Rekomendasi Game Valorant

5 Rekomendasi Game FPS PC Gratis Buat Mengisi Libur Panjang!

FPS merupakan salah satu genre game yang paling populer saat ini yang ditandai dengan banyaknya rekomendasi game seru yang bisa dimainkan. Bahkan bisa dibilang saat ini banyak sekali game FPS gratis yang bisa langsung kamu mainkan tanpa harus mengeluarkan uang sepeserpun.

Padahal biasanya game FPS identik dengan waralaba populer yang meng-charge pemain hingga jutaan rupiah hanya buat sekadar memainkannya. Namun saat ini banyak sekali publisher yang tidak ragu buat meluncurkan game FPS-nya secara free to play.

Penasaran dengan rekomendasi game FPS gratis yang bisa dimainkan tanpa harus bayar sepeserpun? Yuk, simak artikel KINCIR berikut ini!

Rekomendasi game FPS gratis seru buat dimainkan

Valorant

Rekomendasi Game Valorant

Sejak meluncur pada 2 Juni 2020, Valorant berhasil memikat hati para pecinta game FPS di seluruh penjuru dunia. Game besutan Riot Games ini memiliki daya tarik yang mungkin tidak dimiliki oleh kebanyakan game FPS lainnya.

Salah satunya adalah kehadiran karakter alias Agent yang bisa digunakan oleh para pemain. Selain memiliki latar belakang dan karakteristik yang berbeda-beda, setiap Agent juga memiliki skill unik yang bisa digunakan saat peperangan. Hal tersebut menambah elemen yang harus dikuasai oleh para pemain selain aim ciamik buat memburu kepala musuh.

Counter Strike 2

Buat sebagian orang, waralaba Counter Strike garapan Valve menjadi salah satu rekomendasi game FPS yang paling familier. Soalnya game ini sudah memiliki beberapa generasi yang memiliki banyak sekali pemain aktif serta skena kompetitif yang hidup.

Valve sendiri baru saja meluncurkan Counter Strike 2 sebagai iterasi terbarunya dalam waralaba Counter Strike yang mereka miliki. Ini juga menjadi kali pertama perusahaan asal Amerika Serikat ini meluncurkan edisi terbaru Counter Strike secara gratis sejak hari pertama.

Overwatch 2

support terbaik overwatch 2 cover

Blizzard Entertainment juga tidak mau kalah buat terjun ke ranah game FPS dengan meluncurkan edisi perdana Overwatch pada 2016. Kurang lebih tujuh tahun berselang, edisi terbaru dari game tersebut dengan judul Overwatch 2 resmi rilis pada 10 Agustus 2023.

Game ini juga memiliki keunikannya sendiri, yaitu setiap Hero yang juga memiliki skill masing-masing. Beberapa karakter yang ada di waralaba ini juga meninggalkan kesan tersendiri buat sebagian orang, bahkan Dva dari Overwatch menjadi karakter game paling sering dicari di situs porno Pornhub buat tahun 2022. Informasi lengkapnya bisa dilihat di sini.

The Finals

Salah satu developer dan publisher terkemuka asal Korea Selatan, Nexon juga meluncurkan judul FPS gratis yang bisa menjadi rekomendasi game untuk kamu mainkan. The Finals sendiri resmi rilis pada 7 Desember 2024 di PC, PlayStation 5, dan Xbox Series X|S.

Tema yang diangkat oleh game ini juga terbilang sangat unik, karena setiap karakter yang ada di game ini seolah-olah berada dalam sebuah gameshow VR. Embark Studios yang berada di bawah payung Nexon mengatakan jika tema tersebut terinspirasi dari The Hunger Games dan Gladiator.

XDefiant

XDefiant
via Istimewa.

Ubisoft yang selama ini terkenal dengan waralaba seperti Far Cry maupun Assassin’s Creed yang biasanya memiliki genre berupa action adventure. Namun mereka baru saja meluncurkan game dengan tipe berbeda, yaitu FPS dengan judul XDefiant pada 21 Mei 2024.

Game ini sendiri berbasis pada sebuah faksi bernama Defiant. Selain itu beberapa faksi lain yang ada di waralaba milik Ubisoft juga tersedia di sini. Misalnya Phantom dari Ghost Recon, Echelon dari Splinter Cell, Cleaners dari The Division, Libertad dari Far Cry, dan DeadSec dari Watch Dogs.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.