Rockstar Games telah merilis Red Dead Redemption 2 pada Oktober tahun lalu. Hingga saat ini, hanya pengguna PS4 dan Xbox One yang bisa menikmati keseruan game action-adventure ini. Nah pada Agustus lalu, sempat beredar rumor bahwa Red Dead Redemption 2 bakal hadir di perangkat PC. Diduga bahwa Google Stadia yang akan membawa game ini ke perangkat PC.
Angan-angan kalian untuk bisa bermain Red Dead Redemption 2 di PC bakal jadi kenyataan, guys! Lewat Twitter, Rockstar Games mengumumkan bahwa mereka akan merilis versi PC game tersebut dalam waktu dekat.
RED DEAD REDEMPTION 2 is coming to PC November 5thhttps://t.co/ECEqNr9HUI pic.twitter.com/8jg8WeVvQ8
— Rockstar Games (@RockstarGames) October 4, 2019
Seperti yang diumumkan Rockstar Games lewat Twitter, Red Dead Redemption 2 versi PC akan dirilis pada 5 November 2019. Ini berarti seri keduanya Red Dead Redemption bakal menjadi game Rockstar tercepat yang mendapatkan port PC. Yap, hanya perlu waktu satu tahun untuk game ini hadir ke PC. Sebelumnya, GTA V butuh waktu lebih dari dua tahun untuk bisa hadir di PC.
Dilansir situs resmi Rockstar Games, Red Dead Redemption 2 versi PC bakal menampilkan berbagai peningkatan sesuai perangkat keras yang digunakan tiap pemain. Serangkaian peningkatan grafik dan teknis untuk meningkatkan pengalaman bermain bakal tersedia jika kalian punya PC yang mumpuni.
Selain peningkatan dari segi grafik dan teknis, Red Dead Redemption 2 versi PC bakal menghadirkan konten baru di mode Story. Konten barunya bakal terdiri dari Bounty Hunting Missions terbaru, Gang Hideouts, senjata, dan berbagai hal baru lainnya. Lalu, semua konten Red Dead Online yang ada di versi konsol juga akan dibawa ke versi PC.
Seperti rumor yang beredar pada Agustus lalu, Red Dead Redemption 2 bakal dirilis sebagai salah satu judul game untuk Google Stadia. Eits, kalian enggak perlu khawatir. Versi PC game ini juga dirilis Epic Games Store dan Steam. Namun khusus di Steam, Red Dead Redemption 2 versi PC baru tersedia pada Desember mendatang.
Apakah kalian termasuk orang yang menanti-nantikan versi PC game ini? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar game lainnya, ya!