Enggak Cuma Ghozali, 5 Streamer Game Ini Juga Aktif Main NFT

Baru-baru ini jagat NFT Indonesia digegerkan dengan fenomena terjualnya swafoto dengan harga yang fantastis! Orang tersebut adalah Sultan Gustaf Al Ghozali, pemilik akun OpenSea bernama Ghozali Everyday. Bahkan, di akunnya semua karya digital Ghozali ditaksir sampai 999 ETH atau setara Rp42 miliar!

Aktivitas transaksi NFT ini memang sedang digandrungi, bahkan untuk kalangan streamer game. Banyak dari mereka yang merambah ke NFT dan menjual semua aset digital orisinal mereka. Semua aset kekayaan digital berhasil dijual dari ratusan ribu sampai jutaan dolar amerika.

Penasaran siapa saja dan seberapa besar transaksi yang mereka lakukan? Simak artikel berikut ini

1. NFT Amouranth tampilkan konten NFSW

Streamer Game NFT.
Streamer Game NFT. Via Istimewa.

Gadis berkebangsaan Amerika Serikat ini jadi bahan omongan publik Twitch karena berhasil menjual hasil karyanya. Streamer yang mengecap dirinya gamer ini sebenarnya lebih mengarah ke konten-konten “hiburan” ketika siaran langsung. Namun, kesuksesannya makin gila ketika menjual karya digitalnya di pasar NFT.

Amourant menjual karya bertajuk Amourant—Onlypunk #2257. Konten ini termasuk NFSW dan ternyata diminati banyak orang! Bahkan bid terakhir untuk karyanya adalh 120 ribu dolar. Harga yang sangat fantastis untuk sebuah .jpeg nuansa 8bit dengan gambar Amourant tidak memakai pakaian.

2. Item Collectible Shroud laku keras di pasaran NFT

Streamer Game NFT.
Streamer Game NFT. Via Istimewa.

Sosok Shroud memang punya peran besar di skena esports CS:GO dan bahkan berlanjut ke ranah streaming. Di Twitch, dirinya jadi salah satu streamer game paling tenar sejagat raya. Kesuksesan Shroud tidak dimungkiri lagi mengingat dirinya sekarang punya talent management sendiri.

Mulailah dirinya merambah ke NFT dan membuat karya digitalnya sendiri. Bahkan dirinya rajin jual-beli NFT dan sepertinya masih akan terus berkutat di ranah ini dalam waktu yang lama. Soalnya para penggemar begitu antusias untuk menantikan karya darinya.

3. Tfue Ramaikan NFT lewat karya digital orisinal

Streamer Game NFT.
Streamer Game NFT. Via Istimewa.

Sangking niatnya main NFT, Tfue sampai membuat laman situs pribadinya sendiri untuk memasarkan karyanya. Di nftfue.com kalian bisa lihat jejeran aset miliknya dari yang sudah terjual sampai yang sedang dilelang.

Di OpenSea akun milik Tfue sampai ada centang birunya. Total, ada 103 item yang diperjual-belikan olehnya. Saat ini floor price akun milik Tfue seharga 0.1 ETH atau setara (Rp.4 juta). Bayangkan jika semua karyanya berhasil terjual, bisa-bisa langsung mandi uang.

4. Reza Arap beli foto Ghozali belasan juta rupiah

Streamer Game NFT.
Streamer Game NFT. Via Istimewa.

Dalam fenomena tenarnya Ghozali, Reza Arap adalah salah satu orang yang juga ikut andil. Pada tanggal 13 Januari 2022 kemarin, Reza Arap memposting cuitan tentang dirinya yang baru saja membeli poto selfie milik Ghozali. Lucunya, di dalam caption postingan tersebut, Reza Arap bahkan mengaku tidak pernah kepikiran untuk membeli hal tersebut selama hidupnya.

Reza Arap membeli karya Ghozali_Ghozalu #454 dengan harga 1300 dolar (setara Rp18,6 juta). Sekarang streamer game tersebut punya poto Ghozali dengan hak cipta yang sudah jadi miliknya sendiri. Kira-kira akan diapakan foto Ghozali oleh Reza Arap, ya?

5. Logan Paul si tukang jual-beli NFT

Streamer Game NFT.
Streamer Game NFT. Via Istimewa.

Logan Paul sebenarnya baru merambah ke streaming game belum lama ini. Dirinya memilih game Fortnite untuk disiarkan langsung di Twitch. Namun, baru hari pertama stream, Paul sudah menuai kontroversi lagi. Heran, kenapa orang ini suka banget bikin onar di manapun dirinya berada.

Terlepas dari itu semua, Paul terbilang aktif untuk bertransaksi NFT. Pekan lalu, Paul berhasil menjual hasil karyanya yang diberi nama Woman #6025. Gambar wanita berwarna ungu miliknya laku dibeli seharga 200 ETH (setara Rp10,9 miliar).

                                                                    ***

Setelah melihat kesuksesan mereka bertransaksi NFT, kamu jadi tertarik enggak, sih? Siapa tahu kalian bisa jadi miliarder selanjutnya setelah Ghozali. Silakan tulis komentar, ya! Jangan lupa juga untuk terus pantau KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar game dan esports lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.