Waralaba Yakuza atau Like a Dragon tengah bersiap buat menyambut edisi terbarunya. LIke a Drogon: Infinite Wealth garapan Ryu Ga Gotoku Studio siap buat meluncur pada 26 Januari 2023, di konsol PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series X|S, dan PC.
Game tersebut akan menjadi lanjutan dari kisah Ichiban Kasuga dan Kazuma Kiryu yang cukup legendaris buat penggemar game buatan Jepang. Tidak seperti Like a Dragon Gaiden: The Man Who Erased His Name, game ini tidak akan meluncur di Xbox Game Pass buat hari pertama.
Like a Dragon: Infinite Wealth tidak masuk Xbox Game Pass di hari pertama
Sega selaku penerbit game ini memang sempat membuat langkah mengejutkan dengan meluncurkan Like a Dragon Gaiden: The Man Who Erased His Name ke Xbox Game Pass pada hari pertama. Hal tersebut menimbulkan spekulasi kalau Like a Dragon: Infinite Wealth juga akan mengambil langkah yang serupa.
Rumor tersebut langsung dipatahkan oleh Masayoshi Yokoyama, selaku Director dari Ryu Ga Gotoku Studio. Melansir situs Automaton Media, ia mengungkapkan alasan mengapa game terbaru mereka nanti tidak akan rilis di hari pertama melalui Xbox Game Pass.
Masayoshi mengatakan kalau hingga saat ini tidak ada rencana buat memasukkan Like a Dragon: Infinite Wealth ke Xbox Game Pass. Ia juga menambahkan kalau peluncuran Like a Dragon Gaiden: The Man Who Erased His Name ke Xbox Game Pass adalah cara mereka buat memperkenalkan waralaba ini secara lebih luas, terlebih buat para pemain baru.
“Saat ini tidak ada rencana buat Like a Dragon: Infinite Wealth buat masuk ke Xbox Game Pass (di hari pertama). Peluncuran Like a Dragon Gaiden: The Man Who Erased His Name ke Xbox Game Pass adalah cara kami buat menyebar “kartu nama” ke khalayak luas. Atau dengan kata lain, kami ingin pemain baru buat mencoba game kami dan mengenal Kazuma Kiryu lebih dekat. Xbox Game Pass menurut kamu menjadi sarana yang cocok buat pemain baru supaya bisa berinteraksi dengan franchise ini,” ucap Masayoshi Yokoyama.