Review Game Eggy Party

Review Game Eggy Party

Review Game Eggy Party
Genre
  • survival
Publisher
  • NetEase Games
Developer
  • NetEase
Release Date
  • 08 September 2023
Review Game Eggy Party
Rating
5 / 5

Pada awal September lalu, NetEase baru saja merilis sebuah game yang berjudul Eggy Party dengan genre Party-survival. Rilis pada 8 September 2023 lalu, sekarang gamer sudah bisa memainkan game-nya melalui platform mobile di iOS dan Android.

Mengusung tema Party-survival, tentu ini akan jadi game yang cukup diminati oleh gamer di Indonesia. Sebab, permainan dengan tema seperti ini nyatanya cukup laris di pasar. Namun, alangkah baiknya ketahui dulu beberapa informasi seputar game tersebut.

Penasaran dengan review game Eggy Party dari KINCIR? Yuk, langsung saja simak artikel berikut ini ya!

Review Game Eggy Party

Punya gameplay yang seru

Seperti pada game bergenre Party-survival lainnya, Eggy Party memberikan permainan yang sangat seru dan menarik. Pada saat pertama kali masuk ke dalam game, nanti kamu akan diperkenalkan ke dalam tutorial cara bermain.

Gameplay Eggy Party. via Istimewa

Pada tahap ini, kamu nantinya akan dijelaskan soal cara memainkan sampai mengenal beberapa trik untuk berjalan dan menghindar. Selain itu, kamu juga akan diberikan perkenalan terhadap beberapa map yang ada di dalam permainan tersebut.

Ketika sudah melewati tahap ini, kamu bisa langsung mengikuti perlombaan yang diikuti oleh 31 peserta lainnya. Kemudian, untuk mendapatkan kemengan dalam pertandingan, kamu bisa memanfaatkan situasi dan kondisi di dalam perlombaan seperti menyundul lawan, melempar, sampai mengeluarkan skill.

Selain itu, hampir seluruh map yang diberikan juga cukup mudah. Hanya saja kamu perlu sedikit untuk lebih fokus agar bisa mendapat kemenangan di setiap pertandingannya.

Punya banyak pilihan mode

Pada game ini, sang developer menyajikan dua mode sekaligus yaitu casual dan ranked.  Untuk mode casual, kamu bisa bermain melewati rintangan, bertahan, dan menjadi yang terbaik. Pemilihan map juga diatur secara acak oleh sistem.

Kemenangan pada mode ini pun tidak membuahkan hasil poin ranked. Namun, kamu bisa dapatkan tambahan exp level dan beberapa hadiah lainnya jika berhasil keluar sebagai juara pertama.

Punya banyak pilihan mode. via Istimewa

Sedangkan untuk mode ranked, kamu akan bermain sama seperti layaknya main casual. Hanya saja kamu akan mendapatkan lawan yang lebih susah dan berhak mendapatkan peningkatan poin ranked. Semakin kamu lama bertahan, maka poin yang kamu dapatkan juga semakin besar.

Mode ranked bisa dimainkan secara solo, duo, dan skuad. Menariknya, pada saat bermain party, kamu nantinya bisa memanfaatkan skill teleportasi ke lokasi teman agar dapat menghindari rintangan.

Sedangkan mode solo, kamu hanya perlu menyelesaikan beberapa rintangan yang nantinya akan mengeleminasi para pemain yang terlambat sampai finish. Pemain yang mampu bertahan sampai tahap akhir dialah pemenangnya.

Untuk mode duo dan squad, bisa dibilang cukup serupa dengan mode solo. Hanya saja untuk tipe race, kamu nanti akan diberikan sistem skoring yang mana skor akan terhitung berdasarkan posisi finish.

Punyak banyak pilihan map

Punyak banyak pilihan map. via Istimewa

Selain punya gameplay yang menarik, Eggy Party juga menyimpan banyak map loh. Total ada 90 map yang tersedia dan bisa kamu mainkan bersama teman-teman. Menariknya, pemilihan map di setiap ronde akan selalu diacak.

Jadi kamu tidak akan bosan dengan map yang itu-itu saja. Selain itu, di setiap map juga mempunyai rintangan yang berbeda-beda, mulai dari jenis adu cepat sampai mode bertahan hingga akhir.

Banyaknya kostum gemas

Banyaknya kostum gemas. via Istimewa

Kamu harus tahu bahwa karakter yang digunakan merupakan bentuk telur dengan ekspresi wajah yang menggemaskan. Menariknya pakaian yang digunakan oleh karakter ini bisa diubah sesuai pilihan yang telah disediakan.

Jadi, kamu nanti bisa memilih kostum sesuai dengan banyaknya pilihan mulai dari bagian baju, celana, kaus kaki, dan lainnya. Kelebihan ini merupakan sisi positif yang mampu membuat pemain bisa mengekspresikan dalam gaya berpakaian.

Selain bisa dipilih secara individu, kamu juga berkesempatan buat memilih kostum set yang lucu dan menggemaskan. Pilihan kostum set yang diberikan juga banyak, mulai dari Zombie, Sapi, Bebek, dan masih banyak lagi.

Bisa custom map sendiri

Bisa custom map sendiri. via Istimewa

Selain menghadirkan rintangan yang seru dan menarik, ternyata Eggy Party juga menyediakan custom map sendiri loh. Dengan adanya Workshop, kamu bisa jauh lebih kreatif dalam membangun sebuah map yang bisa diatur rintangannya sesuai kemauan.

Enggak hanya itu, kamu juga bisa menciptakan sebuah taman bermain dan bisa ditempati oleh pemain lain yang menggunakan Workshop ini. Jadi bukan hanya bermain saja, tempat untuk berdiskusi pun juga bisa.

Bisa santai di lobby game

Bisa santai di Lobby game. via Istimewa

Buat yang tidak ingin bermain, Eggy Party juga menyediakan lahan untuk bersantai di lobby utama. Di lobby, banyak hal yang bisa kamu temukan seperti berinteraksi dengan pemain lain, berjalan-jalan, sampai melakukan candaan.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa berkunjung ke beberapa gedung. Parahnya lagi, kamu bisa mencoba berbagai games di luar mode ranked dan casual. Menarik bukan!

Grafis yang tajam

Grafis game. via Istimewa

Untuk sekelas game mobile, Eggy Party sudah mempunyai grafis yang bagus dan cukup detail. Hal itu bisa terlihat pada saat di lobby maupun ketika sedang menjalani pertandingan. Bahkan, efek skill yang dilontarkan nampak cukup jelas dan detail. Jadi soal grafis enggak usah diragukan lagi.

Animasi sound

Sound game. via Istimewa

Bukan hanya grafis, sound dalam game Eggy Party juga patut diacungi jempol. Baik itu suara musik atau efek skill, keduanya sangat bagus. Bahkan, lebih jelas lagi jika bermainnya menggunakan headset atau earphone.

Kesimpulan

Eggy Party merupakan game Party-survival besutan NetEase yang seru untuk dimainkan. Banyaknya fitur canggih dan variasi pilihan mode yang tertanam pada game ini membuat pemainnya tidak mudah bosan. Selain itu, gameplay yang diberikan juga sangat seru dan menantang. Bahkan, melalui game ini, kamu juga bisa mendapatkan teman loh.

Di luar pembahasan game, kualitas dari grafis dan sound juga sangat enak dan nikmat jika dimainkan dalam durasi yang lama. Buat yang penasaran, kamu bisa langsung download Eggy Party di App Store dan Play Store secara gratis.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.