan dibikin susah payah buat bertahan hidup. Belum lagi ancaman dari gerombolan bandit jahat yang enggak segan-segan buat membunuh dalam menjalankan aksinya. Tempat ini bakalan bikin mimpi buruk lo jadi kenyataan.

 

5. Semesta Deadman Wonderland

Via Istimewa

Tempat ini dibangun untuk menampung kriminal-kriminal paling sadis dari seluruh penjuru dunia dalam anime Deadman Wonderland. Udah kebayang, dong, ngerinya kayak apa? Di sini, tiap tahanan wajib memakai kalung modifikasi agar pergerakan mereka termonitor. Enggak cuma itu, para kriminal juga dipaksa untuk bertarung sampai mati dengan sesama demi mendapatkan Candy, yaitu penawar dari racun yang rutin diinjeksi ke semua narapidana penghuni tempat ini. Lebih parahnya lagi, pertarungan ini juga dijadikan ajang hiburan untuk para turis yang datang.

 

6. Impel Down – One Piece

Via Istimewa

Kalau udah ngomongin penjara, kayaknya kurang lengkap jika enggak ngebahas Impel Down. Dikelilingi oleh laut lepas, penjara ini khusus menampung penjahat dan bajak laut paling berbahaya dari seluruh jagat One Piece. Impel Down terdiri dari enam lantai yang masing-masing dijaga oleh penjaga bengis. Sekalinya ada tahanan yang berbuat salah, mereka akan langsung digiring ke ruang siksaan. Mereka bakal dicambuk, dipukul, dan disiksa tanpa henti. Belum lagi kondisi tiap lantai yang hampir enggak memungkinkan buat dipakai bertahan hidup. Contohnya, seperti di lantai 2 yang dipenuhi dengan hewan buas. Selain itu, level 4 punya suhu panas yang bisa bikin kulit lo melepuh seketika.

 

7. Z City – One Punch Man

Via Istimewa

Sekilas kota ini terlihat normal. Nyatanya, kota tempat tinggal Saitama ini jauh banget dari kata normal. Kota ini kerap diserang oleh monster brutal nan sadis yang enggak segan-segan membunuh korbannya. Mulai dari serangan raksasa yang bisa bikin seluruh kota rata dalam sekali serangan, ancaman mutan sadis yang hobi mencabik-cabik korbannya, sampai serangan monster nyamuk yang bisa menghisap darah ratusan orang dalam sekejap. Walaupun ada pahlawan yang tinggal di kota ini yang bisa menghabisi semua monster yang mengancam cuma dengan sekali pukulan, mendingan lo nyari tempat tinggal lain yang lebih aman deh.

***

Ini dia beberapa tempat paling mengerikan di anime yang udah Viki rangkum. Kalau lo ada kepikiran tempat ngeri dalam anime lainnya, jangan ragu-ragu buat beropini di kolom komentar, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.