Urutan Tim di Hari Pertama Closed Qualifier Mobile Legends Piala Presiden Esports 2022 versi Caster Radit Overkill

Closed qualifier Mobile Legends di hari pertama Piala Presiden Esports 2022 akhirnya telah berakhir dengan banyak kejutan. Kehadiran beberapa skuad roster baru tentu sangat menarik perhatian.

Hasil di hari pertama kali ini tentu mempertemukan seluruh tim besar di Indonesia. Menariknya, terdapat beberapa tim yang menerima kekalahan dan kemenangan pastinya. Dengan selesainya hari pertama closed qualifier Mobile Legends Piala Presiden Esports 2022, tentu terlihat tim terbaik hingga terburuk pastinya. Urutan tim ini juga ditanggapi oleh caster Mobile Legends ternama Indonesia, Radit.

Penasaran dengan urutan tim terbaik hingga terburuk kali ini?  Berikut urutan tim terbaik hingga terburuk di hari pertama closed qualifier Mobile Legends Piala Presiden Esports 2022 versi caster Radit.

1. Bigetron Alpha

Melihat Maxxx yang sedang naik daun tentu jadi kesuksesan bagi tim Bigetron Alpha. Kesuksesas dalam mengalahkan RRQ Hoshi dengan skor telak 2-0 tentu membuat tim robot ini menjadi salah satu tim kuat di Piala Presiden Esports 2022. Kemenangan ini tentu langsung ditanggapi oleh caster Radit.

“Bigetron masih serem banget sih. Maxxx kini lagi naik banget sih, dengan gameplay yang ditampilkan pada pertandingan saat melawan RRQ Hoshi. Bahkan, sejak akhir pekan MPL Season 10 juga sudah nampak permainan gemilangnya pada saat itu. Kekonsistenan Maxxx pastinya sedikit membantu Bigetron Alpha pada pertandingan saat melawan sang raja,” ucap Radit Overkill kepada tim KINCIR.

2. Rebellion Zion

Rebellion Zion
Rebellion Zion Via Tangkapan Layar.

Tim kedua terbaik menurut caster Radit yaitu Rebellion Zion. Tim banteng ini selalu memberi kejutan di MPL Season 10 hingga Piala Presiden Esports 2022. Permainan disiplinnya membuat tim Rebellion Zion terlihat sangat mematikan. Berhasil mengalahkan EVOS Legends dengan skor telak 2-0 membuat caster Radit angkat bicara perihal pertandingan tersebut.

“Jika dilihat dari segi draft pick, keduanya terlihat memilih Hero yang tepat. Namun, harus diakui pertandingan kali ini Rebellion Zion lebih unggul di dalam gameplay disiplinnya. Terlalu banyak miss momentum terjadi di EVOS Legends. Melihat hal tersebut, Rebellion Zion langsung memanfaatkan momen itu,” ujar Radit Overkill

3. Alter Ego

Alter Ego
Alter Ego Via Tangkapan Layar.

Alter Ego berhasil memberi kejutan di hari pertama closed qualifier. Raizel dan kawan-kawan berhasil membungkam AURA Fire dengan skor telak 2-0 tanpa balas. Tidak dimungkiri, pemain yang berisikan player MDL ini faktanya sukses membuktikan kualitas permainannya di Piala Presiden Esports 2022.

“Alter Ego mengejutkan banget sih. Melihat roster pemain yang diisi oleh player MDL dan berhasil menang itu sebuah kebanggaan banget sih. Melihat performa skill dari masing-masing pemain AURA Fire, ternyata bisa ditahan oleh Alter Ego. Permainan rapih dan disiplin mungkin jadi kunci kesuksesan Alter Ego,” jelas Radit Overkill

4. Geek Fam

Geek Fam
Geek Fam Via Tangkapan Layar.

Geek Fam jadi tim keempat terbaik di hari pertama closed qualifier Mobile Legends Piala Presiden Esports 2022. Permainan dengan penuh komunikasi dan kekompakan yang baik terlihat di sepanjang dua game berjalan. Menang telak 2-0 saat menghadapi ONIC Prodigy tentu membuat Geek Fam kini bukan lagi tim yang dianggap remeh. Kemenangan Caderaa dan rekan tim langsung ditanggapi oleh caster Radit.

“Jika diperhatikan, Geek Fam sering mendapat tekanan dari ONIC Prodigy khususnya pada game pertama. Menariknya, Caderaa ini berhasil ke luar dari zona mematikan yang diberikan oleh tim landak. KDA yang terpampang juga sangat bagus 3/0/9. Kemenangan ini salah satunya faktor dari Caderaa sih,” ucap Radit Overkill.

5. RRQ Hoshi

RRQ Hoshi
RRQ Hoshi Via Tangkapan Layar.

Kejutan datang dari sang raja RRQ Hoshi yang harus kalah saat menghadapi Bigetron Alpha di hari pertama closed qualifier Mobile Legends Piala Presiden Esports 2022. Kekalahan ini tentu jadi tanda tanya besar dengan gameplay dari tim RRQ Hoshi. Melihat Kekalahan ini, caster Radit angkat bicara terkait hal tersebut.

“Sebenernya, kekalahan dari sang raja seperti ada komunikasi yang kurang bulet saja dalam mengambil keputusan. Seperti terlalu banyak komunikasi, jadi mungkin banyak miss pergerakan yang dilakukan oleh para pemain. Namun tidak menutup kemungkinan kalau tim ini berhasil menang di hari kedua closed qualifier,” kata Radit Overkill.

6. EVOS Legends

EVOS Legends
EVOS Legends Via Tangkapan Layar.

EVOS Legends masih kurang beruntung pada saat menghadapi Rebellion Zion pada match di hari pertama. Tim macan putih harus menerima kekalahan telak 2-0. Padahal, Ferxiic dan Branz sudah masuk ke dalam roster namun hal itu masih belum bisa mengangkat permainan dari EVOS Legends. 

“Perhatikan dengan baik-baik, draft pick dari kedua tim terbilang cukup bagus. Namun, harus diakui EVOS Legends kurang commit dari segi gameplay yang dimainkan. Melihat hal tersebut seperti ada komunikasi yang kurang baik. Jadi kemungkinan besar itu yang membuat tim macan putih harus tumbang saat menghadapi Rebellion Zion,” jelas Radit Overkill.

7. ONIC Prodigy

ONIC Prodigy
ONIC Prodigy Via Tangkapan Layar.

Tim landak kini harus puas berada di posisi ketujuh sebagai tim yang kurang baik. Padahal, early game ONIC Prodigy selalu memberikan tekanan terhadap lawannya Geek Fam. Namun secara perlahan, Caderaa dan rekan tim berhasil bangkit dari tekanan yang diberikan. Alhasil ONIC Prodigy harus menerima kekalahan telak atas lawannya Geek Fam. Melihat hasil ini, caster Radit langsung memberi tanggapan terkait hal tersebut.

“Padahal ONIC sudah baik ketika waktu early game sedang berjalan. Namun entah kenapa perlahan performanya jadi berubah. Perubahan itu langsung dimanfaatkan oleh Geek Fam. Seperti adanya miss komunikasi, sih,” ucap Radit Overkill.

8. AURA Fire

AURA Fire
AURA Fire Via Tangkapan Layar.

AURA Fire terpilih sebagai urutan terakhir tim di hari pertama closed qualifier Mobile Legends Piala Presiden Esports 2022. Permainan yang tampilkan  dirasa kurang maksimal. Momen ini juga terlihat di pekan akhir MPL ID Season 10 kemarin. Kekalahan atas Alter Ego yang dihuni oleh pemain MDL membuat caster Radit angkat bicara.

“AURA Fire menurut saya jadi tim kedelapan sebagai yang terburuk sih. Bukan apa-apa ya, itu terlihat jelas di dalam game-nya. Banyak momen-momen yang tidak seharusnya terjadi malah terjadi. Seperti kurang perform banget AURA Fire saat melawan Alter Ego di pertandingan tadi. Ya, berharap semoga AURA Fire bisa bangkit lagi sih,” ucap caster Radit Overkill.

Itulah urutan tim terbaik hingga terburuk di hari pertama closed qualifier Mobile Legends Piala Presiden Esports 2022 versi caster Radit. Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR biar enggak ketinggalan berita terbaru soal game dan esports lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.