Rocket Racing

Tips Main Fortnite Rocket Racing Biar Bisa Finish Pertama!

Inovasi baru kembali diluncurkan oleh Epic Games, dengan memberikan update unik buat Fortnite. Pada Jumat (8/12) lalu, mereka meluncurkan Rocket Racing sebagai game balap yang ada di dalam Fortnite.

Hal itu tentunya membuat Fortnite kini menjadi sebuah launcher dengan beberapa mode di dalamnya. Selain Rocket Racing, kini ada LEGO Fortnite dan Fortnite Festival sebagai pilihan permainan selain battle royale ataupun Fortnite: Save the World yang sudah ada sebelumnya.

Rocket Racing sendiri merupakan mode yang bisa dibilang mengombinasikan Fortnite dengan Rocket League. Mengusung tema kart racing, mode ini bisa dibilang tidak seperti game balap konvesional lainnya.

Soalnya terdapat beberapa mekanik yang harus kamu kuasai, supaya bisa menjadi yang tercepat mencapai garis finis. Mulai dari mendapatkan boost seefisien mungkin hingga cara nge-drift supaya bisa mendapatkan boost yang optimal.

Mau tau cara supaya kamu bisa jago main Fortnite Rocket Racing? Kamu datang ke tempat yang tepat! Yuk, simak artikel berikut ini!

Tips main Fortnite Rocket Racing

Hapalin dulu control-nya, karena banyak tombol yang akan digunakan

Rocket Racing
via Istimewa.

Mengusung tema kart racing membuat Rocket Racing memiliki banyak mekanik di luar balapan yang harus kamu kuasai. Selain balapan, kamu juga harus nge-drift, melompat, thrusting, menggunakan turbo, hingga melakukan air dodge.

Makanya beberapa tombol harus kamu ketahui terlebih dahulu, supaya enggak kebingungan saat bermain. Misalnya saat menggunakan controller PlayStation 5, tombol buat ngegas dan ngerem mirip seperti game balap pada umumnya, yaitu R2 buat gas dan L2 buat rem.

Selain dua tombol di atas, kamu juga harus mengetahui tambahan kontrol lainnya. Tombol X diguanakan buat lompat dan thrusting, tombol segitiga buat mengunakan turbo, serta tombol kotak untuk drift dan air dodge.

Jangan ngegas sebelum lampu hijau ketika start, biar dapat boost!

via Istimewa.

Salah satu kebiasaan yang sudah kita punya di luar kepala saat main game balapan adalah langsung menekan tombol gas, bahkan sebelum balapan dimulai. Hal tersebut tidak boleh kamu lakukan di Rocket Racing, karena hal tersebut bisa membuat kamu kehilangan kesempatan buat mendapat boost.

Buat bisa mendapatkan boost ketika start, pastikan kamu menekan tombol gas persis ketika lampu hijau menyala. Apabila kamu melakukannya di momen yang tepat, kamu akan mendapatkan 100% boost. Jangan khawatir, kamu juga akan mendapat porsi boost apabila menekan tombol gas tidak benar-benar tepat waktu.

Biasakan diri dengan sistem dan mekanik saat nge-drift

via Istimewa.

Nge-drift bisa dibilang sebagai salah satu mekanik yang tidak bisa dipisahkan dari game balap dengan tipe kart racing. Hal yang sama juga akan kamu temukan di Fortnite Racing, soalnya nge-drift adalah salah satu elemen paling penting yang ada di sini.

Selain menjadi cara buat bisa belok dengan kecepatan tinggi, nge-drift juga menjadi satu-satunya cara buat kamu mendapatkan Turbo. Selain itu kamu juga akan mendapat additional boost yang membuat mobil melaju lebih kencang, jika sukses nge-drift dengan sempurna di tiap tikungan.

Simpan Turbo di saat yang tepat

via Istimewa.

Salah satu hal umum yang sering saya temukan dari pemain lain saat bermain Rocket Racing adalah mereka kerap membuang Turbo secara sia-sia. Mereka tidak sabaran buat menggunakan Turbo karena memang sudah bisa digunakan, padahal saat itu mereka sedang berada di posisi yang tidak enak buat menggunakan Turbo.

Lantas, kapan saat yang tepat buat menggunakan Turbo? Momen paling tepat untuk menggunakan Turbo adalah saat kamu menemukan jalan lurus panjang di setiap lintasan. Jika kamu menggunakan Turbo di jalan lurus, tentunya hal tersebut akan membuat kamu bisa mencapai top speed secara optimal.

Gunakan Double Turbo

via Istimewa.

Double Turbo merupakan salah satu aspek yang tidak banyak digunakan oleh pemain Rocket Racing. Soalnya buat bisa mengaktifkan Double Turbo, juga terbilang sangat tricky. Double Turbo sendiri menggunakan risk and reward, sehingga kamu bisa melaju sangat kencang jika timing Double Turbo-nya tepat.

Nah, ada cara tersendiri buat bisa menggunakan Double Turbo. Caranya adalah dengan menekan tombol Turbo beberapa detik setelah kamu menggunakan Turbo. Supaya bisa mendapatkan timing yang pas, kamu bisa melihat indikator Turbo yang ada di layar.

Itulah beberapa tips buat bisa jadi juara di Fortnite Racing. Game ini bisa kamu unduh secara gratis di Epic Games Store. Jadi, tertarik buat mencobanya?

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.