Fase grup The International Dota 2 2018 sudah selesai. Sebanyak 16 tim yang telah lolos ke fase knockout dengan sistem double elimination sudah ditentukan. Invictus Gaming dan Pain Gaming harus pulang terlebih dahulu setelah dinyatakan finish diurutan terakhir masing-masing grup. IG tereliminasi setelah melakukan tiebreakers melawan Winstrike sedangkan Pain Gaming tampil sangat buruk dengan mengalami 2 kekalahan di pertandingan semalam dan merosot jauh dari posisi 5.
Seperti prediksi Kincir untuk fase grup, Team Liquid, EG, PSG.LGD, dan OG muncul sebagai 4 tim yang lolos ke Upper Bracket dari klasemen grup A, sedangkan di klasesmen grup B, VGJ.Storm, Virtus Pro, Team Secret, dan OpTic Gaming lolos sebagai 4 tim lain. Tadinya, Newbee berkesempatan untuk lolos ke Upper Bracket dari grup B, namun harus kalah saat melakukan tiebreakers melawan Secret dan OpTic.
Di gelaran grup A, tidak banyak yang berubah dari klasemen hari sebelumnya. Yang cukup menarik justru ada di sajian grup B dari pertandingan semalam. OpTic memenangkan 2 laga terakhir mereka dengan tampil maksimal atas Pain Gaming dan Vici Gaming. Keduanya punya tekanan untuk lepas dari posisi terakhir namun OpTic tidak memberi ampun sama sekali. Mereka mempertahankan meta yang memang dipilih akhir-akhir ini namun memilih hero penting seperti Nyx Assassin untuk melakukan counter terhadap Alchemist saat melawan Pain Gaming atau. Dari 4 laga terakhir, mereka memilih Vengeful Spirit di 3 laga dan dengan waktu yang cukup singkat dari setiap game, mereka memaksimalkan potensi push dari bantuan buff Vengeful Spirit.
Hingga fase grup selesai, sudah ada 109 hero yang dipilih untuk dimainkan. Enam hero yang tidak dipilih adalah Chaos knight, Slark, Slardar, Dazzle, Techies, dan Dark Seer. Sementara itu, Mirana yang dipilih sebanyak 56 kali pada fase grup, punya kemungkinan yang cukup tinggi yakni sekitar 63% atau menang di 35 laga. Sepertinya, Mirana akan jadi rebutan untuk laga-laga penting di fase knockout nanti. Berikut adalah bracket dari fase knockout The International 8 yang bisa lo cek.
Sang juara tahun lalu, Team Liquid, memilih OpTic Gaming sebagai lawan pertama mereka. Sementara itu, Virtus Pro langsung dijadwalkan bertemu dengan PSG.LGD di fase pertama mereka dan laga ini dipastikan akan menjadi laga terpanas. Sang juara klasemen grup B, VGJ.Storm memilih OG sebagai lawan mereka dan menyisakan Evil Geniuses yang akan berhadapan dengan Team Secret sebagai laga terakhir di upper bracket. Pastinya, delapan tim terbaik ini akan menyuguhkan pertandingan yang sangat seru di fase knockout pertama.
Di gelaran lower bracket pertama nanti, pertandingan hanya akan diputuskan lewat satu game yang amat krusial. Di antara 8 peserta, 4 tim akan langsung pulang jika kalah di game tersebut. Akankah Newbee gagal mengembalikan gelar dan harus pulang di hari pertama Main Event nanti? Mampukah Mineski menang berturut-turut untuk bisa sampai ke final dari barisan bawah Lower Bracket? Terus ikutin perkembangan The International 2018 di Kincir untuk beritanya!