Sang legenda kembali juga! Samuel L. Jackson bakal comeback ke Marvel Cinematic Universe (MCU). Dia bakal kembali meranin bos S.H.I.E.L.D., Nick Fury, buat film Captain Marvel.
Minggu lalu, beredar rumor kalau Samuel bakal kembali sebagai Nick Fury untuk film yang dibintangi sama Brie Larson ini. Pada akhirnya, rumor ini terbukti valid setelah Deadline ngelaporin kalau Jackson resmi kembali ke MCU. Marvel sendiri belum ngasih konfirmasi soal rumor ini.
Kasus ini sama kayak yang terjadi tahun lalu. Penunjukan Brie sebagai Captain Marvel juga berawal dari rumor yang beredar selama berbulan-bulan. Pada akhirnya, rumor tersebut terbukti pada ajang San Diego Comic-Con tahun lalu. Makanya, ini berarti ada kemungkinan kalau SDCC tahun ini bakal jadi ajang pengumuman resmi kembalinya Nick Fury.
Sayangnya, sebatas itu aja yang bisa dikabarin. Masih belum jelas seberapa besar peran Nick Fury dalam Captain Marvel. Kayak di film-film MCU sebelumnya, kemungkinan besar Nick Fury bakal berperan ngumpulin dan ngebentuk tim Avengers generasi baru.
Nick Fury sendiri pertama kali muncul di Iron Man. Dia kemudian muncul di beberapa film MCU setelahnya, yaitu Iron Man 2, serta tampil singkat dalam Thor dan Captain America: The First Avengers. Di beberapa film itu, Nick Fury berperan ngumpulin para superhero agar bergabung dengan proyek Avengers. Film The Avengers sendiri rilis pada 2012.
Captain Marvel sendiri masih masuk MCU Phase 3. Meski begitu, film ini bakal diplot jadi prolog fase 4 sebelum dibuka pada film Spider-Man 2 yang direncanain tayang 2019. Jadi, ada kemungkinan kalau Nick Fury kembali muncul buat ngumpulin para superhero fase 4, seperti Captain Marvel, Spider-Man, hingga kemungkinan bergabungnya Adam Warlock dan tim Guardians of the Galaxy.
Meski filmnya baru tayang dua tahun lagi, ada kemungkinan kalau Captain Marvel bakal muncul perdana di Avengers: Infinity War. Tentunya, langkah tersebut bisa jadi hal yang baik buat ngenalin Captain Marvel ke penonton awam yang enggak begitu tahu dengan sang karakter. Langkah ini sendiri kebukti ampuh lewat Wonder Woman yang muncul perdana di Batman v Superman atau Spider-Man dalam Captain America: Civil War.
Captain Marvel sendiri bakal jadi sebuah kisah orisinal. Nicole Perlman dan Meg LeFauve ditunjuk jadi penulis skenario dengan Anna Boden dan Ryan Fleck sebagai sutradaranya. Film ini sendiri diprediksi mulai syuting pada Februari 2018 serta dijadwalin tayang pada 8 Maret 2019.
Ngelihat kesuksesan Wonder Woman sebagai film superheroine pertama, Marvel pastinya optimis sama Captain Marvel. Meski nyatanya karakter Captain Marvel enggak begitu populer dibanding Wonder Woman, rasanya lucu kalau kita ngeraguin reputasi Marvel dan Disney yang selalu sukses bikin film superhero yang menarik dan enak ditonton.
Kepoin terus rubrik What's On Kincir.com kalau lo enggak mau ketinggalan kabar soal Captain Marvel dan film-film MCU selanjutnya!