Setelah rumor di Mei lalu yang menyebutkan jika Valve akan membuat sebuah PC Portable, akhirnya kini mereka resmi memperkenalkan Steam Deck. Rencananya, perangkat ini akan hadir pada Desember nanti dengan dibanderol mulai dari 399 dolar Amerika atau setara dengan Rp5.779 juta.
Walaupun Steam Deck belum final, dilansir dari IGN, perangkat ini terlihat seperti gabungan dari Nintendo Switch, Sega Game Gear, dan Steam Controller. PC portable ini akan memiliki layar sentuh sebesar 7 inci dengan resolusi 1.280 x 800 ratio 16:10, kecerahan 400 nits, dan 60Hz refresh rate.
Bekerja sama dengan AMD, Steam Deck akan memiliki processor 2,4-3,5GHz dan GPU 1,0 hingga 1,6 GHz delapan unit komputasi RDNA 2. Valve mengklaim itu adalah pembangkit tenaga listrik Zen 2 + RDNA yang mampu menjalankan game-game besar terbaru dalam daya yang sangat efisien.
PC Portable ini dilengkapi dengan RAM LPDDR5 16 GB dan penyimpanan internal NVMe hingga 512GB dan slot MicroSD. Valve mengatakan akan memberikan batre 40 watt-hours yang akan memberi daya pada perangkan antara dua dan delapan jam dengan sekali pengisian daya.
Steam Deck akan menggunakan SteamOS versi baru yang dirancang untuk perangkat ini lengkap dengan tampilan antarmuka seperti konsol. Dilengkapi dengan navigasi yang mudah digunakan untuk digunakan pada Steam Store dan Library.
Perangkat ini memiliki fitur quick suspend dan resume bawaan. Menekan tombol daya akan menangguhkan permainan dan mengirim Steam Deck ke mode sleep. PC Portable juga mendukung sambungan Bluetooth dan USB-C untuk menggunakan beberapa perangkat sekaligus. Kalian juga bisa menghubungkan ke layar eksternal dan bermain game hingga 8K pada 60Hz atau 4K pada 120Hz.
Bagaimana tanggapan kalian dengan Valve yang resmi perkenalkan Steam Deck? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar cool stuff lainnya.