Jangan Emosi! Inilah 5 Game yang Bisa Melatih Kesabaran Saat Berpuasa!

Umat Islam di seluruh dunia tengah menjalani ibadah berpuasa selama satu bulan ke depan. Di Indonesia sendiri, hari pertama bulan Ramadan jatuh pada hari Minggu (3/4) kemarin.

Ibadah puasa tidak hanya sekadar menahan lapar dan haus, namun juga memiliki makna yang jauh lebih luas. Salah satunya adalah menjaga hati, misalnya dengan selalu berprasangka baik atau menahan emosi.

Bermain game merupakan salah satu cara menyenangkan yang dapat kita lakukan saat “ngabuburit”. Waktu terasa berjalan sangat cepat saat kita bermain game, dan membuat kita bisa sedikit melupakan rasa lapar dan haus yang kita rasakan saat berpuasa.

Kemudian jangan sampai bermain game malah membuat pahala puasa kita berkurang. Tanpa kita sadari, bermain game dapat membuat kita emosi dan bisa mengurangi pahala puasa kita.

Tetapi jika kamu ingin mencoba puasa dengan “level” yang lebih sulit, kamu dapat mencoba beberapa game di bawah ini. Kumpulan game ini memang dikenal sebagai game yang sangat sulit, bahkan tidak jarang membuat sang pemain merasakan emosi yang mendalam.

Kumpulan game yang bisa melatih kesabaraan saat berpuasa:

1. Super Meat Boy

Super Meat Boy merupakan salah satu game yang bisa membuat kamu emosi saat berpuasa.
Super Meat Boy merupakan salah satu game yang bisa membuat kamu emosi saat berpuasa. Via Istimewa.

Jika dilihat dengan kasat mata, game ini mungkin terlihat sederhana dan mudah. Bagaimana tidak, game ini hanya memiliki dua jenis kendali saja. Yaitu gerakan untuk bergerak dan melompat.

Namun jangan salah, game dengan jenis jump and run ini memiliki berbagai level yang sangat sulit untuk diselesaikan. Dibutuhkan timing yang sempurna untuk bisa menyelesaikan sebuah level, dan hal tersebut yang menjadikan game ini sulit untuk ditaklukkan.

Game ini tersedia di berbagai platform game, seperti Xbox, Playstation, PC, dan Nintendo.

Sudah banyak orang yang merasa sangat kesal ketika memainkankan game ini. Gimana, apakah kamu berani mencoba bermain game ini ketika berpuasa?

2. Getting Over It with Bennett Foddy

Getting Over It with Bennet Foddy, memiliki gameplay yang mirip dengan Super Meat Boy.
Getting Over It with Bennet Foddy, memiliki gameplay yang mirip dengan Super Meat Boy. Via Istimewa.

Sama seperti Super Meat Boy, Getting Over It with Bennett Foddy merupakan sebuah game run and jump. Game ini memiliki mekanik yang cukup mirip dengan game sebelumnya, karena kamu hanya perlu bergerak untuk bisa menyelesaikan game ini.

Namun keunikan yang terdapat di game ini adalah, kamu harus menggerakkan karakter utama di game ini menggunakan palu. Diogenes, selaku karakter utama dari game ini terjebak di sebuah kuali dan hanya bisa menggunakan palunya untuk bergerak.

Tidak sedikit orang yang menggunakan rumus fisika demi menyelesaikan game ini. Hal tersebut dikarenakan, dibutuhkan tingkat presisi yang sangat tinggi agar karakter tersebut dapat bergerak sesuai dengan keinginan kita.

Game keluaran Bennett Foddy ini juga tersedia di smartphone lho, sehingga jika kamu tidak punya PC atau laptop, kamu tetap bisa mencoba game ini.

Gimana apakah kamu tertarik untuk memainkan game ini?

3. Cat Mario

Masih dari kategori game run and jump, game Cat Mario ini merupakan salah satu game yang membuat Reza Oktovian menjadi sangat populer di awal tahun 2010-an. Youtuber yang akrab disapa Arap ini menjadi terkenal lantaran emosinya yang tidak terkontrol saat memainkan game ini.

Game ini sebenarnya mirip dengan Mario Bros, namun game ini dilengkapi dengan berbagai jebakan yang sangat tidak terduga.

Jangan senang dulu apabila kamu telah berhasil melewati sebuah rintangan, karena siapa tau tempat kamu berdiri memiliki jebakan yang bisa membuat kamu mati dan harus mengulang lagi dari awal.

Game ini merupakan game berbasis browser, sehingga dapat dicoba dengan mengunjungi https://www.cat-mario.com/.

Jika Reza Arap saja sampai kesulitan, gimana nasib kita ketika mencoba game ini ya?

4. Dark Souls

Game keluaran FromSoftware Inc ini terkenal sangat sulit untuk diselesaikan.
Game keluaran FromSoftware Inc ini terkenal sangat sulit untuk diselesaikan. Via Istimewa.

Beralih ke game action-RPG, game Dark Souls merupakan trilogi game yang dikembangkan oleh FromSoftware Inc. Game ini dikenal memiliki tingkat kesulitan yang tinggi.

Beberapa boss yang terdapat di dalam game ini sangat sulit untuk ditaklukkan, lantaran memiliki tingkat serangan yang sangat mematikan serta health yang cukup besar.

Kemampuan menghindari serangan musuh tidak hanya harus kamu kuasai, namun kamu juga harus melengkapi karaktermu dengan build yang bagus agar lebih mudah untuk mengalahkan boss yang ada di game ini.

5. Elden Ring

Tidak lengkap rasanya membicarakan game yang membuat emosi, tanpa melibatkan Elden Ring.
Tidak lengkap rasanya membicarakan game yang membuat emosi, tanpa melibatkan Elden Ring. Via Istimewa.

Tidak lengkap rasanya membicarakan game yang memancing emosi, tanpa melibatkan game yang satu ini. Game keluaran Februari 2022 ini tentunya masih membekas di ingatan kita semua.

Elden Ring merupakan sebuah game action-RPG yang dikenal sangat sulit. Hal tersebut dikarenakan game ini juga dibuat oleh FromSoftware Inc, yang juga membuat game Dark Souls.

Boss-boss yang terdapat di game ini dikenal memiliki tingkat akurasi serangan yang sangat tinggi, dan serangan yang dilancarkan juga sangat bervariasi.

Kamu harus menghindar dari serangan musuh di saat yang tepat, serta menggunakan skill dari karakter yang kamu gunakan dengan strategis agar bisa mengalahkan musuh dengan lebih mudah.

Namun game ini membutuhkan spesifikasi PC yang cukup tinggi untuk dimainkan. Alternatif lainnya adalah kamu dapat mencoba game ini di Playstation atau Xbox.

Mumpung masih hangat karena baru rilis, Elden Ring bisa banget untuk dicoba sembari mengisi waktu “ngabuburit”.

****

Gimana adakah yang tertarik untuk mencoba bermain game ini saat berpuasa? Atau justru kamu malah menghindari game tersebut lantaran takut pahala puasa kamu berkurang?

Jangan lupa untuk kunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar video game, esports, dan tentunya film-film terbaru!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.