Transfer Terbaik ONIC Esports Sepanjang Turnamen MPL Indonesia Berlangsung

Bersama dengan RRQ Hoshi dan EVOS Legends, ONIC Esports menjadi tim yang pernah menjuarai MPL Indonesia dan masih berkompetisi dalam turnamen tersebut. Tercatat tim berjuluk landak kuning ini berhasil mengangkat trofi MPL sebanyak dua kali.

Meskipun torehan tersebut masih kalah dari RRQ Hoshi dan EVOS Legends, namun kehadiran ONIC Esports membuat ranah kompetitif game Mobile Legends semakin ramai. Tidak hanya dalam turnamen dalam negeri, namun tim ini juga sukses menjuarai turnamen internasional ketika memenangi MSC 2019 yang lalu.

Tampil sejak turnamen MPL Season 2, ONIC Esports sering melakukan transfer demi memperkuat tim mereka. Tidak hanya mengambil pemain dari tim lain, namun mereka juga sering mempromosikan pemain dari tim akademi mereka seperti ONIC NV atau ONIC Prodigy.

Ingin tahu deretan transfer terbaik yang ONIC Esports lakukan sepanjang turnamen MPL Indonesia? Simak artikel KINCIR berikut ini ya!

Kumpulan transfer terbaik ONIC Esports sepanjang MPL Indonesia berlangsung

1. Muhammad “Butsss” Satrya

Kepindahan Butsss ke ONIC Esports berujung pada keberhasilan mereka menjuarai MPL Indonesia Season 8.
Kepindahan Butsss ke ONIC Esports berujung pada keberhasilan mereka menjuarai MPL Indonesia Season 8. Via Istimewa.

Jarang mendapatkan kesempatan bermain secara reguler pada tim EVOS Legends, membuat Butsss memutuskan pindah ke ONIC Esports menjelang gelaran MPL Season 6.

Tidak butuh waktu lama, Butsss langsung memberikan gelar juara bagi ONIC Esports pada MPL Season 8. Kemenangan tersebut sekaligus mengakhiri puasa gelar tim tersebut selama beberapa musim. Kini Butsss juga menjabat sebagai kapten dari tim berjuluk landak kuning ini.

2. Gilang “Sanz”

Datang pada musim yang sama dengan Butsss, Sanz juga berhasil membawa tim ini menjuarai turnamen MPL Indonesia.
Datang pada musim yang sama dengan Butsss, Sanz juga berhasil membawa tim ini menjuarai turnamen MPL Indonesia. Via Istimewa.

Sama seperti Butsss, Sanz juga bergabung ke tim ONIC Esports jelang bergulirnya turnamen MPL Season 6. Sanz sendiri bergabung dari tim Victim Esports, yang ia perkuat pada tahun 2019 hingga 2020.

Berperan sebagai jungler, keberadaan Sanz dalam tim ini sangatlah berarti. Ia mampu mengisi posisi yang kosong, selepas kepindahan Udil ke tim Alter Ego. Puncak karier Sanz akhirnya berujung pada keberhasilannya membawa ONIC Esports menjuarai turnamen MPL Season 8.

3. Lu Khai “Sasa” Bean

Sasa datang dari tim ONIC NV, yang merupakan tim kedua dari ONIC Esports.
Sasa datang dari tim ONIC NV, yang merupakan tim kedua dari ONIC Esports. Via Istimewa.

Berbeda dengan Butsss dan Sanz yang datang dari tim lain, Sasa datang dari tim ONIC NV yang merupakan tim kedua dari ONIC Esports. Sasa juga tercatat sebagai pemain asal Malaysia pertama, yang bermain untuk tim ini.

Torehan prestasi Sasa bersama tim ini tidak perlu kamu ragukan lagi. Ia pernah membawa tim ini menjuarai Piala Presiden Esports 2019, MPL Season 3, dan juga MSC 2019. Selain itu ia juga meraih penghargaan sebagai MVP pada Piala Presiden Esports 2019 dan MSC 2019.

4. Muhammad “Udil” Julian

Udil membawa ONIC Esports menjadi jawara se-Asia Tenggara pada tahun 2019.
Udil membawa ONIC Esports menjadi jawara se-Asia Tenggara pada tahun 2019. Via Istimewa.

Sebelum Sanz datang ke ONIC Esports, posisi jungler mutlak menjadi milik Udil. Ia merupakan salah satu pemain terbaik tim ini, dan turut ambil bagian dalam kesuksesan tim ini sepanjang tahun 2019.

Sama seperti Sasa, Udil datang dari tim ONIC NV. Meskipun datang dari tim kedua, Udil mampu mempersembahkan gelar Piala Presiden Esports 2019, MPL Season 3, dan juga MSC 2019 bagi Onic Esports.

Honorable mention: Ygnacio “Kairi” Rayosdelsol

Kairi merupakan pemain ONIC Esports paling anyar.
Kairi merupakan pemain ONIC Esports paling anyar. Via Istimewa.

Mungkin masih terlalu dini untuk menilai apakah transfer Kairi ke ONIC Esports terbilang sukses. Namun rasanya tidak afdal apabila nama Kairi tidak KINCIR sertakan ke dalam daftar ini.

Kairi merupakan salah satu jungler paling berbakat yang pernah tampil dalam skena kompetitif Mobile Legends di Filipina. Ia datang dari tim ONIC PH, dan pernah membawa tim tersebut ke posisi runner-up turnamen M3 World Championship dan MPL PH Season 8.

***

Itulah beberapa transfer terbaik yang pernah ONIC Esports lakukan. Apakah menurutmu Kairi akan sukses memberikan gelar juara bagi tim barunya?

Jangan lupa untuk terus kunjungi KINCIR untuk mendapatkan berita terbaru seputar Mobile Legends dan turnamen MPL Indonesia ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.