momen terbaik vct 2024 ascension jakarta cover

7 Momen Terbaik di VCT 2024 Ascension Jakarta

VCT 2024 Ascension Jakarta telah berakhir dan Sin Prisa Gaming menjadi juara yang berhak mendapatkannya. Dari sekian banyak pertandingan, ada beberapa momen penting yang seru dan pastinya harus harus kamu ketahui.

Kali ini, KINCIR akan memberikan tujuh momen terbaik di VCT 2024 Ascension Jakarta mulai dari hari pertama hingga hari terakhir. Penasaran apa saja momen-momen terbaik tersebut? Yuk, simak artikel berikut ini.

7 Momen terbaik di VCT 2024 Ascension Jakarta

Famouz ACE

Momen ACE dari Famouz ini jadi salah satu yang menarik. Soalnya, keliatan banget ia gigih untuk mempertahankan BOOM Esports untuk terus berjuang demi mendapatkan kemenangan. Momen ini terjadi pada pertandingan map ketiga yaitu Icebox.

Tak ayal, Sin Prisa Gaming yang menjadi lawannya saat itu kaget karena ACE tak terduga dari BOOM Esports. Momen ini membuktikan kalau walau dalam masa tertekan, BOOM Esports masih bisa nge-push.

Kendati demikian, map ini tetap dimenangkan Sin Prisa Gaming. Di sisi baiknya, ACE dari Famouz ini dapat memberikan harapan kepada seluruh pemain dan penonton agar mereka tahu bahwa BOOM Esports masih akan berjuang hingga tetes darah terakhir.

Overtime SPG vs BOOM Esports

Pertandingan paling seru yang ada di tahun ini mungkin menjadi babak Grand Final VCT 2024 Ascension Jakarta antara Sin Prisa Gaming melawan BOOM Esports. Saat sebelumnya tertinggal 2 angka dari Sin Prisa Gaming, BOOM Esports berhasil membawa pertandingan menuju map 5.

Tidak sampai di situ, kedua tim tidak mau kalah hingga pertandingan harus di ulur menuju babak Overtime. Pertandingan yang sangat sengit terjadi antara Sin Prisa Gaming dengan BOOM Esports. Semua penonton berdiri saat menontonnya, tidak ada perasaan tenang, dan semua jantung berdegup kencang.

Dambi On Neon

Dambi dari Sin Prisa Gaming menjadi yang paling ditakuti dari segi pergerakan saat dia menggunakan Agent Neon di VCT 2024 Ascension Jakarta. Tidak banyak orang yang bisa mengalahkannya dan semua musuh akan terpukau dengannya.

Tidak perlu kamu ragukan lagi tentang kehebatan dari Dambi saat menggunakan Neon. Dia dapat memaksimalkan seluruh kemampuan dari Neon yang dapat membuka satu site tertentu dengan mudah. Apalagi dengan tambahan dukungan dari semua rekan timnya membuat Dambi lebih mematikan lagi.

Yatsuka Clutch

Banyak pemain yang telah berhasil mendapatkan Clutch di VCT 2024 Ascension Jakarta. Tapi dari sekian banyak pemain, ada satu pemain yang memiliki kesempatan untuk melakukan Clutch lebih banyak yaitu Yatsuka dari Riddle Order.

Walaupun hanya menggunakan Agent Sentinel seperti Killjoy dan Cypher, Yatsuka biasanya menjadi pemain terakhir yang hidup. Hal ini membuatnya harus mengalahkan musuh yang tersisa dengan seorang diri.

Hebatnya, tembakan milik Yatsuka selalu mengenai kepala musuh dan seluruh keputusan yang diambil olehnya sangat baik. Dia telah beberapa kali berhasil mengalahkan musuh dan memenangkan pertandingan dari posisi 1 vs 3 yang tampaknya sangat mustahil.

13-0 Sin Prisa Gaming

Sin Prisa Gaming vs FULL SENSE via vlr.gg.

Sebelum memasuki babak Grand Final VCT 2024 Ascension Jakarta, Sin Prisa Gaming harus melawan Full Sense. Seperti tidak ada halangan, Sin Prisa Gaming hanya perlu mengalahkan Full Sense dengan mudah.

Map pertama memang berhasil dimenangkan oleh Sin Prisa Gaming dengan sedikit perlawanan dari Full Sense. Tapi sayangnya pada map kedua, Full Sense seperti kehilangan tekad untuk bertarung dan seluruh permainan seperti diam tanpa ada perlawanan.

Sin Prisa Gaming berhasil mengalahkan Full Sense di map kedua dengan angka 13-0 tanpa perlawanan. Seluruh penonton kaget dan terkejut bahwa hal ini benar-benar terjadi di pertandingan VCT 2024 Ascension Jakarta.

W Crowd

Tiga hari terakhir dari VCT 2024 Ascension Jakarta diadakan langsung di Britama Arena yang pastinya dipenuhi oleh pendukung tim tuan rumah BOOM Esports. Semua penonton akan selalu berteriak dan mendukung tim andalannya agar bisa menang.

Mulai dari atas hingga bagian bawah dari Britama Areana di gemuruhkan dengan teriakan dukungan untuk BOOM Esports. Walaupun kamu tidak berada di dalam arena, kamu akan tetap merasakan teriakan dan semangat dari seluruh pendukung.

Tidak ada kata sepi untuk Britama Areana di dua hari terakhir, semua kursi di isi penuh dan tidak ada yang tersisa. Ini adalah pengalaman terbaik yang pernah ada di Indonesia sejauh ini dengan pendukung dan penonton yang langsung datang ke acara.

Forsaken vs Xccurate

Sebelum melihat babak Grand Final dari VCT 2024 Ascension Jakarta, kamu akan melihat sebuah pertandingan antara tim Forsaken dan tim Xccurate. Pertandingan ini menghadirkan beberapa pemain Indonesia yang pastinya sudah kamu kenal.

Mulai dari tim Forsaken yang memiliki RRQ Monyet, RRQ Xffero, AE Cud, dan fl1pzjder. Sementara tim Xccurate beranggotakan PRX Mindfreak, GE blaZek1ng, RRQ Lmemore, dan AE ray4c. Banyak sekali kejadian lucu yang terjadi di pertandingan ini seperti adik yang berusaha menggunakan pisau untuk mengalahkan kakaknya.

***

Selain momen-momen di atas, apalagi momen atau kejadian terbaik di VCT 2024 Ascension Jakarta yang menurut kamu berhak ada di dalam daftar ini? Tulis jawabanmu di kolom komentar ya! Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar kamu tidak tertinggal informasi seputar game dan lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.