7 Drama Korea Lee Jun Young Sebelum Dreaming of A Freaking Fairy Tale

Episode pertama drama Korea Dreaming of Freaking Fairy Tale yang dibintangi oleh Lee Jun Young telah tayang pada 31 Mei 2024. Drama yang digarap Kim Min Kyung ini dibintangi oleh aktor berbakat yang juga dikenal sebagai penyanyi dan anggota grup idol U-KISS, Lee Jun Young. Dalam drama ini, laki-laki kelahiran 22 Januari 1997 tersebut beradu akting dengan Pyo Ye Jin, Kim Hyun Jin, dan Song Ji Woo.

Sejak debut aktingnya pada 2017 silam hingga saat ini, Lee Jun Young telah membintangi sejumlah drama yang memperlihatkan berbagai aspek dari kemampuan aktingnya. Dari drama remaja hingga thriller yang penuh ketegangan, ia selalu berhasil menyampaikan emosi dan kedalaman karakternya dengan sangat baik. Sang idol telah membuktikan diri sebagai salah satu bintang paling menjanjikan dengan berhasil menarik perhatian penonton dan kritikus dengan penampilan akting yang memukau.

Berikut ini bakal dijabarin sederet drama Korea yang telah dibintangi Lee Jun Young sebelum ia bermain dalam drama Dreaming of A Freaking Fairy Tale. Yuk, langsung simak di bawah ini.

Rekomendasi drama Korea Lee Jun Young

1. Goodbye to Goodbye (2018)

Drama ini memang bukan debut perdana Lee Jun Young sebagai aktor. Debut perdananya di layar kaca dimulai lewat drama Avengers Social Club (2017). Namun, lewat perannya dalam drama Goodbye to Goodbye ini, Lee Jung Young berhasil memenangkan penghargaan pertamanya sebagai “Best New Actor” dalam MBC Drama Awards 2018. Dalam drama ini, Lee Jun Young berperan sebagai Han Min Soo, saudara dari karakter utama laki-laki yakni Han Sang Jin (Lee Sung Jae).

Drama ini mengisahkan Seo Young Hee (Chae Shi Ra) yang menemukan dirinya dalam situasi yang tak terduga saat seorang wani bernama Jung Hyo (Jo Bo Ah) tiba-tiba memasuki kehidupannya. Dalam keadaan terdesak, Jung Hyo meminta perlindungan dan mengungkapkan bahwa dia sedang hamil dan dipaksa untuk menggugurkan bayinya.

Terpukul oleh kisah tragis Jung Hyo, Young Hee tanpa ragu mengundangnya tinggal bersama. Dari pertengkaran yang sering terjadi, keduanya saling menguji dan mengeksplorasi cinta, harapan, dan kekuatan perempuan sejati.

2. Class of Lies (2019)

Setahun setelah bermain dalam Goodbye to Goodbye, Lee Jun Young kemudian bermain dalam drama Class of Lies. Drama ini berpusat pada Gi Moo Hyeok (Yoon Kyun Sang), seorang pengacara sukses yang tiba-tiba kehilangan segalanya setelah terlibat dalam sebuah kasus pembunuhan di sekolah menengah elit. Untuk mengembalikan reputasinya dan menemukan kebenaran di balik kasus tersebut, Moo Hyeok menyamar sebagai guru sementara di sekolah tersebut dengan nama Kim Moo Hyuk.

Dalam drama ini, Lee Jun Young memainkan peran sebagai Yoo Beom Jin, seorang siswa yang tampak sempurna di luar, namun menyembunyikan banyak rahasia gelap. Beom Jin adalah siswa teladan dengan kecerdasan tinggi dan latar belakang keluarga yang kuat, menjadikannya figur yang dihormati di sekolah. 

3. Please Don’t Date Him (2020)

Drama yang terdiri dari 10 episode ini berkisah tentang Seo Ji Seong (Song Ha Yoon), seorang programmer jenius yang secara tidak sengaja memasukkan chip rahasia Badan Intelijen Nasional (BIN) ke dalam lemari es. Program unik ini memiliki kemampuan luar biasa untuk menyaring hal-hal yang tidak diinginkan dari kelompok kencan. Sebagai seorang wanita yang memimpikan kehidupan asmara yang sempurna, Ji Seong mendapati dirinya dalam dilema ketika programnya menolak pertunangannya.

Di tengah rasa putus asa, dia secara tak sengaja bertemu dengan Jung Kook Hee (Lee Jun Young). Gook Hee adalah seorang petugas pemadam kebakaran. Akhirnnya, ia pun harus menghadapi pilihan sulit antara kepercayaan dan potensi patah hati saat dia menggali lebih dalam ke dalam masa lalu Gook Hee yang gelap.

4. Imitation (2021)

Drama Korea yang diadaptasi dari webtoon berjudul sama ini bercerita tentang kehidupan para idol K-Pop di industri hiburan Korea. Demi mendalami kisah yang dihadirkan dalam Imitation, para pemain yang direkrut pun adalah sejumlah idol K-Pop. Seperti Lee Jun Young U-KISS, tiga personel Ateez yakni Seong Hwa, San, dan Jong Ho, dan Lim Na Young yang sebelumnya merupakan personel girl group Pristin.

Imitation menceritakan Ma Ha (Jung Ji So) yang merupakan personel grup Teaparty, bersama Yoo Ri A (Minseo) dan Sim Hyun Ji (Lim Na Young). Sejak debut, mereka belum pernah mencapai kesuksesan. Hingga akhirnya, Teaparty berpartisipasi dalam reality show dan bertemu dengan member grup Shax dan Sparkling. Namun, salah satu personel Shax, Kwon Ryeok (Lee Jun-young) enggak menyukai Ma-ha yang kerap meniru penampilan penyanyi populer Ra Ri-ma (Park Ji-yeon).

5. Let Me Be Your Knight (2021)

Drama ini mengisahkan Yoon Tae In (Lee Jun Young) sebagai pemimpin grup K-pop populer bernama LUNA. Ketika dia menderita sleepwalking dan masalah kesehatan mental lainnya, manajernya mempekerjakan In Yoon Joo (Jung In Sun) sebagai dokter untuk tinggal bersama grup idola. Apa yang LUNA enggak ketahui adalah bahwa In Yoon Joo sebenarnya bukanlah seorang dokter.

Dalam upaya putus asa untuk mencari penyembuhan, dia bertemu dengan Yoon Joo, seorang pemandu wisata. Namun, kekacauan terjadi saat Yoon Tae In secara tidak sengaja mengungkap identitas Yoon Joo sebagai seorang dokter palsu yang merawat Yoon Tae In.

Dalam situasi yang tak terduga ini, mereka yang merupakan grup Luna terperangkap dalam drama komedi kehidupan ganda yang menguji cinta, kepercayaan, dan kesetiaan mereka. Hingga, menemukan arti sejati dari kebahagiaan dan persahabatan, di dalam dunia hiburan ini.

6. May I Help You? (2022)

Drama Korea May I Help You? menceritakan kisah seorang perempuan muda bernama Baek Dong Ju (Hyeri). Ia memiliki kemampuan luar biasa untuk berkomunikasi dengan arwah orang yang telah meninggal.

Dong Ju bekerja sebagai pengurus jenazah dan menggunakan kemampuannya untuk membantu arwah-arwah tersebut menyelesaikan urusan yang belum selesai di dunia. Dengan demikian, mereka dapat beristirahat dengan tenang.

Sementara Lee Jun Young berperan sebagai Butler Kim, seorang laki-laki tampan dan karismatik yang bekerja sebagai butler di perusahaan jasa. Butler Kim memiliki kepribadian yang tenang dan terampil dalam pekerjaannya. Meskipun terlihat dingin di luar, ia sebenarnya memiliki hati yang lembut dan peduli terhadap orang lain.

7. The Impossible Heir (2024)

The Impossible Heir menceritakan permainan hasrat kejam yang dimainkan oleh orang luar. Mereka yang lahir dari kelas terbawah berambisi menjadi Royal Roader di puncak piramida kelas. Kisahnya berfokus pada dua pemuda berlatar belakang berbeda, Han Tae Oh (Lee Jae Wook) dan Kang In Ha (Lee Jun Young), yang ingin menghabisi para chaebol untuk mencapai kekuasaan tertinggi di perusahaan Kangoh Group.

Han Tae Oh adalah seorang pemuda yang berasal dari keluarga kelas bawah. Sang ayah bahkan pernah membunuh istrinya sendiri, yang akhirnya membuat anaknya mendapatkan ejekan dari banyak orang. Sementara Kang In Ha ternyata pemuda dari keluarga konglomerat dengan latar belakang pemilik Kangoh Group. Namun, ia merupakan anak dari hubungan terlarang sehingga selalu mendapatkan pandangan rendah dari keluarganya.

***

Itu dia sederet drama Korea yang pernah dibintangi Lee Jun Young. Ada dua lagi proyek terbaru mendatangnya yang tengah digarap oleh Netflix dan rencananya juga akan tayang tahun ini yaitu Weak Hero Class 2 dan Melo Movie.

Kita tungguin aja kabar selanjutnya seputar dua serial terbarunya Lee Jun Young tersebut. Jangan lupa untuk pantengin terus KINCIR biar terus update informasi terbaru seputar drama Korea!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.