7 Pasangan Anime yang Bikin Mupeng

Adegan cinta-cintaan selalu jadi bumbu menarik dalam sebuah tayangan. Begitu pun dalam anime. Meski genrenya bukan romance, tetap aja unsur asmara pasti ada di setiap genre. Lewat pasangan-pasangan yang lucu, anime yang genrenya horor pun jadi makin asyik buat dinikmatin.

Ada kalanya, kisah percintaan yang ditampilkan dalam anime lebih “so sweet” daripada apa yang biasa ditampilkan oleh pasangan superhero atau pun dalam drama Korea. Nah, kali ini bakal disebutin pasangan anime paling romantis yang kisahnya bisa bikin lo geregetan.

Berikut tujuh pasangan anime yang bakal bikin lo mupeng saking romantisnya versi Ranker.

 

1. Erza Scarlet dan Jellal Fernandes (Fairy Tail)

Via Istimewa

Selain aksi petualangan para penyihir, Fairy Tail juga nyajiin romantika yang bikin penikmatnya senyum-senyum sendiri pas nontonnya. Misalnya aja kisah cinta Erza Scarlet dan Jellal Fernandes. Keduanya pertama kali bertemu saat masih kecil. Sayangnya, karena suatu tragedi, Jellal berubah jadi jahat lalu menghilang. Jellal akhirnya bebas setelah tujuh tahun peristiwa di Pulau Tenrou. Dua sejoli tersebut pun ngaku saling cinta.

Lucunya, Jellal malah berbohong dengan mengaku telah bertunangan karena ngerasa minder sama Erza akibat dosa di masa lalunya. Namun, garis takdir seperti enggak bisa menolak mereka untuk berjodoh. Kisah keduanya nunjukin bahwa sejauh apa pun jalan hidup mereka, perasaan cinta bakal kembali mempertemukan keduanya. Lo bakal dibikin geregetan dan gemas dengan aksi serta kelakuan mereka.

 

2. Misaki Ayuzawa dan Takumi Usui (Maid-sama!)

Via Istimewa

Misaki dan Usui dikenal sebagai pasangan anime yang bisa bikin penyuka genre romantis jadi doki-doki. Bukan karena ngasih kisah yang menegangkan, Maid-sama! malah nyajiin kisah yang bikin lo mupeng saking romantisnya percintaan dua insan ini. Sosok Misaki yang peduli dan tangguh bikin Usui jatuh hati. Sayangnya, Usui enggak pernah menyatakannya dengan serius. Dia nungguin Misaki yang mengatakannya lebih dulu karena dia takut Misaki malah menjauhinya.

Kisah keduanya jadi favorit para pencinta tsundere. Usui selalu ngasih perhatiannya kepada Misaki. Dia enggak segan-segan ngasih unjuk perasaannnya melalui kelakuannya. Namun, Misaki malah malu-malu menanggapinya. Dari anime ini, perilaku Usui ngajarin kita bahwa cinta enggak harus diungkapkan begitu aja karena ketepatan waktu harus dipertimbangkan.

 

3. Yuuki Asuna dan Kazuto Kirigaya (Sword Art Online)

Via Istimewa

Sword Art Online juga jadi salah satu anime dengan pasangan yang bikin mupeng lewat kisah Asuna dan Kirito. Berawal dari pertemuan mereka ketika terjebak di dunia game, hubungan Asuna dan Kirito terus berlanjut meskipun awalnya mereka saling bermusuhan. Lambat laun, mereka semakin dekat dan pada akhirnya Kirito mengajak Asuna menikah.

Nyatanya, menikah bukanlah akhir dari kisah mereka. Suatu ketika, Asuna harus terbunuh oleh Heathcliff. Enggak tinggal diam, Kirito pun berhasil membunuh Heathcliff sebagai balas dendam meski harus mengorbankan nyawanya sendiri. Akhirnya memang tragis, namun kisah Asuna dan Kirito tetap bikin hati lo tersentuh.

 

4. Iki Hiyori dan Yato (Noragami)

Via Istimewa

Noragami menyajikan unsur romantika beda wujud lewat kisah Hiyori dan Yato. Hiyori, manusia yang berubah jadi setengah siluman, bikin dia harus meminta pertolongan Yato untuk ngembaliin kondisi tubuhnya. Itulah yang bikin keduanya jadi dekat. Kisah keduanya kerap menampilkan adegan yang bikin perasaan penonton campur aduk.

Hubungan keduanya benar-benar ngebuktiin ungkapan klasik “witing tresno jalaran soko kulino”. Meski beberapa adegan udah ketebak jalan cerita selanjutnya, kisah mereka menghadirkan romansa yang menggemaskan sekaligus bikin terharu.

 

5. Ran Mouri dan Shinichi Kudo (Detective Conan)

Via Istimewa

Penggemar anime Detective Conan tentunya paham dengan kisah cinta antara Shinichi Kudo dan Ran Mouri. Berteman sejak kecil, keduanya saling suka, namun sama-sama malu untuk mengungkapkan perasaan mereka. Bahkan, keduanya sering saling ngasih kode tentang perasaan. Lucunya, keduanya malah sama-sama enggak peka.

Kalau ditanya karakter anime yang setia, Ran adalah juaranya. Pasalnya, meski ditinggal Shinichi tanpa adanya kepastian, Ran masih rela nungguin kepulangan si detektif hebat itu. Padahal, sih, sebenarnya Shinichi terus ada di sisinya dalam bentuk Conan. Kesetiaan Shinichi juga enggak diragukan. Meski dalam wujud anak kecil, dia selalu melindungi Ran.

 

6. Hinata Hyuga dan Naruto Uzumaki (Naruto)

Via Istimewa

Para penggemar anime Naruto pasti dibilang setuju jika Hinata berpasangan dengan Naruto dan akhirnya menikah. Hal ini telah diketahui sejak kecil bahwa Hinata menyukai Naruto dengan apa adanya. Walaupun Naruto dirisak dan dikambinghitamkan, Hinata tetap mencintai Naruto.

Keduanya memiliki kepribadian yang berbeda. Naruto hiperaktif, sedangkan Hinata introvert. Namun, perbedaan inilah yang bikin keduanya cocok dan bisa saling mengisi. Makanya, kisah mereka pun berakhir bahagia. Naruto dan Hinata resmi menikah, ditunjukin dalam The Last: Naruto the Movie (2014). Mereka mempunyai dua anak yang bernama Bolt dan Himawari Uzumaki.

 

7. Bulma dan Vegeta (Dragon Ball)

Via Istimewa

Bisa dibilang, salah satu pasangan ikonis dalam Dragon Ball ini jadi pasangan legendaris dalam jagat anime. Bulma gadis cerdas, cantik tapi berperangai kasar. Sedangkan, Vegeta tampil sebagai musuh yang keji dan angkuh. Pasangan unik ini bikin orang terheran-heran. Entah kenapa keduanya bisa saling jatuh cinta hingga akhirnya memiliki anak bernama Trunks.

Hubungan keduanya memang terasa ajaib. Vegeta kerap terlihat angkuh dan dingin, tapi lama-lama sifatnya berubah. Lambat laun, terungkap bahwa Vegeta benar-benar peduli pada keluarganya, baik anak-anak maupun istrinya. Romantika keduanya juga disajiin dengan berbagai adegan komedi yang menegaskan bahwa pasangan ini benar-benar bikin gemas.

***

Dalam cerita anime apa pun, kisah romantis atau percintaan pasti ada. Enggak sedikit adegan romantis yang bikin penggemar anime gigit-gigit jari. Nah, romantika tersebut bisa lo jadikan inspirasi dalam menjalin suatu hubungan cinta. Lo juga bisa belajar arti ketulusan dan kesetiaan dalam sebuah hubungan.

Dari pasangan-pasangan di atas, mana yang paling lo favoritkan?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.