The Day Before merupakan game yang cukup dinanti untuk awal tahun ini. Permainan yang bergenre MMO tersebut pastinya akan ramai dipasar karena gameplay serta grafisnya yang menarik.
Selain itu game besutan MYTONA ini menghadirkan open world yang sangat detail. Banyaknya rintangan yang harus dihadapi membuat pemain semakin merasakan atmosfer dark-nya.
Namun sayang kehadirannya tidak nampak lagi di Steam. Padahal sebelumnya Fntastic telah mengumumkan terkait perilisannya pada Maret 2023. Beberapa hari lalu Fntastic selaku developer akhirya mengumumkan terkait penundaan untuk The Day Before versi PC yang diundur ke November 2023.
Pengumuman itu dilontarkan melalui cuitan Twitter milik Fntastic. Permasalahan tersebut diduga terkait merek dagang. Namun katanya permasalahan ini akan diselesaikan secepat mungkin. Prediksi hadir kembali rencananya pada akhir tahun mendatang.
“The Day Before merupakan permainan yang cukup dinanti untuk awal tahun ini. Permainan yang tepat sebelum rilis, Steam memblokir halaman game kami atas permintaan pribadi, karena nama ‘The Day Before’. Seperti yang Anda ketahui, game kami diumumkan pada Januari 2021,” ucap Fntastic.
— Fntastic (@FntasticHQ) January 25, 2023
Pada saat pengumuman, merek dagang ‘The Day Before’ sudah tersedia. Setelah pengumuman game, individu yang disebutkan di atas mengisi aplikasi sebelum kami untuk mendaftarkan merek dagang ‘The Day Before’ di Amerika Serikat,” tambah Fntastic.
Fntastic menjanjikan kepada fans untuk tetap sabar menunggu perilisan resmi darinya. Pihaknya akan mengusut serta menuntaskan terkait merek dagang yang dialami oleh game tersebut. The Day Before kabarnya akan dirilis pada 10 November 2023 untuk PC melalui via Steam.
Jangan lupa untuk terus kunjungi website KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya!