anime kehidupan otaku cover

7 Rekomendasi Anime yang Menggambarkan Kehidupan Seorang Otaku

Otaku adalah sebuah ungkapan di negara Jepang kepada seseorang yang sangat suka dengan budaya anime dan juga manga. Istilah Otaku yang populer ini bikin banyak anime yang mulai mengungkit dan membahas bagaimana kehidupan seorang Otaku yang sebenarnya.

Kali ini, KINCIR akan memberikan tujuh anime yang memiliki tema atau tokoh utama seorang Otaku yang pastinya akan kamu sukai. Penasaran apa saja anime yang akan membahas tentang kehidupan tentang seorang Otaku? Yuk, simak artikel berikut ini.

7 Anime yang menggambarkan kehidupan seorang Otaku

Wotakoi

Wotakoi via istimewa.

Menjadi seorang Otaku membuat banyak orang aneh denganmu, apalagi saat kamu sudah besar dan bekerja di kantor perusahaan. Anime yang memiliki judul singkat Wotakoi ini akan menceritakan masalah dan keluh kesah para Otaku yang berada di dunia perkantoran.

Kamu akan mengikuti perjalanan dari karakter utama yaitu Narumi Momose yang baru pindah menuju kantor baru dan berusaha untuk menutupi status Otaku miliknya. Ternyata tanpa disangka, kantor baru tersebut memiliki banyak orang yang sama-sama suka dengan kehidupan Otaku seperti kekasih barunya yaitu Hirotaka Nifuji.

Oreimo

Oreimo via istimewa.

Menceritakan tentang seorang kakak yang memiliki hobi menjadi Otaku yang ternyata mengoleksi manga yang memiliki genre yaitu Siscon. Hal ini diketahui secara tiba-tiba oleh adiknya yang sangat tidak suka dengan tingkah lakunya tersebut.

Kousaka Kyousuke adalah kakak tersebut yang memiliki seorang adik yaitu Kousaka Kirino. Walaupun memiliki sisi yang lucu dan tidak berbobot, Oreimo masih disukai oleh kalangan penontonnya.

Lucky Stars

Lucky Stars via istimewa.

Walaupun memiliki banyak karakter perempuan di dalamnya, banyak penonton dari anime ini ternyata remaja-remaja pria dan juga wanita. Lucky Stars menceritakan tentang Konata Izumi yang menjadikan kehidupan sebagai seorang Otaku dan Gamers sebuah masalah dan tantangan.

Hal ini dikarenakan kehidupannya sebagai seorang Otaku dan Gamers membuatnya tertinggal dari teman-temannya di sekolah. Banyak dari penonton yang merasa sangat teridentifikasi dengan sifat dan pencapaian dari tokoh utama Konata.

Watamote

Watamote via istimewa

Saat kamu sudah sangat suka dengan sebuah kegiatan seperti bermain game dan menonton kisah cinta palsu, maka kamu tidak akan bisa membedakan dunia nyata dan tipuan. Itulah hal yang dirasakan oleh karakter utama dari Watamote yaitu Tomoko Kuroki.

Dia adalah pecinta game dengan genre dating simulator yang akan mempertemukannya dengan banyak perempuan dan laki-laki lucu. Setelah menguasai dan memainkan banyak game, Tomoko dengan percaya diri dapat mengatasi dunia nyata layaknya sebuah game. Tapi sayangnya, semua harapan itu harus pupus karena dunia nyata sangat berbeda dengan game.

Bakuman

Bakuman via istimewa.

Banyak yang mengatakan bahwa Bakuman adalah salah satu anime yang seharusnya menjadi populer dan harus kamu tonton. Kamu akan melihat dari sisi lain seorang Otaku atau bahkan pencipta dari manga-manga yang akan dirilis.

Mengikuti kisah hidup dari dua orang ahli menggambar yang tengah membuat manga dan mau menantang diri untuk bisa merilis sebuah buku dan mengalahkan banyak pesaing. Kamu akan melihat perjuangan dari seorang Otaku yang sangat giat untuk menempuh kisah hidupnya di dunia seni.

Welcome to NHK

Welcome to NHK via istimewa.

Tatsuhiro Satou adalah seorang Hikikomori atau yang lebih dikenal dengan orang yang sangat takut dengan dunia luar dan memutuskan untuk tidak keluar rumah sama sekali. Hal ini sering terjadi kepada banyak Otaku di jepang hingga mereka membuatnya menjadi sebuah anime.

Welcome to NHK akan menceritakan tentang seorang Hikikomori yang sangat nyaman dengan dunia Otaku miliknya hingga tidak berani untuk keluar rumah. Kamu akan menemukan banyak sekali pesan-pesan dan cerita yang dapat menyentuh hati saat menontonnya.

Outbreak Company

Outbreak Company via istimewa.

Saat kamu bosan dengan kehidupan Otaku di dunia nyata, Outbreak Company akan membawa seorang Otaku menuju dunia Isekai. Shinichi Kano adalah seorang Otaku yang sangat cinta dengan anime, manga, dan game hingga tidak tahu cara hidup di dunia nyata.

Saat berpindah dunia menuju Isekai, kepintaran dan penguasaannya terhadap kehidupan Otaku menjadikannya orang paling berbahaya. Hal ini sangat disukai oleh banyak penonton karena pengetahuan mereka tentang kehidupan Otaku bisa bermanfaat.

***

Menurut kamu, apakah kehidupan seorang Otaku di dalam anime sangat menggambarkan orang-orang sesungguhnya di dunia nyata? Tulis jawabanmu di kolom komentar ya! Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar kamu tidak tertinggal informasi seputar anime dan lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.