Silent Hill 2 Remake Akhirnya Kedatangan Update!

Simak Update Terbaru Silent Hill 2 Remake

Silent Hill merupakan salah satu game survival horror lawas yang cukup disenangi oleh banyak gamer di seluruh dunia. Permainan ini melonjak sejak kehadirannya di konsol jadul PlayStation 2 pada tahun 2000an. Kepopuleran itu terus dialami sampai seri Silent Hill: Book of Memories yang rilis 11 tahun lalu.

Sudah lebih dari 10 judul game ini menemani para gamer, khususnya pecinta survival horror. Itu pertanda bahwa Silent Hill memang cukup laris di pasar global dengan tema dark-nya yang seru dan menantang.

Silent Hill 2 Remake akhirnya kedatangan update

Bahkan, Konami selaku developer juga sudah merencanakan untuk mengangkat kembali seri-seri lawas seperti Sillent Hill 2. Kabar tersebut sudah terdengar tahun 2022 kemarin yang mana Konami telah mengumumkan bahwa game besutannya itu akan remake dengan menggandeng Bloober Team dan beberapa tokoh penting lainnya. Namun, sayang kabar tersebut hanya berhenti sampai di situ.

Bloober Team. via Istimewa

Akan tetapi, Bloober Team baru-baru ini memberikan update menarik terkait kejelasan projeknya bersama Konami. Pengumuman tersebut ditayangan melalui akun Twitter resmi yang diunggah pada beberapa waktu kemarin.

Melalui update tersebut, Bloober Team membagikan perkembangan terkait Silent Hill 2 Remake. Lewat unggahan tersebut, pihaknya juga menyampaikan kalau sampai saat ini pengembangan game-nya masih berjalan lancar dan sesuai dengan ekspetasi kedua pihak. Bloober Team juga menekankan kepada seluruh fans untuk bersabar, agar pengembangan ini bisa matang dan puas sesuai harapan.

Silent Hill 2 Remake. via Istimewa

Garapan Konami dan Bloober Team, versi remake ini kabarnya akan menampilkan sudut pandang orang ketiga yang serupa dengan remake dari game Resident Evil. Update mekanik pun tentunya akan mengalami pembaruan layaknya game remake kekinian.

Sampai saat ini, tanggal rilis untuk Silent Hill 2 Remake masih belum bisa diinformasikan secara resmi. Namun, diperkirakan kalau game ini akan tuju ke konsol gen baru PlayStation 5 dan PC.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.