Kondisi pandemi yang tak kunjung usai ini memang dirasa berat. Apalagi untuk para penyelenggara turnamen esports. Pasalnya, untuk menyesuaikan kondisi yang tengah melanda, mau tidak mau para EO dan empunya esports tersebut membuat sebuah turnamen baru, yaitu turnamen online.
Tapi, akhirnya keputusan untuk mengubah format turnamen menjadi sebuah tren baru di ranah esports. Hal tersebut pun telah dijabarkan pada artikel perkembangan esports selama pandemi. Nah, baru-baru ini keputusan berat juga telah diambil oleh PUBG Corp yang telah resmi membatalkan PUBG Global Series (PGS) 2020.
Sebenarnya, keputusan ini bukan yang pertama untuk PUBG Corp. Pasalnya, turnamen PGS 2020 telah diputuskan untuk ditunda pada bulan Februari 2020 lalu. Tapi, setelah menimbang banyak hal, mereka pun mengumumkan dalam situs resminya bahwa perubahan format adalah jalan terbaik.
Tapi, tidak perlu bersedih karna sang pengembang mengganti nama turnamen menjadi PUBG Continental Series (PCS). Sesuai dengan tajuk turnamen tersebut, nantinya turnamen ini akan digelar di empat wilayah kontinen yang berbeda, yaitu Asia, Asia Pasifik, Eropa, dan Amerika Utara.
Jika ditotal, hadiah uang yang akan digelontorkan oleh PUBG Corp dalam turnamen ini adalah 2,4 juta dolar Amerika (sekitar Rp37,1 miliar). Hadiah ini pun akan didistribusi untuk pemenang per region dan kompensasi untuk tim yang telah lolos ke PGS 2020 sebelumnya.
Untuk 21 tim yang telah berhasil mendapatkan slot di PGS 2020, PUBG Corp akan memberikan sebuah kompensasi sebesar 20 ribu dolar untuk masing-masing tim. Kemudian, di tiap regional akan memiliki hadiah total 800 ribu dolar Amerika yang dibagi empat wilayah.
Artinya, masing-masing turnamen akan memiliki total prizepool sebesar 200 ribu dolar Amerika. Tidak sampai di situ, mengingat kondisi pandemi ini nantinya setengah dari hadiah tersebut akan dialokasikan untuk donasi kepada badan amal pilihan pemenang.
Terkait pertandingan, PUBG Continental Series ini akan dimulai pada bulan Mei hingga Agustus 2020. Kalian bisa menyaksikan seluruh pertandingannya melalui kanal stream seperti Twitch dan YouTube resmi milik PUBG Corp.
Bagaimana tanggapan kalian tentang pengubahan format dari PGS 2020 menjadi PCS 2020? Apakah format tren seperti ini akan bertahan lama? Tuangkan komentar kalian di bawah, ya! Jangan lupa juga untuk kunjungi KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game.