Kabar keluarnya M Ilham "Magicole" Alhamid dari skuat Point Blank PG.BarracX sempat menjadi topik hangat di antara penggemar game first-person shooter (FPS) yang sekarang dipegang oleh Zepetto ini. Pasalnya, Ole terlihat sangat termotivasi menjadi yang terbaik bersama timnya. Performa PG.BarracX di Tokopedia Battle of Friday (TBOF) divisi Point Blank pun juga terbilang impresif sebelum Ole hengkang.
Hengkangnya Ole pun tentu membuat penggemar penasaran apa yang sebenarnya terjadi. Saat Matchday 17 TBOF yang berlangsung pada Jumat (14/12) di High Grounds Cafe Indonesia, Jakarta Utara, tim Kincir berkesempatan untuk bertanya langsung kepada Ole yang kebetulan datang menonton pertandingan di divisi Point Blank antara Capcorn dan Alter Ego.
Ole enggak ragu untuk menjelaskan semuanya kepada Kincir. Saat ditanya alasan utama kepergiannya dari PG.BarracX, dia pun langsung menjelaskan bahwa perbedaan visi menjadi pemicu. Ole merasa kecewa karena apa yang telah diperjuangkannya dan motivasinya untuk berprestasi enggak didukung oleh tim.
"Situasinya udah enggak kayak dulu dan enggak sesuai ekspektasi gua. Awalnya, setelah lulus kuliah gua berharap bisa serius di sini. Namun, gua ngerasa motivasi yang gua punya enggak didukung sama tim. Kekecewaan ini jadi salah satu alasan yang bikin gua cabut," jelas Ole kepada Kincir.
Seperti yang udah disinggung di artikel sebelumnya, perselisihan yang ada di tubuh skuat PB PG.BarracX ditengarai menjadi faktor utama hengkangnya Ole. Namun, dia sendiri membantah kabar tersebut. Menurutnya, enggak ada perselisihan antara dirinya dan rekan setimnya dulu. Ole mengakui semuanya gara-gara dirinya yang terlalu ambisius. Ironisnya, rekan setimnya ternyata enggak memiliki tekad yang sama untuk berprestasi.
"Kasus ini memang karena gua yang terlalu ambisius. Mungkin mereka (mantan rekan setim) berpikir "apaan, sih?" ke gua. Kalau udah enggak sepaham, buat apa lanjut?" lanjut Ole.
Selain itu, Ole juga menyebutkan faktor pekerjaan lain juga menjadi faktor yang bikin dia makin yakin mundur. Sekadar info, dia memiliki usaha jualan gaming gear secara daring lewat akun Instagram @mog.id. Usahanya pun terbilang sukses dengan follower yang mencapai angka 11 ribu.
Dia juga mengaku penghasilannya sebagai pemain PG.BarracX jauh di bawah ekspektasi dan perkiraan banyak orang. Menurutnya, apa yang dia dapatkan enggak memenuhi ekspektasinya. Sayangnya, Ole masih merahasiakan berapa nominal yang dia dapat per bulannya bersama tim lamanya.
View this post on Instagram
A post shared by M Ilham Alhamid (@ilhamole_) on
"Gua ngerasa harus dapat lebih di saat teman-teman gua dulu merasa yang mereka dapat udah cukup. Akan tetapi, gua juga sadar kalau gua enggak bisa bawa prestasi yang diharapkan tim. Jadi, kalau berharap lebih, ya salah juga," curhat Ole.
Menariknya, Ole mengaku ada beberapa tim, termasuk yang udah punya nama, telah menawarkannya posisi sebagai pemain. Namun, dia enggak mau menyesal dan mengatakan ingin bergabung dengan tim dengan motivasi yang sama besarnya seperti yang dia punya.
Nah, menurut lo sendiri, mana tim Point Blank yang bakal klop dengan Ole dan motivasi serta harapannya untuk berprestasi?