Salah satu pemain Counter Strike: Global Offensive (CS:GO) asal Indonesia yang berhasil melebarkan sayap ke kancah dunia, yaitu Hansel “BnTeT” Ferdinand kini bergabung dengan tim asal Amerika Utara yang baru saja membuka divisi CS:GO, Gen.G Esports.
Berkat kemampuan sang pemain, dirinya berhasil dilirik oleh tim asal Tiongkok, TyLoo pada 2017 silam. Selama BnTeT bergabung di tim tersebut selama tiga tahun, dirinya mampu membawa perubahan untuk tim dengan lolos ke beberapa LAN besar termasuk tiga turnamen CS:GO Major. Enggak ketinggalan dirinya berhasil meraih MVP serta kemenangan untuk Tyloo di ajang eXTREMESLAND Asia 2019.
We’re so happy to announce @BnTeTCSGO will join the Gen.G CS:GO roster!
Over the last 3 years Hansel has done a fantastic job with @tyloogaming and we can’t wait for him to wear the black and gold.
BnTeT will join us in the U.S. after playing in the IEM Asia qualifier. pic.twitter.com/YRGffq1vCU
— Gen.G Esports (@GenG) December 23, 2019
Kini, kapten TyLoo tersebut telah resmi menandatangani kontrak dengan Gen.G Esports. Dirinya akan satu naungan bersama dengan pemain CS:GO dunia seperti Timothy “autimatic” Ta, Damian “daps” Steele, Kenneth “koosta” Suen, dan Sam “s0m” oh yang merupakan pemain dari Cloud9 dan Envy.
Perbedaan bahasa bukan masalah dengan perpindahan pemain Indonesia ini. Pasalnya, di TyLoo menggunakan bahasa Tiongkok dan Inggris ketika berkomunikasi dalam game atau kesehariannya. Meskipun BnTeT enggak menjadi kapten Gen.G Esports, tapi dirinya memiliki peran penting dan membantu mengembangkan tim sama seperti yang dilakukan ke TyLoo.
Perpindahannya ke Gen.G merupakan pembuktian dirinya selama berkarier di skena kompetitif CS:GO. Berhasil melebarkan sayap ke kancah Internasional, Gen.G Esports jadi tim Amerika Utara pertama yang akan dibela oleh BnTeT.
Sebelumnya, Gen.G Esports telah mulai debut pertandingannya tanpa BnTeT. Mereka mengikuti ajang Intel Extreme Masters Season XIV dan berhasil menempati posisi kedua dengan bantuan Hunter “SicK” Mims. Pada Januari 2020, mereka akan ikut serta dalam kualifikasi tertutup ajang IEM Katowice. Hal ini mungkin akan menjadi pertandingan pertama BnTeT bersama Gen.G.
Bagaimana tanggapan kalian tentang perpindahan BnTeT ke Gen.G Esports? Apakah dirinya akan membawa tim CS:GO tersebut jadi terkuat di dunia? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di bawa ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.