Guardians of the Galaxy

Inilah Alasan Kenapa Rocket Baru Mengakui Dirinya Adalah Rakun di Guardians of the Galaxy Vol. 3

Sebelum James Gunn sepenuhnya bekerja sebagai petinggi DC Studios, dia terlebih dulu melaksanakan tugasnya untuk menyelesaikan trilogi Guardians of the Galaxy Vol. 3 (2023) di Marvel Cinematic Universe (MCU). Dengan cerita yang mengharukan, Guardians of the Galaxy Vol. 3 berhasil menjadi film MCU tersukses yang dirilis pada 2023. Film ini juga mendapatkan banyak pujian dari kritikus.

Tim Guardians of the Galaxy masih ada di MCU, namun film ketiganya menjadi akhir dari kisah tim Guardians of the Galaxy yang dipimpin oleh Peter Quill. Walau sebagian besar anggota tim memutuskan berpisah, ada beberapa anggota yang memutuskan tetap bertahan, termasuk Rocket yang resmi menjadi pemimpin Guardians of the Galaxy menggantikan Peter.

Alasan Rocket baru mengakui dirinya rakun di Guardians of the Galaxy Vol. 3

Kamu yang sudah menonton pastinya tahu bahwa kisah Guardians of the Galaxy Vol. 3 berpusat pada Rocket. Di film ini, kita bisa tahu bagaimana masa lalunya Rocket hingga akhirnya dia bisa menerima bahwa dirinya adalah rakun. Lantas, mengapa Rocket baru mengakui dirinya sebagai rakun di Guardians of the Galaxy Vol. 3? James Gunn akhirnya menjawab pertanyaan tersebut.

Guardians of the Galaxy

Lewat akun Thread-nya, Gunn berkata, “Saya berkata kepada Kevin Feige (presiden Marvel Studios) sebelum Guardians of the Galaxy Vol. 3 keluar, ‘Percayakah kamu bahwa kita menghabiskan waktu, tenaga, darah, air mata, dan ratusan juta dolar selama ini untuk menciptakan trilogi yang pada dasarnya menceritakan origin story-nya Rocket Raccoon?’’

“Di luar hal tersebut, Rocket menggambarkan bagian dari diri kita yang kita ciptakan, yaitu impian, pekerjaan, dan tindakan kita. Raccoon menggambarkan diri kita yang sebenarnya dan tidak bisa diubah. Kita semua merupakan kombinasi dari dua hal ini. Rahasianya adalah menemukan keseimbangan dan mengetahui apa yang terjadi!,” lanjut Gunn.

Siapa sangka, momen ketika Rocket menerima dirinya sebagai rakun di Guardians of the Galaxy Vol. 3 memiliki pesan yang mendalam. Apakah ini juga menjadi momen favorit kamu di Guardians of the Galaxy Vol. 3? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.