Karakter Villain Berhati Lembut

Apa pun latar belakang mereka, karakter villain selalu digambarin sebagai sosok yang dingin dan sadis, seakan enggak punya hati. Mereka enggak segan-segan nyiksa atau pun ngebunuh makhluk lain demi ambisi mereka. Ditambah, rupa mereka enggak sedap dilihat. Seakan, cuma kebencian yang terpancar dari dalam diri mereka.

Di balik suram dan seramnya sosok villain, ternyata ada juga yang hatinya lemah karena cinta, loh. Justru kelemahan itulah yang bikin mereka rela ngejual jiwa ke setan. Yap, demi orang yang mereka cintai, mereka bersedia berbuat kejam ke pihak lain. Kesetiaan mereka mungkin bakal bikin hati lo jadi luluh dan enggak KZL lagi sama mereka.

Jadi, siapa aja, sih, karakter villain gahar yang ternyata hatinya selembut pantat bayi?

 

1. Davy Jones

Via Istimewa

Kapten dari kapal hantu The Flying Dutchman yang misterius ini selalu bisa nebarin teror dengan tentakelnya yang menijijikkan. Dia senantiasa nawarin pilihan berat bagi orang-orang yang ditemuinya dengan pertanyaan, “Do you fear death?” Kalau lo bilang takut, Davy bakal ngajak lo buat ikutan jad kelasi di Flying Dutchman dan otomatis kena kutukan berlayar 10 tahun di laut dan satu hari di darat, kayak dirinya. Davy memang enggak kenal ampun dan enggak punya hati.

Iya, sih, (jantung) hatinya udah enggak ada di tubuhnya. Jantung itu dilepas supaya dia jadi orang yang enggak berhati dan enggak berperasaan. Hal dia lakuin buat ngelupain Calypso, dewi lautan yang udah sukses matahin hatinya.

Calypso ini memang PHP parah, gambaran cewek berengsek bagi banyak cowok. Davy udah rela ngumpulin arwah-arwah yang meninggal di lautan dan berlayar dengan The Flying Dutchman selama 10 tahun karena dijanjiin bisa ketemu Calypso saat satu hari di darat. Namun, alih-alih nepatin janji, Calypso malah menghilang. Meskipun benci setengah mampus karena udah dibohongin, tetap aja Davy cinta sama Calypso. Pada detik-detik menjelang kematiannya, cuma nama Calypso yang disebut.

 

2. Thanos 

Via Istimewa

Keberadaan Thanos di semestanya Marvel memang mengganggu banget. Dia lebih dari sekadar psikopat, enggak peduli sama nasib orang lain, termasuk anak-anak angkatnya sendiri. Karakternya sadis banget dan enggak takut sama kematian.

Ya, bagaimana bisa takut? Soalnya, Thanos sangat mencintai kematian itu sendiri. Dia tergila-gila sama Death, entitas yang ngewakilin kematian dan kehancuran alam semesta. Karena levelnya di atas segala makhluk alam semesta, Death enggak punya bentuk fisik khusus. Namun, dia pernah menjelma sebagai Mistress Death dengan sosok cewek berwajah tengkorak dan berbalut gaun hitam.

Via Istimewa

Dalam bentuk inilah, Death mencuri hati Thanos. Thanos yang terobsesi pun berusaha jadi pembunuh dan penghancur nomor satu demi bikin Death kagum sama dia. Death enggak pernah nganggap Thanos. Namun, Thanos enggak pernah lelah ngerayu Death. Dia terus menerus numpahin darah di alam semesta demi bikin Death senang. Duh, gigih banget, ya! Jangan-jangan, kalau lagi sendirian, Thanos doyan banget nyanyi-nyanyi “To Make You Feel My Love”-nya Adele.

 

3. Bellatrix Lestrange

Via Istimewa

Sakit jiwa. Enggak ada kata-kata lain yang pas buat ngegambarin cewek beraura hitam ini. Dia kayaknya enggak punya belas kasihan dan senang banget kalau lihat orang lain tersakiti.

Dia memang gila. Yang bikin dia tergila-gila siapa lagi kalau bukan Lord Voldemort? Sebetulnya, Bellatrix udah punya suami, sih. Karena jatuh cinta sama Voldemort, dia jadi pengikut setia di Death Eater. Lebih dari itu, di antara barisan pengikut Voldemort, Bellatrix adalah yang tersadis dan paling berbahaya.

Via Istimewa

Meskipun segitu loyalnya si Bellatrix, tetap aja Voldemort ngerendahin. Memang, bagi Voldemort, hanya dirinya yang paling hebat. Orang lain, mah, cuma remah-remah makanan ayam. Namun, Bellatrix tetap aja memuja dan menghamba Voldemort. Dari hubungan gelap mereka berdua, lahir seorang anak bernama Delphini.

 

4. Mr. Freeze

Via Istimewa

Mr. Freeze juga bukan penjahat seutuhnya, sih. Soalnya, dalam Batman & Robin, kejahatan yang dilakuin Mr. Freeze ternyata didasari atas nama cinta.

Awalnya, Mr. Freeze adalah ilmuwan bernama Victor Fries yang jago di bidang biologi molekuler. Hidupnya perlahan hancur pas istrinya, Nora, divonis kena MacGregor’s Syndrome, cacat genetik yang memicu penumpukan cairan di paru-paru. Sang istri pun dibikin tidur dalam cyrogenic selagi Victor berusaha mencari obat. Sayangnya, dia malah tercebur ke cyrofluid yang bikin tubuhnya punya kekuatan es mematikan.

Via Istimewa

Victor pun menggunakan kekuatannya buat ngerampok bank, mencuri, dan lain sebagainya demi mendanai penelitiannya terkait kondisi sang istri. Dia juga bekerja sama bareng Poison Ivy yang kemudian jatuh cinta sama Victor alias Mr. Freeze. Konflik mulai terjadi ketika Poison Ivy mencabut kabel ruang cyrogenic istri Mr. Freeze dan memfitnah Batman. Inilah yang bikin Mr. Freeze murka sama Batman.

Akhirnya, sih, Mr. Freeze sadar bahwa dia diperalat. Dia dipenjara, tapi diizinin membawa serta istrinya yang masih beku dan ngelanjutin penelitian di sana.

***

Ternyata, di balik kegaharan dan kesadisan mereka, para villain di atas punya hati yang mudah rapuh. Mereka punya alasan kuat ngelakuin segala kejahatan yang bikin semesta kacau. Alasan itu adalah sesuatu yang manis bernama cinta.

Via Karakter Villain Berhati Lembut

Di antara villain berhati romantis di atas, ada, enggak, yang jadi favorit lo?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.