maskot anime cover

7 Maskot Anime Paling Lucu yang Gak Bisa Kamu Lupakan

Setiap anime pasti memiliki maskotnya masing-masing. Mulai dari yang kecil hingga yang besar, yang lucu dan juga menyeramkan. Semua maskot memiliki keunikannya masing-masing dan mereka layang disebut sebagai maskot karena satu dan lain hal.

Kali ini, KINCIR akan memberikan beberapa maskot anime yang tidak boleh kamu lupakan. Penasaran siapa saja maskot-maskot yang lucu dan imut ini? Yuk simak artikel berikut ini.

7 Maskot anime paling menggemaskan

Totoro

Totoro dari My Neighbor Totoro via Crunchyroll

Berbeda dari maskot-maskot lainnya yang ada di daftar ini, Totoro datang dari film My Neighbor Totoro ciptaan Studio Ghibli yang sangat ikonis dengan kelinci gembulnya ini. Semua pecinta anime pasti menyukainya dan ingin memeluknya dengan bulu yang tampak sangat halus.

Sifat dai Totoro yang sangat polos adalah satu dari banyak hal lain yang membuatnya sangat disukai oleh banyak orang. Selain itu, Totoro juga sangat ramah dengan anak-anak di sekitarnya. Hal ini dikarenakan Totoro adalah penggambaran sosok penjaga hutan yang sangat ramah dan baik hati.

Dibalik kelucuan dan kepolosannya, Totoro memiliki kekuatan yang mungkin tidak kamu sadari. Rasa nostalgia yang kamu rasakan saat melihat Totoro pastinya akan mengingatkanmu dengan hal-hal seru dan indah saat masa kecilmu.

Pikachu

Pikachu dari Pokemon via istimewa

Saat melihat makhluk yang satu ini, pastinya kamu akan selalu mengingat anime Pokemon dengan cepat. Pikachu adalah maskot Pokemon yang dikenal keimutannya dan kelucuannya di seluruh dunia tanpa terkecuali.

Mulai dari orang tua hingga anak-anak akan mengetahui siapa karakter ini dan berasal dari anime apa. Walaupun terinspirasi dari seekor tikus, Pikachu berbeda dan memiliki kekuatan listrik yang bisa mengalahkan banyak musuh bahkan yang sangat kuat sekalipun.

Pikachu sudah menemani perjalanan dari Ash atau Satoshi dari awal sebagai pemula hingga saat ini dia menjadi juara dunia. Tapi, ini bukan akhir dari perjalanan Pikachu dan Ash, mereka akan kembali dan pastinya menjadi pelatih dan Pokemon terkuat di dunia.

Chopper

Chopper via istimewa

Mungkin bisa dikatakan bahwa Tony Tony Chopper adalah maskot paling kuat yang ada di daftar ini. Chopper adalah seorang gabungan dari rusa dan manusia yang sangat lucu, Walaupun begitu, mungkin kamu tidak disarankan untuk menantangnya bertarung sekuat apa pun kamu.

Selain rupanya, Chopper juga sangat dikenal dengan hidung birunya dan topi berwarna biru atau pink yang memiliki lambang X di tengahnya. Chopper adalah tipe karakter yang malu dan sangat kekanak-kanakan, tapi dia juga diam-diam seorang dokter yang handal.

Luna

Luna dari Sailor Moon via istimewa

Kucing hitam yang satu ini tidak akan membawakan kesialan, melainkan dia akan memberikan banyak petunjuk yang berguna. Luna memiliki peran sebagai seorang penjaga dan mentor dari para Sailor Senshi yang menjaga tata suraya.

Bahkan pada awalany, Luna lah yang telah memberikan Usagi kekuatan Sailor Moon dan memberikannya petunjuk agar Usagi bisa menjadi seorang penjaga yang hebat. Bukan cuma itu, ternyata Luna memiliki sifat yang sangat penyayang dan akan selalu menolong Sailor Moon dan teman-temannya.

Happy

Happy dari Fairy Tail via istimewa

Fairy Tail memiliki banyak sekali makhluk-makhluk lucunya bisa menjadi maskot ikonis dari anime itu. Tapi, para penggemar setuju bahwa Happy adalah maskot terbaik miliki Fairy Tail yang hampir selalu ada di setiap episodenya.

Kucing biru lucu yang memiliki nama Happy ini adalah teman terbaik Natsu. Happy dan Natsu sudah seperti saudara kandung yang sangat dekat dan mereka akan saling membantu saat salah satu dari mereka kesulitan. Mereka adalah pasangan komedi yang tidak bisa terpisahkan.

Jangan salah, walaupun berbadan kecil dan tidak memiliki kekuatan sihir, Happy bisa membantu teman-temannya saat bertarung. Terkadang, Happy akan menjadi sayap agar Natsu bisa bertarung di udara dengan mudah.

Elizabeth

Elizabeth dari Gintama via istimewa

Sebenarnya, anime Gintama memiliki banyak sekali maskot-maskot lucu dan tidak masuk akal yang bisa ada di daftar ini. Tapi dari semua maskot itu, ada satu maskot yang sangat menonjol dan sering sekali muncul yaitu Elizabeth.

Elizabeth adalah maskot yang selalu bersama dengan Kotaro Katsura dengan menggunakan kostum pinguin berwarna putih dan membawa sebuah papan. Hal yang aneh lagi adalah sebenarnya dia adalah seorang alien yang menyamar menjadi manusia.

Tidak banyak bicara adalah gaya ikonis milik Elizabeth yang membuatnya lebih lucu dari maskot lainnya. Dia juga dipenuhi dengan misteri-misteri dan bahkan banyak yang mengatakan bahwa diam-diam sebenarnya dia adalah sutradara dari anime Gintama.

Hawk

Hawk dari Nanatsu no Taizai via istimewa

Dari seluruh maskot yang ada di sini, kemungkinan dari segi kekuatan Hawk adalah yang paling lemah dibandingkan yang lainnya. Hawk adalah seekor Demon Pig yang berasal dari Purgatory. Dia juga memiliki kekuatan Transpork yang bisa mengambil kekuatan makhluk yang dia telan. Semua yang dimakan oleh Hawk bisa diambil olehnya, jadi banyak sekali kemungkinan yang bisa terjadi.

***

Siapa lagi maskot-maskot anime yang lucu banget sampai kamu gak bisa melupakan mereka? Tulis jawabanmu di kolom komentar ya! Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar kamu tidak tertinggal informasi seputar game dan lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.