10 Makna dari Nama Karakter Anime Paling Keren! Ada Favoritmu?

Kalau kamu suka menonton anime, tentu beberapa karakter anime membuatmu kagum karena memiliki nama yang keren. Hingga terkadang membuatmu bertanya-tanya, bagaimana ya, menciptakan nama karakter anime yang keren?

Faktanya, ada banyak hal yang bisa memengaruhi pemberian namauntuk karakter anime. Normalnya adalah karena faktor intrinsik cerita, seperti kecocokan dengan wujud tokohnya, nasib mereka dalam serial, dan sifat yang dibawa masing-masing karakter.

Terkadang, para penulisnya juga menggunakan cara yang mudah. Banyak juga yang menamai tokoh dengan nama yang mereka suka atau berhubungan dengan seseorang yang pernah dikenal, nama tempat, atau sebuah kejadian. 

Nah, kira-kira nama karakter anime apa saja sih yang dianggap keren oleh banyak pencinta anime? Yuk, simak daftarnya di bawah ini!

Nama karakter anime paling keren

10. Levi Ackerman (Attack on Titan)

Nama karakter anime keren.
Nama karakter anime keren. Via Istimewa.

Nama yang sudah tidak asing ini pasti membuatmu tertarik ketika mendengarnya pertama kali. Levi adalah nama Yahudi yang berarti, “dia yang bergabung” atau “yang menyertai”.

Nama yang diberikan oleh sang ibu ini ada harapan di dalamnya. Ia menginginkan Levi mengikuti jejak kedua saudaranya yaitu Reuben dan Simeon. Dalam hal ini, Levi dan Simeon merupakan kolaborasi kekuatan militer yang tidak terkalahkan.

Jadi, nama Levi juga bisa menggambarkan secara eksplisit kekuatan militer yang dimilikinya. Oh ya, untuk nama belakang Levi, yakni Ackerman merupakan nama belakang yang cukup banyak ditemukan pada orang Yahudi.

9. Haruhi Suzumiya (The Melancholy of Haruhi Suzumiya)

Nama karakter anime keren.
Nama karakter anime keren. Via Istimewa.

Karakter utama dalam anime The Melancholy of Haruhi Suzumiya ini memiliki nama depan yang bermakna indah, yakni “hari musim semi”, “hari yang cerah”, “sinar matahari musim semi”, atau “putri musim semi”. Sedikit berbanding terbalik dengan sikapnya di awal serial, ya.

Berdasarkan pencarian yang dilakukan, untuk nama Suzumiya adalah nama belakang yang cukup langka penggunaannya di Jepang. Namun, nama ini memiliki arti, yakni Suzu yang berarti “lonceng” dan Miya berarti “kuil”.

8. Hikari Yagami atau Kari Kamiya (Digimon Adventure

Nama karakter anime keren.
Nama karakter anime keren. Via Istimewa.

Nama tokoh yang memiliki Digimon bernama Tailmon atau Gatomon ini memiliki makna yang cukup mencerminkan pribadinya. Hikari memiliki arti “cahaya” yang berhubungan erat dengan cahaya yang dimilikinya dan Digimon-nya. Sementara Yagami berarti delapan tuhan. 

Nama ini sangat cocok dengan pribadi Hikari yang baik hati, peduli dengan orang lain, dan sangat positif. Ia mampu menerangi hidup orang-orang yang ada di sekitarnya. Ia bahkan rela mengorbankan dirinya untuk melindungi orang lain. 

7. Light Yagami (Death Note) 

Nama karakter anime keren.
Nama karakter anime keren. Via Istimewa.

Karakter dari anime Death Note memiliki nama yang cukup keren menurut beberapa pencinta anime. Light yang berarti “cahaya” dan Yagami yang berarti “Dewa Malam”. Keren dan cocok banget untuk figurnya, bukan?

6. Erza Scarlet (Fairy Tail

Nama karakter anime keren.
Nama karakter anime keren. Via Istimewa.

Siapa yang setuju kalau nama salah satu tokoh anime Fairy Tail ini memiliki nama yang keren? Nama Erza Scarlet berasal dari dua kata, yaitu Erza yang memiliki arti “kuat”, “prajurit yang kuat”, “keindahan”, “harmoni”, “pelindung”, dan “kehormatan keluarga”. Cocok sekali dengan pribadi Erza Scarlet yang dapat diandalkan dan merupakan penyihir yang tegas.

Untuk nama Scarlet sendiri diberikan oleh Jellal karena melihat rambutnya yang berwarna merah gelap.

5. Gajeel Redfox (Fairy Tail

Nama karakter anime keren.
Nama karakter anime keren. Via Istimewa.

Salah satu tokoh dalam anime Fairy Tail yang dikenal sangat kuat ini memiliki nama yang keren. Gajeel berasal dari bahasa Jepang (Kajiru) yang berarti “menggigit”, dengan perubahan bunyi “ka” menjadi “ga” yang berarti “seseorang yang sedang makan”.

Sedangkan Redfox berarti binatang rubah merah. Cukup menggambarkan karakter gahar yang memiliki sihir bernama Iron Dragon Slayer.

4. ‘L’ Lawliet (Death Note) 

Nama karakter anime keren.
Nama karakter anime keren. Via Istimewa.

Lawliet atau yang disebut ‘L’ merupakan tokoh detektif terhebat dalam dunia Death Note. Ia masuk dalam jajaran karakter anime yang memiliki nama keren. Meskipun begitu, namanya tidak memiliki arti khusus.

Namun, dalam sebuah situs pencarian kata, Lawliet digunakan untuk merujuk pada seseorang yang sangat paranoid dan memiliki kelainan jiwa sampai batas tertentu.

3. Eren Yeager (Attack on Titan)

Nama karakter anime keren.
Nama karakter anime keren. Via Istimewa.

Selain Levi, nama yang dianggap keren dalam anime Attack on Titan adalah Eren Yeager. Nama Eren yang berasal dari bahasa Turki berarti “orang suci” atau “bijak”. Namun, karena anime ini terkait dengan Jerman sehingga nama Eren yang berasal dari bahasa Jerman (Ehre) memiliki arti “mulia” atau “kehormatan”. 

Sedangkan Yeager atau yang dieja Jäger atau Jaeger berasal dari bahasa Jerman yang berarti “pemburu”. Cocok untuk Eren yang merupakan seorang anggota Survey Corps dengan tujuan untuk membasmi para Titan.

2. Villetta Nu (Code Geass) 

Nama karakter anime keren.
Nama karakter anime keren. Via Istimewa.

Ia adalah karakter pilot perempuan yang ada dalam anime Code Geass. Memiliki nama yang unik, sedikit sulit mencari tahu makna dari namanya.

Sedangkan nama Villetta merupakan nama belakang yang pertama kali ditemukan di Sardinia. Tidak banyak yang bisa diketahui dari nama ini. Namun, toh, nama keren karakter anime tidak selalu memiliki makna yang mendalam, tetapi selama pembuat anime ini suka, sah-sah saja, bukan?

1. Frederica Bernkastel (When They Cry)

Nama karakter anime keren.
Nama karakter anime keren. Via Istimewa.

Bernkastel muncul dalam dua anime, yakni Umineko: When They Cry dan Higurashi: When They Cry. Karakter ini sangat misterius dengan cerita asal usulnya yang rumit. 

Nama depannya merupakan perpaduan dari nama karakter yang menjadi pemicu kehadirannya, yakni Rika yang telah menyerah dalam hidup. Ia menggunakan nama Rika dan nama produk wine untuk menciptakan identitas barunya.

                                                                                 ***

Di balik nama mereka yang keren-keren, ada beberapa yang punya makna mendalam. Bahkan, ada juga yang diiberikan nama langka agar sesuai dengan tingkat kemisteriusan si karakter.

Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar kamu enggak ketinggalan artikel seru seputar anime lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.