Belum lama ini, kabar mengejutkan datang dari salah seorang pemain profesional Fortnite, yaitu Tyler “Ninja” Blevins. Seperti yang kalian tahu, dia merupakan seorang streamer di kanal Twitch. Pada 31 Juli lalu, lewat akun media sosial Twitter pribadinya, dia mengumumkan bakal pindah ke Mixer.
Kanal streaming milik Microsoft ini ternyata memang menjanjikan. Pasalnya, pada hari pertama Ninja melakukan streaming, jumlah penontonnya tembus hingga ratusan ribu. Hal ini pun menandakan bahwa kepindahannya ke Mixer justru tidak membuatnya kehilangan penggemar sejatinya.
Terhitung lima hari sejak pertama kali melakukan streaming pertamanya, pengikut akun Ninja di Mixer saat ini sudah mencapai satu juta. Angka ini memang terbilang jauh dibawah jumlah pengikut di Twitch yang mencapai 14 juta. Akan tetapi, jumlah tersebut pun hasil akumulasi dari awal dia bergabung pada 16 Januari 2011.
Today we hit 1,000,000 active subscribers on mixer ^-^ thank you for all the incredible support. I haven't felt this good in a long time. pic.twitter.com/kdLgBJk0Ud
— Ninja (@Ninja) August 6, 2019
Cowok berambut biru ini pun mengucapkan terima kasihnya kepada para fans lewat akun Twitter pribadinya. Jika saja angka ini terus bertambah, bisa jadi dia mampu mengalahkan rekor terdahulunya, yaitu mendapatkan tiga juta subscriber Youtube dalam waktu satu bulan.
Berbicara soal bayaran, untuk melakukan berlangganan di Mixer dihargai sebesar 5.99 dolar Amerika. Jika diakumulasikan, bulan depan Ninja akan menerima gaji sebesar 45 miliar rupiah. Itu pun sudah dipotong 50% dari pajak pihak ke tiga.
Pencapaian ini merupakan sebuah langkah baik untuk kariernya di Mixer. Meski belum sebesar di Twitch, angka ini masih bisa terus membesar. Pasalnya, dia belum genap seminggu bergabung dengan Mixer. Masih ada waktu yang cukup panjang untuk mengalahkan angka pengikutnya di Twitch.
Bagaimana pendapat kalian tentang gaji yang akan diterima oleh Ninja? Kalau kalian punya uang sebanyak itu, kira-kira akan kalian habiskan untuk apa? Jangan sungkan untuk komentar, ya. Tunggu kabar terbaru seputar esports dan game hanya di KINCIR!