Pernahkah lo berhenti sejenak dari rutinitas menyaksikan anime favorit lo dan memikirkan beberapa hal klise yang pernah terjadi atau sering muncul di dalamnya? Misal, nih, ya, seperti karakter utama yang entah mengapa selalu duduk dekat jendela, atau protagonis anime shounen yang selalu kurus meski makannya rakus. Pun soal tingginya angka karakter yang mengenakan eyepatch alias penutup mata.
Yap, sadarkah lo bahwa karakter berpenutup mata dalam anime begitu banyak? Mengapa demikian? Masing-masing mangaka tentu punya alasan yang beragam. Mungkin itu karena mata sang karakter menyimpan kekuatan besar, mungkin terkait dengan masa lalu traumatis mereka, atau bisa juga sebagai solusi alternatif pemanis tampilan selain penggunaan kacamata.
Lalu siapa aja sih karakter eye-patched dalam anime yang paling populer? Ini dia orang-orangnya!
1. Rikka Takanashi (Love, Chunibyou, and Other Delusions!)
“Akulah mata sang raja tiran, anggota nomor zero, Rikka Takanashi!”
Kawaii di luar. Sinting dan gila di dalam. Seperti itulah deskripsi singkat dan paling tepat untuk menggambarkan karakter Chuni yang satu ini. Obsesinya yang gak ketulungan terhadap tetek bengek dunia fantasi membuat ia merasa paling ajaib dibanding sobatnya yang lain. Dia sampai berhasil membohongi dirinya sendiri bahwa mata kanannya, yang sebenarnya normal, punya kekuatan mahadahsyat yang hanya dimilikinya seorang.
Alasan memakai eyepatch: Dia meyakini bahwa kekuatan iblis yang dikandung oleh matanya ini terlampau besar dan bisa berakibat fatal jika dipandang langsung oleh mata manusia biasa. Sialnya, Yuuta menjadi satu-satunya orang yang terkena pancaran sinar mata magis Rikka. Makanya cowok berjuluk “Dark Flame Master” ini terikat kontrak gak tertulis dan harus rela berkongsi sama Rikka sampai mati.
2. Megumin (Konosuba)
“Exproosshhionggg!!!”
Alasan utama si crimson demon ini bergabung dengan party Kazuma bukan untuk menumpas sang raja iblis, tapi supaya dia jadi punya alasan legal buat melancarkan sihir ledakan saban hari. Salah satu penyihir hebat berlabel “one hit wonder” yang dapat melenyapkan musuh (preferably kastil kosong) seketika dengan satu serangan saja. Kelemahannya? Lendir katak.
Alasan memakai eyepatch: Meski awalnya mengaku ada kekuatan hebat yang tersegel dalam matanya, tapi kenyataannya enggak demikian, kok. Megumin mengenakan eyepatch buat lucu-lucuan aja dan supaya keliatan makin matching sama outfit penyihir yang dia kenakan. Hadoh.
3. Kyuubei Yagyuu (Gintama)
“Kalau Tae adalah heroine-nya, biar aku jadi hero-nya aja”
Lingkungan keluarga yang keras dengan nilai tradisi yang mengakar kuat sempat membuat dirinya harus bergulat batin untuk memilih antara menjunjung feminitas atau tetap memperjuangkan maskulinitas. Kyuubei sangat kagum (cenderung memuja) kepada Shimura Tae yang menurutnya adalah sosok wanita yang ideal dan berkarakter tangguh.
Alasan memakai eyepatch: Kyuubei adalah karakter yang terilhami oleh seorang samurai nyata dari zaman feodal, Yagyu Jubei Mitsuyoshi. Dia dinobatkan sebagai ksatria pedang terbaik dari Klan Yagyu. Menurut legenda, samurai ini juga hidup dan bertarung dengan menggunakan satu penutup mata. BTW, dalam narasi Gintama, Kyuubei kehilangan mata kirinya ketika menyelamatkan Tae dari para lintah darat.
4. Mei Misaki (Another)
“Tak peduli sebanyak apapun hubungan yang kita bangun. Kita semua tetap saja merasa sendiri”
Mei Misaki adalah produk dari ketidakberdayaan orang-orang di sekitarnya dalam menanggulangi suatu peristiwa luar nalar yang telah terjadi secara turun temurun. Introvert tingkat akut yang lebih senang menyepi daripada jadi beban buat orang lain. Untungnya Sakakibara-kun muncul di waktu yang tepat dan berhasil menuntun Mei keluar dari jurang keputusasaan.
Alasan memakai eyepatch: Asal usul ditutupnya mata kiri Mei adalah karena dia merasa tak pede dengan warna irisnya yang berbeda. Mata kiri Mei adalah mata artifisial yang berasal dari sebuah boneka menyeramkan buatan ibu tirinya. Mata ini rupanya menyimpan suatu kekuatan supranatural yang memungkinkan dia menerawang ruh manusia yang telah tiada dan punya peran vital dalam membongkar misteri yang telah lama membayangi sekolahnya.
5. Asuka Shikinami Langley (Neon Genesis Evangelion)
Atau Asuka Soryuu dalam versi yang lain, adalah salah satu pilot terbaik dalam serial animasi ini. Sedikit egosentris tapi sifat negatif ini setimpal dengan kepiawaiannya yang mumpuni saat berlaga di medan perang. Ketika sudah berada di dalam kokpit dan bersiap menghadapi para Angels atau jaeger dari organisasi SEELE, dia bisa bertarung begitu brutal dan sangat agresif.
Alasan memakai eyepatch: Dalam film animasi The End of Evangelion, unit mecha yang Asuka nahkodai mengalami kerusakan fatal saat meladeni robot-robot dari korporasi SEELE. Eva Unit 02 ini terkena hujaman tombak tepat pada bagian mata. Lantaran tingkat sinkronisasi Asuka dengan unitnya begitu tinggi, maka setiap kerusakan yang dialami Eva Unit 02 juga akan berdampak pada raga Asuka.
***
Itulah jajaran karakter cewek pengguna eyepatch alias kain/perban penutup mata paling populer dalam jagat anime. Selanjutnya masih dalam tema yang sama, namun akan membahas karakter cowok. Siapa aja kira-kira menurut lo?