Daftar Lengkap Istilah Announcer Valorant: Clutch, Thrifty, Ace, Flawless, dan Lainnya

Setiap game pasti memiliki beberapa kata yang perlu diingat. Beberapa kata tersebut kadang membuat pemain baru kebingungan apa yang dikatakan oleh para pemain lain. Maka dari itu, kamu harus mempelajari semua ungkapan tersebut.

Di akhir setiap babak di Valorant, terkadang muncul kata-kata dari announcer yang mengumumkan sesuatu. Contohnya adalah kata-kata Ace, Flawless, Thrifty dan lainnya. Buat kamu yang baru main, pasti harus cari tahu soal istilah-istilah tersebut.

Kali ini, KINCIR akan membahas semua arti dari kata-kata di akhir babak di Valorant yang  mungkin belum kamu ketahui. Yuk, simak artikel berikut ini!

Definisi kata-kata terminologi yang ada di Valorant

Ace

F0rsaken Ace
F0rsaken Ace Via istimewa.

Satu tim Valorant memiliki lima pemain di dalamnya. Setiap pemain akan menggunakan agen-agen yang akan mendukung satu sama lain untuk menang dalam pertarungan. Rata-rata game FPS biasanya menggunakan beberapa ungkapan yang sama seperti double kill, triple kill, dan seterusnya.

Ada satu ungkapan di Valorant yang belum pernah didengar di game FPS lainnya yaitu Ace. Ace adalah suatu ungkapan untuk pemain yang berhasil membunuh satu tim musuh sendirian atau membunuh lima orang dalam satu babak.

Ace Valorant
Ace Valorant Via istimewa.

Biasanya beberapa game FPS menggunakan istilah Penta Kill. Namun, Valorant ingin mengubah hal tersebut. Selain ingin membuat keunikan baru, kemungkinan kata Ace dihadirkan untuk makin meningkatkan rasa haus ‘membunuh’.

Selain itu, saat kamu mendengar kata-kata Ace diucapkan oleh announcer, ada sebuah kebangggaan yang kamu dapatkan. Berhasil mendapatkan Ace adalah suatu hal yang sangat keren dan menjadi sebuah tujuan yang ingin dicapai oleh semua pemain.

Clutch

TenZ clutch
TenZ clutch Via istimewa.

Ungkapan yang satu ini pasti sudah banyak dikenal oleh para gamers. Clutch sering dipakai di berbagai game, jadi pasti kamu sudah enggak asing dengan kata tersebut.

Di game Valorant, Clutch biasanya diumumkan oleh announcer pada akhir babak. Clutch di Valorant adalah ketika kamu adalah pemain terakhir yang berhasil membalikkan keadaan. Misalnya, menang dalam kondisi 1 vs 3.

Clutch Valorant
Clutch Valorant Via istimewa.

Namun, terkadang, announcer tidak mengumumkan Clutch walau kamu sudah berhasil mengalahkan sisa musuh sendirian. Seringkali para pemain bingun, namun ini terjadi karena Valorant menilai kalau kesempatan kamu untuk menang sebenarnya masih terbuka lebar.

Semakin kecil kesempatanmu untuk menang, semakin dekat kamu untuk mendapatkan Clutch. Misalnya saja perbedaan senjata dengan musuh, skill yang sudah terpakai, dan jumlah musuh yang dilawan.

Flawless 

Flawless Valorant
Flawless Valorant Via istimewa.

Ungkapan yang baru dan hanya ada di Valorant ini memiliki arti yang sangat mudah untuk dimengerti. Terjemahan dari kata Flawless sendiri adalah sempurna, mulus, atau tanpa cacat.

Kamu bisa mendapatkan Flawless hanya dalam satu kondisi tertentu. Saat kamu memenangi suatu babak dan tidak ada rekan satu tim yang mati, makan kamu akan mendapatkan Flawless. 

Tetapi, jika ada suatu kejadian seperti Ace, maka Flawless tidak akan terhitung dan hanya Ace yang diumumkan oleh announcer. Flawless adalah hadiah untuk tim yang sangat komunikatif dan berhasil mengalahkan semua musuh tanpa masalah.

Team Ace

Team Ace Valorant
Team Ace Valorant Via istimewa.

Ungkapan yang juga melibatkan seluruh anggota tim berkontribusi untuk mendapatkannya. Team Ace bisa kamu dapatkan saat setiap anggota tim setidaknya membunuh satu musuh atau lebih dalam satu babak.

Tidak ada ketentuan yang rumit, kamu hanya membutuhkan satu kill dari setiap anggota. Walau ada satu atau dua anggota yang mati setelah membunuh, Team Ace akan tetap terhitung dan bisa kamu dapatkan di akhir babak.

Team Ace membutuhkan kerja sama tim yang lebih untuk mendapatkannya. Tim musuh hanya beranggotakan lima orang saja dan setiap orang setidaknya harus membunuh satu musuh. Jika ada musuh yang dibangkitkan kembali menggunakan ultimate milik Sage maka itu akan terhitung juga.

Thrifty

Thrifty Valorant
Thrifty Valorant Via istimewa.

Ini dia ungkapan yang masih belum banyak orang mengerti. Bahkan para pemain profesional juga belum taHu kenapa ini terjadi dan apa sebabnya. Jika diterjemahkan menuju bahasa Indonesia, Thrifty memiliki arti yaitu hemat atau cermat. Sama seperti terjemahannya, Thrifty adalah saat kamu memenangkan babak dengan berhemat atau tidak banyak menggunakan credit. 

Valorant buy menu
Valorant buy menu Via istimewa.

Bukan hanya berhemat yang menjadi sebuah syarat untuk kamu mendapatkan Thrifty. Kamu juga perlu mengeluarkan uang lebih sedikit dari keseluruhan tim musuh. Paling banyak, kamu harus lebih hemat 2500 credit dibandingkan dengan tim musuh.

Eco round adalah salah satu contoh babak yang sangat sering untuk mendapatkan Thrifty karena kamu akan berhemat dan tidak membeli senjata. Cara untuk mendapatkan Thrifty adalah mengambil senjata musuh yang kalah untuk memenangkan babak.

Banyak, ya, arti dari ungkapan-ungkapan di akhir babak Valorant yang baru kamu ketahui! Jangan lupa terus pantau KINCIR untuk dapatin info seputar game dan lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.