Palworld Vixy

Inilah Kelebihan dan Kekurangan 9 Elemen Pal di Palworld

Popularitas Palworld semakin melesat sejak dirilis pada 19 Januari 2024 lalu. Game besutan Pocket Pair ini sukses memecahkan rekor lebih dari 1 juta pemain bermain secara bersamaan. Saat ini Palworld memiliki lebih dari 100 Pal, karakter yang mirip Pokemon, dalam 9 elemen berbeda. Pal bertugas untuk menemani perjalananmu hingga bertarung melawan musuh.

KINCIR telah merangkum kelebihan dan kekurangan 9 elemen Pal di Palworld. Simak selengkapnya dalam artikel di bawah ini.

Kelebihan dan kekurangan 9 elemen Pal di Palworld

Elemen Palworld

Fire

Pal dengan elemen Fire (Api) ini akan efektif jika berhadapan dengan lawan tipe Grass (Rumput) dan Ice (Es). Namun, jangan sampai kamu menggunakan Pal elemen Fire (Api) saat berhadapan dengan Pal musuh yang berelemen Water (Air).

Dark

Jika kamu memiliki Pal berelemen Dark (Kegelapan) untuk bertarung, maka jangan hadapi Pal musuh yang berelemen Dragon (Naga). Tetapi kamu bisa percaya diri dengan Pal berelemen Dark (Kegelapan) jika menghadapi Pal musuh yang berelemen Neutral (Netral).

Ice

Pal berelemen Ice (Es) akan kuat jika dihadapkan oleh Pal berelemen Dragon (Naga). Sayangnya, monster berelemen Ice (Es) akan lemah jika berhadapan dengan Pal berelemen Fire (Api).

Electric

Kamu bisa membawa Pal berelemen Electric (Listrik) untuk bertarung melawan Pal dengan elemen Water (Air). Namun kamu harus berhati-hati dengan Pal jenis Ground (Tanah) jika tak ingin menghadapi kekalahan.

Water

Layaknya air, pasti bakal menang melawan api. Begitupun dengan Pal berelemen Water (Air) yang akan kuat jika dihadapkan dengan Pal elemen Fire (Api). Tetapi kamu harus mundur jika Pal musuh yang kamu hadapi berjenis Electric (Listrik).

Grass

Pal elemen Grass (Rumput) ini akan sangat kuat jika berhadapan dengan musuh bertipe Ground (Tanah). Tapi kamu harus mengganti tipe Pal milikmu jika berhadapan dengan Pal musuh yang bertipe Fire (Api) jika tak siap untuk kalah.

Dragon

Untuk memenangkan pertarungan, kamu yang memiliki Pal berelemen Dragon (Naga), bisa sangat mudah mengalahkan Pal berelemen Dark (Kegelapan). Namun jika tak ingin kalah, lebih baik jangan hadapi Pal musuh yang berelemen Ice (Es).

Ground

Seperti namanya, Pal elemen Ground (Tanah) akan kuat jika menghadapi Pal berelemen Electric (Listrik). Jangan sampai kamu berhadapan dengan Pal elemen Grass (Rumput) jika tidak mau dikalahkan.

Neutral

Elemen Pal terakhir adalah Neutral (Netral) yang termasuk unik karena kekuatannya netral terhadap semua elemen. Namun, kekurangannya hanya satu, akan lemah jika berhadapan dengan Pal berelemen Dark (Kegelapan).

Itulah kelebihan dan kekurangan 9 jenis elemen Pal di Palworld. Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.