Streamer cewek kontroversial yang ada di Twitch, Kaitlyn “Amouranth” Siragusa saat ini memiliki lebih dari tiga juta pengikut di platform live streaming tersebut dengan jumlah penonton rata-rata hingga 16 ribu.
Namun, siarrannya melonjak ketika dirinya melakukan meta “hot tub” yang menjadi popular di Twitch dalam beberapa bulan terakhir. Tapi, dalam minggu-minggu ini, kategori ASMR telah menarik lebih banyak penonton.
Hanya beberapa hari setelah Amouranth beralih untuk merasakan tren ASMR, dirinya mendapatkan banned. Larangan ini muncul diduga karena adanya laporan secara masal, mengingat tampilannya yang menggunakan legging sambil “menjilat” microphone yang berbentuk telinga.
Autonomous Sensory Meridian Response atau yang dikenal dengan ASMR, merupakan sembuat sensasi spontan seseorang yang dipicu oleh suara tertentu. Biasanya, suara dari kegiatan sehari-hari atau yang dibuat secara berulang. Mulai dari menggoreskan bolpoin di kertas hingga suara ketika sedang menikmati makanan.
Sebenarnya, hukuman banned untuk Amouranth enggak hanya terjadi kali ini saja. Streamer cewek ini pernah mendapatkan beberapa kali larangan karena dianggap terlalu seksi.
Walaupun banned-nya telah dicabut, namun Amouranth mengungkapkan sedang mempertimbangkan untuk meninggalkan Twitch. Dia juga mengungkapkan enggak sedikit menerima permusuhan dan pelecehan dari para penonton di balik layar. Masalah ini hampir membawanya mempertimbangkan berhenti dari platform untuk selamanya.
Dalam sebuah wawancara bersama dengan Polygon, Amouranth menjelaskan apa yang membuatnya tetap tinggal dan cara mengatasinya.
“Saya sudah memikirkannya, seperti, apakah itu sepadan? Tapi, setiap pekerjaan memiliki hal-hal yang enggak sempurna, misalnya jika bekerja di retail, kalian akan bertemu dengan pembeli menyebalkan setiap hari,” ungkap Amouranth.
Dirinya juga mengatakan, apakah pelecehan ini pantas untuk dikatakan kepadanya? Namun, hal tersebut membuatnya jadi mengasah diri. Terlepas dari tudingan miring dan komentar negatif yang menimpanya, dengan uang yang dihasilkan dari usahanya di Twitch, dia akan berencana untuk memulai program penyelamatan hewan.
Bagaimana tanggapan kalian dengan Amouranth yang berniat untuk meninggalkan Twitch? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports dan game.