MPL Season 13 Geek Fam 2

(WHAT’S HOT) Berita MPL Season 13 Hingga Pengumuman ROG Ally X!

MPL Season 13 selaku turnamen Mobile Legends: Bang Bang dengan kasta tertinggi di Indonesia sudah melangsungkan babak playoffs-nya. Hal tersebut membuatnya menjadi salah satu topik terpanas di industri games dan esports selama satu pekan terakhir.

Sementara itu dari industri game konsol serta PC, ROG Ally X selaku handheld PC keluaran ASUS sempat mencuri perhatian. Soalnya handheld PC anyar milik ASUS ini baru saja diumumkan pekan lalu. Mulai dari MPL Season 13 hingga ASUS ROG Ally X, inilah beberapa topik terpanas dari industri games dan esports selama sepekan terakhir!

(WHAT’S HOT) Berita MPL Season 13 hingga pengumuman ROG Ally X!

Harga dan Spesifikasi ASUS ROG Ally X yang Baru Saja Diumumkan!

ASUS ROG Ally X
via Istimewa.

Persaingan pasar buat handheld PC sedang memanas dalam beberapa tahun terakhir. Setelah Valve pertama kali meluncurkan Steam Deck, kini terdapat beberapa alternatif handheld PC buatan berbagai perusahaan teknologi dunia. Perusahaan teknologi ternama asal Taiwan, ASUS juga terjun ke pasar ini dengan ASUS ROG Ally X sebagai produk terbarunya.

ASUS sendiri pertama kali meluncurkan ASUS ROG Ally pada 2023 lalu dan mendapatkan sambutan yang cukup baik. Kini mereka baru saja mengumumkan kalau penerus handheld PC itu akan segera meluncur dalam waktu dekat.

Informasi lengkapnya bisa dilihat di sini.

(MPL Season 13) Luke: “Hadiah kalau menang MSC 2024 akan digunakan buat nikah dan beli rumah!”

MPL Season 13 Geek Fam
via KINCIR.

Turnamen MPL Season 13 tidak hanya mencari tim terbaik seantero Indonesia, tetapi juga menjadi jalur kualifikasi menuju MSC 20. Motivasi para pemain buat bisa berlaga ke MSC 2024 tahun ini bisa dibilang meningkat berkali-kali lipat. Soalnya turnamen tersebut akan menjadi bagian dari Esports World Cup 2024 yang memiliki prize pool sangat banyak.

 Total hadiah yang diperebutkan di MSC 2024 mencapai USD 3 juta atau setara dengan Rp48,9 miliar. Hal itulah yang membuat seluruh tim yang bertarung di MPL Season 13 termotivasi buat menjadi yang terbaik. Geek Fam menjadi salah satunya dan mereka berhasil selangkah lebih dekat buat berangkat ke Arab Saudi.

Berita lengkapnya bisa kamu lihat di sini.

IKEA akan Gaji Pemain yang Bekerja di Virtual Store Game Roblox!

IKEA akan Gaji Pemain yang Bekerja di Virtual Store Game Roblox!

Meski rilis sejak belasan tahun lalu, game Roblox nyatanya masih saja digemari dan dicintai oleh banyak gamer dunia. Bagaimana tidak, lewat game ini, pemain bisa mendapatkan banyak hal seperti mencari jodoh, berinteraksi dengan player lain, sampai bekerja secara virtual.

Berbicara soal bekerja secara virtual, kini di dalam game Roblox, pemain bisa bekerja sebagai karyawan di salah satu brand ternama, IKEA. Ya, baru-baru ini, Store Virtual IKEA baru saja hadir di dalam game Roblox. Ini merupakan salah satu kerjasama yang cukup menarik.

Informasi lengkapnya ada di sini.

(PMSL 2024 SEA Summer) BOOM Esports Kembali Raih gelar Juara!

PMSL 2024 SEA Summer Boom Esports
via Istimewa.

Turnamen PMSL 2024 SEA Summer telah melangsungkan babak grand finals pada Minggu (3/6). Tim-tim terbaik seantero Asia Tenggara bersaing buat menyandang titel sebagai tim terbaik di turnamen resmi ini.

Indonesia yang memiliki sejarah bagus di turnamen ini kembali menorehkan hasil maksimal usai perwakilannya lagi-lagi keluar sebagai juara.

Artikel lengkapnya ada di sini.

Game Legend, Metal Slug Tactics Resmi Rilis Musim Gugur 2024!

Game Legend, Metal Slug Tactics Resmi Rilis Musim Gugur 2024!

Bagi para gamer 90-an, pasti sudah tidak asing lagi dengan game Metal Slug. Ya, permainan yang rilis sejak belasan tahun ini nyatanya masih digemari oleh gamer dunia berkat versi remake yang hadir di platform mobile beberapa waktu lalu. Kini, Leikir Studio sebagai developer kembali hadirkan game legend ini dengan konsep baru yang diberi nama Metal Slug Tactics.

Sebagai publisher, DotEmu akhirnya mengumumkan terkait perilisan game Metal Slug Tactics yang akan hadir pada musim gugur 2024 mendatang. Permainan ini sendiri kabarnya akan hadir di platform PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series, Nintendo Switch, dan PC melalui via Steam.

Kamu bisa membaca berita lengkapnya di sini.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.