6 Tips Buat Kamu yang Mau Eksplorasi Update Baru di Minecraft

Update 1.20 Minecraft memberikan banyak sekali fitur-fitur baru yang bisa mengubah caramu untuk bermain Minecraft. Mulai dari lokasi, tumbuhan, blok, dan mekanisme baru harus kamu ketahui agar kamu tidak tertinggal dengan teman-temanmu.

Sebelum menjelajahi lokasi baru di Minecraft, ada beberapa hal yang harus kamu ketahui dan persiapkan terlebih dahulu. Kali ini, KINCIR akan memberikan enam tips sebelum kamu menjelajahi update baru di Minecraft.

6 Tips Buat Kamu yang Mau Eksplorasi Update Baru di Minecraft

Gunakan Bambu

Blok Bambu Minecraft
Blok Bambu Minecraft Via istimewa.

Salah satu tumbuhan unik yang ada di Minecraft dan biasanya di kenal untuk memberikan makan kepada para panda. Tapi, setelah update 1.20, Minecraft memberikan kesempatan lain untuk pohon bambu dan mereka memiliki banyak kegunaan sekarang.

Bambu bisa kamu gunakan untuk membuat blok bambu yang bisa kamu lakukan hanya menggunakan sembilan buah bambu saja. Dari sini, kamu bisa membuat apa saja yang biasa kamu buat dengan kayu dan menggantinya dengan bambu. Contohnya seperti chest, crafting table, stik, dan lainnya.

Pohon bambu juga akan mengubah Minecraft selamanya, dikarenakan pohon ini lebih mudah untuk dijadikan sebagai bahan farming daripada pohon biasa. Maka ada itu, kamu harus berganti dari pohon biasa menuju bambu yang serba guna ini.

Membawa Brush

Suspicious Sand dan Suspicious Gravel
Suspicious Sand dan Suspicious Gravel Via istimewa.

Arkeologi adalah fitur baru di Minecraft yang banyak pemain sudah menunggunya sejak lama. Kali ini, kamu bisa berjelajah di Minecraft dan menemukan barang-barang unik yang selama ini terkubur oleh sejarah. Kamu bisa menjadi orang yang menghidupkannya kembali.

Suspicious Sand dan Suspicious Gravel adalah blok yang diperkenal agar kamu bisa melakukan arkeologi. Kamu bisa sedikit membedakan pasir dan gravel biasa dengan blok suspicious. Untuk melihat apa yang ada di dalamnya kamu membutuhkan alat baru yaitu Brush.

Cukup mudah untuk membuat Brush, kamu hanya memerlukan satu batang kayu, satu cooper, dan satu bulu. Setelah itu kamu hanya perlu mencari suspicious sand atau gravel agar kamu bisa mendapatkan harta karun terpendam.

Kamu juga harus melihat bangunan terpendam di daerah pasir dengan mencari mud blok dan terracotta. Disana banyak harta karun lain yang mungkin belum kamu temukan. Kamu juga bisa mendapatkan telur mob baru dari arkeologi yaitu Sniffer Egg.

Pilih Unta jangan Kuda

Unta Minecraft
Unta Minecraft Via istimewa.

Tidak ada alasan untuk menggunakan unta sebagai sahabat untuk berjelajah. Unta bisa kamu gunakan untuk melompat jauh dan bahkan dia bisa melompati ravine dan menyimpan barang yang kamu miliki seperti para Lamma.

Uniknya, Unta tidak seperti hewan-hewan lain yang bisa kamu tunggangi. Kamu bisa menunggangi unta bersama dengan satu temanmu. Kamu bisa memilih ingin mengendalikan arah unta berjalan atau melindungi temanmu dari ancaman yang menyerangmu.

Unta juga bisa kamu berikan kaktus sebagai makanan agar mereka bisa kembali memiliki darah yang penuh. Selain itu, saat kamu menunggangi unta, musuh seperti Zombie tidak bisa menyerangmu, tapi kamu tentunya bisa mengalahkan mereka.

Buat Kapal dengan Chest

kapal dengan chest Minecraft
kapal dengan chest Minecraft Via istimewa.

Fitur yang akan membantumu para penjelajah yang menyukai untuk menggunakan kapal saat melewati lautan Minecraft yang luas. Setelah lama berjelajah, pastinya inventory-mu sangat penuh dan kamu kebingungan ingin meletakkan semua barang tersebut dimana.

Untungnya, Minecraft memberikan kapal dengan chest yang bisa kamu gunakan saat berjelajah sendirian. Fitur ini akan mempermudahmu dan tidak akan takut mengambil banyak barang saat berjelajah. Tapi, kekurangannya adalah kamu tidak bisa menggunakan kapal chest ini dengan temanmu.

Berkunjung ke pohon Sakura

Pohon Sakura Minecraft
Pohon Sakura Minecraft Via istimewa.

Warna merah muda yang dimiliki pohon sakura menjadi sangat ikonis dan bisa dikatakan bahwa pohon sakura adalah pohon terindah yang berasal dari Jepang. Setelah update terbaru Minecraft, kamu bisa mengunjungi daerah yang di sana tumbuh banyak pohon sakura.

Warna merah mudah dan daun-daun yang berjatuhan bisa menjadi penghias baru untuk rumahmu di Minecraft. Kamu juga bisa menumbuhkan pohon ini di dekat rumahmu untuk memberikan warna-warna unik yang belum ada sebelumnya.

Mob Sniffer

Mob Sniffer
Mob Sniffer Via istimewa.

Siapa bilang mob besar tidak bisa menjadi temanmu dan tidak menyerangmu? Sniffer adalah mob baru di Minecraft dan mereka adalah hewan prasejarah yang terlupakan. Setelah menemukannya menggunakan arkeologi, kamu bisa menghidupkan kembali hewan yang satu ini.

Selain tubuhnya yang besar, Sniffer juga bisa memberikanmu tumbuhan-tumbuhan baru yang sangat berguna untukmu. Trochflower dan Pitcher adalah tumbuhan kuno yang hanya bisa ditemukan oleh Sniffer.


Mana fitur baru yang paling membantumu berjelajah di Minecraft? Tulis jawabanmu di kolom komentar ya! Jangan lupa untuk terus pantau KINCIR agar kamu tidak tertinggal informasi seputar game dan lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.