Kemungkinan besar, kamu sudah menyadari adanya suara karakter di Genshin Impact yang hilang. Hal ini sudah terjadi dengan suara dari karakter-karakter Natlan seperti Kachina dan juga Kinich. Bahkan, beberapa event terbaru yang seharusnya menggunakan suara karakter sangat sunyi tanpa adanya percakapan.
Banyak pemain yang sangat kesal dengan hilangnya suara karakter karena mereka sangat mengandalkan suara untuk menikmati cerita di game Genshin Impact. Perlu kamu ketahui, beberapa pengisi suara karakter di Genshin Impact sedang mengikuti sebuah protes.
Alasan mengapa karakter Genshin Impact kehilangan suara
Pada update versi 5.1 Genshin Impact, dua karakter utama yang akan menuntunmu di negara Natlan tampaknya telah kehilangan suara mereka. Beberapa percakapan baru milik Kachina dan Kinich tidak akan memiliki suara sama sekali.
Seharusnya, sebuah Archon Quest pastinya akan menghadirkan suara-suara dari karakter, mulai dari karakter utama, NPC, dan bahkan makhluk buas sekalipun. Tapi nyatanya, banyak karakter yang harus kehilangan suaranya.
Hal ini membuat banyak pemain kesal dan heran mengapa hal tersebut terjadi karena mereka sangat mengandalkan suara karakter untuk lebih mengerti cerita utama di Genshin Impact. Mereka mencari tahu mengapa hal ini harus terjadi dengan karakter kesukaan mereka
Ternyata, dua pengisi suara yaitu Kristen McGuire dan John Patenaude sedang mengikuti gerakan yang bertentangan dengan penggunaan suara mereka menjadi AI. Protes ini lebih dikenal dengan nama SAG-AFTRA (Screen Actors Guild-American Federation of Television and Radio Artist) yang berkaitan dengan Formosa Ocean yang berhubungan dengan Formosa Interactive LLC.
Hoyoverse mengetahui masalah yang sedang terjadi ini. Mereka meminta maaf karena ada sebagian karakter yang tidak memiliki suara. Bahkan, mereka mengatakan bahwa akan ada banyak fitur di update 5.1 yang tidak akan memiliki suara.
Salah satu contohnya adalah sebuah event yang memiliki cerita utama yaitu merayakan ulang tahun dari karakter Nahida. Hampir seluruh karakter yang muncul di event ini tidak memiliki suara atau dialog sama sekali.
Hal ini hanya terjadi dari sisi pengisi suara versi bahasa Inggris yang tidak akan memengaruhi pengisi suara versi Jepang. Maka dari itu, kamu harus mengganti suara dari bahasa Inggris menuju Jepang jika mau mendengarkan suara di Archon Quest.
***
Menurut kamu, apakah protes yang dilakukan para pengisi suara karakter Genshin Impact ini sangat penting dan apakah akan menjadi penghalang untuk terus bermain? Tulis jawabanmu di kolom komentar ya! Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar kamu tidak tertinggal informasi seputar game dan lainnya.