Graphic Driver Terbaru Intel Mampu Optimalkan Setting Game Lo

Kebanyakan gamer sejati biasanya membenahi PCnya sedemikan rupa agar bisa mendapatkan pengalaman bermain game yang optimal. Namun buat para gamer kasual, biasanya mereka udah cukup bermain game dengan komponen yang udah terpasang di PC sejak awal dibeli, termasuk graphic driver. Walau enggak nge-build PC, kini lo juga bisa merasakan pengalaman bermain game yang lebih baik, loh. Soalnya, Intel baru aja merilis graphic driver terbaru yang mampu mengoptimalkan setting beberapa game favorit lo.

Via Istimewa

Intel belum lama ini merilis graphic driver terbaru mereka, yaitu versi  15.65. Fitur ini masih dalam bentuk beta yang kompatibel dengan prosesor Core generasi keenam (Skylake) dan generasi yang lebih baru. Graphic driver ini juga bisa berfungsi dengan prosesor Core generasi kedelapan yang akan datang, dengan grafis Radeon RX Vega M.

Graphic driver terbaru ini akan menambahkan ikon “Gaming” di graphics control panel. Intel menegaskan bahwa ada beberapa fungsi yang masih terbatas dalam versi beta dan enggak semua game bisa di-support dengan graphic driver ini. Beberapa game yang bisa di-support graphic driver ini, di antaranya Battlefield 1, Battlefield 4, American Truck Simulator, Call of Duty: WWII, DOTA 2, Grand Theft Auto V, League of Legends, Overwatch, dan World of Tanks.

Via Istimewa

Selain game-game tadi, graphic driver ini juga support game terbaru berikut, yaitu Age of Empires: Definitive Edition dan Final Fantasy XII: The Zodiac Age HD. Lo bisa unduh graphic driver terbaru ini di sini.

Pengalaman game yang lebih seru kini bisa dinikmati semua orang, deh. Jangan lupa pantengin Kincir.com buat dapatin update seputar game lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.