Karakter Hero yang kuat di Dota 2 bisa aja berangkat lewat ceritanya yang sangat berkesan. Beberapa dari mereka mungkin menjadi entitas kuat yang bisa menciptakan dunia, iblis yang menghuni dunia kelam, atau manifestasi yang sangat melebih-lebihkan. Salah satu yang punya cerita unik adalah Spectre yang jadi manifestasi energi gelap. Dia merupakan sosok yang menghantui setiap makhluk hidup di semesta Dota 2.
Apakah Spectre merupakan sosok gelap yang jadi sangat berbahaya? Lantas bagaimana perannya? Simak cerita lengkap dari Spectre berikut ini!
Nama dan Gelar Mengerikan
Spectre merupakan gelar yang mengisyaratkan kalau Hero ini merupakan sosok hantu di semesta Dota 2. Kalau lo hanya menganggap Spectre sebagai hantu dari jiwa yang mati penasaran, maka enggak ada yang istimewa. Justru, Spectre merupakan hantu dari setiap jiwa yang ada di semesta Dota 2 dari semua dimensi yang ada. Ini bisa lo lihat dari kemampuan Ultimate Spectre, Haunt, yang bisa langsung dipakai untuk mengeluarkan ilusi untuk mengejar setiap Hero musuh. Kemampuan ini mengisyaratkan kalau Spectre berada sangat dekat dengan para Hero lainnya alias menghantui mereka.
Dari semua Hero yang ada di Dota 2, mungkin Spectre punya desain yang sangat gelap. Berbeda dengan para iblis yang mengisyaratkan kengerian yang agresif, Spectre sangat penuh misteri. Inilah mengapa Hero ini punya voice over yang sangat aneh dan membingungkan. Hero ini memang berangkat dari ruh yang kesepian dan kehilangan arah.
Manifestasi Energi Gelap di Semesta
Dalam biografi tertulisnya, Spectre diceritakan tercipta dari energi besar. Mungkin aja kalau Hero ini dibangun atas energi negatif dari para makhluk berjiwa di semesta Dota 2. Spectre selalu berbicara soal manifestasi dan dia enggak bisa menjelaskan apa atau siapa yang merasuki dirinya. Apakah mungkin kalau Spectre merupakan manifestasi energi gelap di dunia Dota 2?
Kalau dilihat dari kemampuannya, lo mendapati kalau Hero ini bisa mengurangi damage masuk dan membalikannya ke sekitar. Dispersion memang jadi salah satu kemampuan pasif paling berbahaya yang dimiliki oleh Spectre. Sekeras apapun dia dipukul, para Hero yang melukainya akan dihukum oleh damage yang mereka sebabkan. Dalam konsep fisika modern, energi gelap atau dark energy merupakan energi balik dari gravitasi sehingga semesta bisa mengembang. Nampaknya, Spectre jadi salah satu entitas tua yang cukup kuat, ya?
Penghuni Dimensi Istimewa yang Penuh Misteri
Dari ketujuh realm yang ada di Dota 2, Spectre punya satu dimensi khusus yang jadi kediamannya. Dimensi yang penuh misteri ini menjadi dunia gelap yang menghubungkan Spectre dengan banyak jiwa di semesta Dota 2. Bisa jadi, dunia ini merupakan dimensi paling gelap di mana aturan fisika dan alamnya sangat berlainan. Enggak ada makhluk lain selain Spectre yang menghuni dunia kelam ini.
Hal tersebut pastinya makin mengukuhkan Spectre sebagai salah satu entitas terkuat. Sebagai Hero paling misterius yang menghantui banyak jiwa di semesta Dota 2 ini, Spectre bukan lawan yang mudah. Banyak hal yang enggak bisa dijelaskan berkaitan dengan Hero ini. Mungkin, semua bisa terjawab ketika Arcana atau item kosmetik paling istimewa nanti dianugerahkan kepada Spectre.
***
Bagaimana? Keren banget, kan, cerita Hero Spectre? Berangkat dari cerita yang sangat hiperbolis enggak menjadikan Hero ini lebih kuat dibanding yang lain. Di dalam permainan Dota 2, semua balik lagi kepada kerjasama tim. Jadi, terus olah kemampuan lo untuk bisa jadi yang terbaik, ya!